Siapa, sih, yang tidak membutuhkan jeda waktu untuk beristirahat? Momen yang disebut dengan istilah self-care ini sangat penting untuk kamu fokus pada diri sendiri. Salah satunya dengan menghibur dirimu dengan menikmati beberapa media hiburan seperti drama Korea.
Yup, drama korea dapat dijadikan sebagai salah satu opsi terbaik. Pasalnya, drama-drama series asal negeri ginseng ini turut menyajikan jalan cerita yang menarik namun dengan menyertakan pesan moral sekaligus isu terkait kesehatan mental yang patut diperhatikan.
Untuk itulah, Popbela sengaja merangkum setidaknya tujuh rekomendasi drama Korea yang berhubungan dengan kesehatan mental. Yuk, simak dan jangan lupa ditonton, ya!
1. It's Okay to Not Be Okay
2020 | Pemain: Seo Ye Ji, Kim Soo Hyun, Oh Jung Se
Menyorot kehidupan di komunitas kesehatan psikiatri, sebuah kisah memperkenalkan seorang pekerja yang hidup seorang diri bersama adik satu-satunya. Adiknya ini menderita autisme sekaligus trauma akut sehingga memberi tantangan tersendiri baginya.
Belum lagi, cinta lama bersemi kembali ketika cinta pertamanya muncul. Menariknya, cinta pertamanya tersebut merupakan seorang penulis buku dengan gangguan kepribadian anti-sisal. Akankah keduanya dapat bersatu dengan masing-masing permasalahan mereka?
2. It's Okay That's Love
2014 | Pemain: Jo In Sung, Gong Hyo Jin, D.O dari EXO
Layaknya kisah cinta yang dihadirkan di drama-drama korea, seorang DJ dan seorang psikiater bertemu dalam nuansa yang saling bermusuhan. Akan tetapi, waktu membawa mereka pada pertemuan demi pertemuan sehingga mereka pun harus tinggal bersama.
Dari situ, keduanya menemukan bahwa masing-masing memiliki permasalahaan kejiwaan. Satu memiliki trauma untuk menjalin hubungan akibat masa lalu yang suram, sedangkan satunya lagi memiliki permasalahan mental yang cukup serius namun disembunyikan.
Pertanyaannya, apakah keduanya dapat menemukan cara untuk menyembuhkan gangguan kesehatan mental yang mereka derita selama bertahun-tahun?
3. My ID is Gangnam Beauty
2018 | Pemain: Im Soo Hyang, Cha Eun Woo, Jo Woo Ri
Di dunia yang masih ada tuntutan standar kecantikan yang tinggi pada setiap individu, drama Korea ini memperlihatkan bagaimana seorang mahasiswi memutuskan untuk melakukan operasi plastik akibat celaan terkait fisiknya.
Berbeda dengan mahasiswi lainnya yang lahir dengan penampilan fisik yang sempurna secara alami. Namun, di balik hal tersebut, mahasiswi cantik ini nyatanya mengalami kesulitan akibat tuntutan untuk terus tampil sempurna, baik dan menarik setiap saat.
Mudah ditebak! Kamu pasti merasa familiar dengan hal-hal yang berkaitan dengan isu penampilan fisik tersebut, bukan? Nah, drama ini akan mengupasnya secara gamblang.
4. Sky Castle
2018 | Pemain: Kim Hye Yoon, Kim Dong Hee, Kang Chan Hee
Tahukah kamu? Korea Selatan merupakan salah satu negara di Asia dengan komunitas sosial yang menuntut anak-anak muda untuk meraih tingkat edukasi yang tinggi dan berkesan. Permasalahan inilah yang sengaja ditampilkan untuk merubah pola pandang.
Tepatnya melalui kisah kaum elite beranggotakan empat keluarga di lingkungan bernama Sky Castle. Para orangtua menuntut anak-anak mereka untuk masuk ke universitas terkemuka. Dampaknya, anak-anak pun menghadapi permasalahan mental yang luar biasa.
Dari situ, kasus yang besar pun mulai terjadi. Akankah para orangtua sadar atas perbuatan mereka dan memilih untuk mendengar sekaligus memahami anak-anak mereka?
5. Extracurricular
2020 | Pemain: Kim Dong Hee, Park Joo Hyun, Jung Da Bin
Tidak menepis fakta bahwa siswa-siswi di bangku sekolah pasti memiliki permasalahan mereka masing-masing. Entah dalam hal edukasi atau hubungan pertemanan. Di sinilah, peran orangtua untuk peka dan memberi bantuan sekaligus perhatian kepada mereka.
Sayangnya, tiga karakter siswa-siswi di sebuah sekolah menengah atas tidak dapat menggantungkan harapan mereka kepada keluarga. Pasalnya, keluarga mereka terbilang dysfunctional. Dari situ, mereka pun mencoba untuk mencari jalan sendiri.
Namun, jalan yang mereka ambil nyatanya merupakan tindakan kriminal. Apakah mereka dapat lolos dari kejaran polisi dan berakhir dengan masa depan yang baik?
6. My Mister
2018 | Pemain: IU, Lee Sun Gyun, Kim Yeong Min
Kamu pasti setuju bahwa kesehatan mental cenderung terganggu saat keadaan menjadi sulit. Sayangnya, tidak jarang, keadaan terus menyulitkan setiap individu, seperti yang dialami oleh seorang gadis yang harus bekerja siang dan malam untuk membayar hutang.
Tentu, ada permasalahan lainnya yang terus menekan hidupnya. Dampaknya, pekerjaan "kotor"-pun berani diambil demi menyelamatkan diri dari penagih hutang yang kasar. Tanpa terkecuali, melakukan tindak kriminal terhadap korban pria yang baik kepadanya.
Dari sini, kamu dipastikan akan belajar bahwa kesehatan mental dapat pulih ketika seseorang terus melakukan perbuatan baik kepadanya. Apakah kamu siap menjadi orang baik tersebut?
7. Cheese in the Trap
2016 | Pemain: Kim Go Eung, Park Hae Jin, Lee Sung Kyung
Fokus pada dunia perkuliahan, sebuah kisah menceritakan bagaimana seorang mahasiswi yang rajin harus menghadapi berbagai macam kesulitan. Tanpa terkecuali masalah keuangan yang membuatnya harus mengajukan cuti untuk bekerja paruh waktu.
Kemudian saat kembali ke kampus, dia pun harus bertemu dan jatuh cinta pada seorang senior yang memberi tantangan bagi kesehatan mentalnya. Pasalnya, senior ini menderita kepribadian ganda serta memiliki mantan yang posesif sehingga terus mengusiknya.
Nah, dari ulasan di atas, kamu akan menonton drama Korea yang mana, nih?