Para penggemar BIGBANG atau VIP akhirnya dapat melepas rindu yang telah tertahan cukup lama melalui kabar comeback Daesung pada Maret 2024. Kabar ini terkonfirmasi melalui pengumuman digital dari agensi D-Lable yang menaunginya.
Dengan demikian, comeback kali ini akan menjadi karya terbaru Daesung setelah ia merilis mini album terakhirnya, yaitu D-Day (2017) dan Delight 2 (2017).
Menyambut kejutan ini, kami sengaja menyediakan informasi mengenai fakta-fakta menarik seputar comeback Daesung pada Maret 2024. Salah satunya adalah kolaborasi antara dirinya dengan dua bintang Korea papan atas. Kamu pasti penasaran, bukan?
1. Didahului dengan single pada 2023
Sebagaimana disebutkan sebelumnya, comeback terbaru Daesung dari BIGBANG memang dikonfirmasi akan berlangsung pada Maret 2024. Namun, kabar ini sebenarnya telah diumumkan lebih dulu melalui perilisan single FLOW pada Desember 2023 yang lalu.
Single FLOW ini sendiri merupakan lagu yang telah dirilis oleh penyanyi Lee Han Chul pada 2012. Karena menyukainya, Daesung pun memutuskan untuk menyanyikan ulang lagu tersebut dengan memberikan sentuhan-sentuhan baru yang tetap memanjakan telinga.
2. Menjadi karya perdana setelah pindah agensi
Diketahui bahwa Daesung telah meninggalkan YG Entertainment sejak tahun 2022. Ia kemudian bergabung dengan R&D Company pada April 2023, di mana perusahaan tersebut turut mendedikasikan label khusus, D-Lable, untuk sang musisi.
“Melalui D-Lable, tim yang didedikasikan untuk Daesung, kami berjanji memberikan dukungan untuk aktivitas di masa mendatang dalam berbagai bidang, termasuk musik,” ungkap perwakilan perusahaan.
Daesung memang melanjutkan perjalanan karier bermusiknya di bawah naungan agensi baru. Meski begitu, Daesung dikabarkan masih didampingi oleh manajer yang telah bekerja dengannya selama lebih dari 10 tahun sejak hari-hari awal debut bersama BIGBANG.
3. Jadwal perilisan album dan jumpa penggemar
Kembali menaiki panggung musik K-pop, Daesung tidak hanya sekadar merilis single, melainkan sebuah album solo baru pada awal Maret 2024. Hal ini telah dibenarkan oleh agensi R&D Company yang mengharapkan dukungan dan perhatian dari para penggemar.
Selain itu, Daesung akan menambah kegembiraan comeback dengan menemui para penggemarnya melalui fanmeeting bertajuk "D’s ROAD in SEOUL" di Blue Square Mastercard Hall di Seoul pada 16-17 Maret 2024.
Namun, album baru diperkirakan akan rilis sebelum acara tersebut dimulai. Hal ini menjadi komitmen Daesung untuk menghibur penggemar melalui karya musiknya sendiri.
4. Menggandeng dua bintang Korea papan atas
Seperti biasa, comeback para musisi K-pop selalu diawali dengan rangkaian teaser. Daesung pun melakukan hal serupa dengan merilis poster yang mengungkapkan sebuah lagu berjudul Falling Slowly beserta jadwal perilisannya pada 5 Maret 2024 pukul 6 sore KST.
Perhatian publik pun tertuju pada dua bintang Korea Selatan papan atas, yakni Kim Seon Ho dan Moon Ga Young. Keduanya dipastikan akan tampil dalam video klip untuk lagu Falling Slowly dengan tampilan klasik yang membuat semua orang terpesona.
Kolaborasi keduanya ini menjadi momen reuni sejak Kim Seon Ho dan Moon Ga Young membintangi drama Welcome to Waikiki 2 (2019) dan bertemu kembali melalui penampilan spesial Kim Seon Ho dalam drama Moon Ga Young, Find Me in Your Memory (2020).
5. Teaser berupa video sudah rilis di YouTube
Berbicara mengenai teaser, Daesung turut merilis cuplikan video untuk lagu Falling Slowly. Di sana, deretan nada instrumental yang halus terdengar mengiringi adegan Kim Seon Ho yang tampak sedang mengenang momen indahnya bersama Moon Ga Young.
Sekarang, kamu pasti menjadi semakin tidak sabar untuk menyaksikan keseluruhan video klip dari lagu Falling Slowly, bukan? Nantikan juga perilisan album solo perdana Daesung setelah bergabung dengan agensi baru. Berikan dukungan dan cinta yang banyak, ya!