Ampuh! Ini 5 Cara Cegah Virus Flu Menyebar di Rumah

Yuk, mulai pencegahan dari rumah!

Ampuh! Ini 5 Cara Cegah Virus Flu Menyebar di Rumah

Datangnya musim pancaroba seringkali berbarengan dengan munculnya penyakit flu. Penyakit menular ini biasanya disebabkan oleh virus. Makanya, kalau ada satu orang yang sakit flu di rumah, biasanya pasti akan menyebar ke anggota keluarga lainnya juga. Apalagi jika tidak menjaga kesehatan dengan baik, tubuh menjadi rentan sakit dan menyebabkan virus mudah masuk.

Virus dapat menyebar di mana saja, maka dari itu Popbela.com sudah merangkum 5 cara mencegah virus flu. Yuk, kita mulai lakukan pencegahan di rumah terlebih dulu!

1. Tempatkan orang yang sakit dalam satu kamar

Ampuh! Ini 5 Cara Cegah Virus Flu Menyebar di Rumah

Virus flu menyebar ketika orang yang sakit itu batuk, bersin atau berbicara. Bahkan virus ini dapat menular sekitar 6 kaki jauhnya. Virus flu juga menyebar ketika kamu menyentuh permukaan yang mengandung virus flu. Karena itu, lebih baik agar orang yang sakit tetap di dalam satu kamar dan satu kamar mandi. Hal ini akan mengurangi paparan virus ke seluruh keluarga. 

2. Rajin bersihkan rumah

Virus flu dapat hidup di permukaan yang keras selama 24 jam, maka dari itu jangan lupa untuk rajin membersihkan rumah ya, Bela. Berikan perhatian khusus pada kamar dan kamar mandi, yang tersentuh orang yang sedang sakit. Rajin semprotkan pembersih antibakteri pada titik-titik utama seperti: permukaan meja, kursi, remote TV atau AC, gagang pintu, bak cuci, sakelar lampu, gagang keran, dan toilet.

Banyak cara untuk membersihkan rumah, salah satunya dengan rajin menyeka atau mengepel. Biarkan larutan pembersih menyentuh permukaan setidaknya selama lima menit. Kemudian biarkan kering dengan udara. Setelah mengepel lantai di ruang yang terkontaminasi dengan virus dan kamar mandi, bersihkan kepala pel dengan merendamnya selama 15-20 menit dalam larutan 1/2 gelas pemutih dan satu galon air. Ini merupakan salah satu cara untuk membunuh virus yang menempel di kain pel atau kain lap.

3. 3 Tip untuk dilakukan di kamar mandi

  • Gunakan gelas sekali pakai untuk berkumur.
  • Jangan berbagi handuk tangan atau handuk mandi dengan orang yang sedang sakit. Lebih baik ganti handuk tangan kainmu dengan tisu agar mencegah penyebaran virus.
  • Pisahkan sikat gigi orang yang sedang sakit dari sikat gigi anggota keluarga lainnya.

4. Mengurangi virus di kamar tidur

  • Tempatkan keranjang sampah di kamar orang yang sedang sakit dan pastikan kamu melapisi keranjang tersebut dengan kantong plastik untuk meminimalkan kontak dengan virus. Jangan lupa untuk mengosongkan keranjang tersebut setidaknya sekali sehari ya, Bela!
  • Bila keranjang sampah kotor, terutama jika orang yang sedang sakit muntah di dalamnya, jangan lupa untuk membilas keranjang sampah tersebut ya, Bela. Kamu dapat membersihkan bagian dalam dan luar keranjang dengan larutan 1/2 cangkir pemutih dan 3/4 galon air. Biarkan dua menit untuk membunuh virusnya kemudian bilas dengan air hangat dan keringkan seperti biasa. 
  • Debu juga bisa menjadi salah satu faktor seseorang terkena flu, makanya jangan lupa untuk rajin membersihkan debu di mebel rumah. Kamu bisa menggunakan vacuum cleaner agar dapat menyedot debu lebih kuat.
  • Membuka jendela setiap hari agar udara yang terkontaminasi dengan virus dapat tergantikan dengan udara yang segar.

5. Perhatikan saat mencuci baju

Handuk, selimut, dan pakaian orang sakit penuh dengan virus, jadi jangan membawa pakaian kotor dengan memeluknya. Melainkan, bawa pakaian kotor tersebut menggunakan keranjang cucian dan jangan lupa untuk mencuci tangan kamu setelah itu ya, Bela

Setelah mencuci seprai, pakaian, dan handuk anggota keluarga yang sakit, luangkan waktu untuk mencuci mesin cuci kamu. Lingkungan lembap di mesin cuci dapat menjadi tempat bersarangnya virus. Campurkan pemutih ke dalam air di mesin cuci, kemudian putar seperti biasa. Ulangi lagi menggunakan air hangat untuk memastikan mesin cuci sudah bersih dari pemutih. 

Terakhir tapi juga tak kalah penting, jangan lupa untuk selalu mencuci tangan kamu, ya. Tangan yang bersih sama pentingnya dengan rumah yang bersih, terutama selama musim pancaroba ini. Untuk membunuh virus, basuh tangan dengan air hangat dan sabun selama kurang lebih 20 detik. 

Itu dia beberapa cara untuk mencegah virus flu di rumah, yang mana yang mau kamu terapkan, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved