Confirmed! Netflix Rilis Avatar: The Last Airbender Musim 2 dan 3

Ingin tahu spoiler jalan cerita untuk musim 2 dan 3?

Confirmed! Netflix Rilis Avatar: The Last Airbender Musim 2 dan 3

Serial adaptasi live action, Avatar: The Last Airbender (2024), telah terbukti sukses dalam menghadirkan pengalaman film yang setara dengan kejayaan anime legendarisnya. Tak hanya mendapat pengakuan penggemar anime, tetapi juga penonton baru di seluruh dunia.

Fakta ini mendorong Netflix, penyedia layanan streaming film, untuk memperpanjang keseruan serial tersebut hingga musim kedua dan ketiga. Dipastikan jalan cerita akan semakin menantang dalam petualangan fantasi yang lebih memukau secara visual.

Tertarik untuk mengetahui bocoran mengenai Avatar: The Last Airbender musim kedua dan ketiga yang akan tayang di Netflix? Sebelum itu, mari kita simak terlebih dahulu prestasi yang telah diraih oleh Avatar: The Last Airbender musim pertama.

Rekap prestasi Avatar: The Last Airbender musim pertama

Confirmed! Netflix Rilis Avatar: The Last Airbender Musim 2 dan 3

Semarak serial live action adaptasi anime di Netflix semakin diperkuat dengan prestasi Avatar: The Last Airbender yang memecahkan rekor tertinggi, menandakan bahwa serial ini berhasil menarik banyak penonton dunia sejak tayang pada 22 Februari 2024. 

Tidak tanggung-tanggung, data digital dari Netflix menunjukkan bahwa Avatar: The Last Airbender meraih peringkat pertama dalam daftar "Top 10 Netflix" dengan jumlah penayangan mencapai 41,1 juta kali hanya dalam waktu 11 hari. 

Selain itu, popularitas dan reputasi Avatar: The Last Airbender pun terbukti mencapai banyak negara berdasarkan peringkat puncak di 76 negara. Ditambah lagi, rekap data digital Netflix juga menampilkan bahwa serial ini masuk dalam 10 besar di 92 negara.

Tidak heran, keriuhan penggemar dalam menyambut Avatar: The Last Airbender terasa marak di media sosial. Dengan tagar #AvatarTheLastAirbender saja, jumlah views sudah mencapai 1 miliar secara global dalam waktu 7 hari sejak penayangan perdananya.

Avatar: The Last Airbender sendiri mengisahkan empat negara, yaitu Air, Bumi, Api, dan Udara, yang sebelumnya hidup bersama secara harmonis di bawah kekuasaan Avatar yang bertanggung jawab dalam menjaga perdamaian antara keempatnya. 

Namun, kondisi tersebut berubah saat Negara Api melakukan serangan dan menghapus bangsa Pengembangan Udara sebagai langkah pertama untuk menguasai dunia. Hal ini terjadi ketika inkarnasi Avatar terbaru belum hadir untuk memberi harapan perdamaian.

Sampai tiba waktunya, secercah harapan timbul ketika Pengembara Udara muda dan kaum terakhir dari bangsanya, Aang (Gordon Cormier), mencoba bangkit untuk menjadi Avatar berikutnya. Akankah kehadiran dan perjuangannya menciptakan perdamaian?

Kamu yang belum menyaksikan serial live action adaptasi anime, Avatar: The Last Airbender, dapat menyaksikannya dalam 8 episode di Netflix. Setelah itu, nantikanlah kelanjutan kisahnya di musim kedua dan ketiga yang telah dikonfirmasi oleh Netflix.

Bocoran resmi Avatar: The Last Airbender musim kedua dan ketiga

Sebuah pengumuman yang sangat menggembirakan, Netflix secara resmi memastikan kelanjutan dari Avatar: The Last Airbender hingga musim kedua dan ketiga. Kedua musim baru ini akan melanjutkan cerita musim pertama yang telah meninggalkan ekspektasi baru.

Sebagai bocoran, Netflix mengonfirmasi bahwa jalan cerita akan berfokus pada persatuan negara-negara Air, Bumi, Api, dan Udara sekaligus menutup kisah legendaris yang dikenal sebagai The Legend of Aang dengan petualangan baru yang lebih seru. 

Akan tetapi, jadwal perilisan masih harus menunggu kabar terkini dari Netflix yang akan diperbarui secara cepat di popbela.com. Oleh karena itulah, kami sangat senang untuk menyambut kehadiran para pembaca untuk terus memantau update di sini. Stay tune!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved