Saat memiliki waktu senggang, menonton drama Korea bisa jadi pilihan yang tepat. Alur yang seru jadi salah satu alasan kenapa drama-drama buatan negeri ginseng ini bisa jadi temanmu di kala waktu kosong. Nah, drama korea yang bisa kamu tonton ialah produksi tvN. Hal ini dikarenakan stasiun televisi swasta Korea ini nggak pernah gagal dalam memproduksi drama, lho. Mulai dari Mouse sampai Crash Landing on You jadi beberapa contoh drama yang sukses diproduksi oleh tvN.
Di tahun 2021 ini, tvN pun merilis berbagai drama Korea yang nggak kalah seru. Drama-drama ini pun jadi medium comeback beberapa aktor dan aktris yang sempat vakum sebelumnya. Untuk kamu yang penasaran, Popbela sudah merangkum beberapa judul drama Korea tvN terbaru 2021, nih. Ini dia 7 rekomendasi drama Korea tvN yang bisa ditonton di waktu senggang.
1. Navillera
Rekomendasi drama Korea TVN yang pertama ialah Navillera. Drama yang tayang perdana pada tanggal 22 Maret 2021 ini, siap bikin kamu banjir air mata lewat kisah perjuangan seorang kakek penderita alzheimer yang menekuni balet di usianya yang ke-70. Drama garapan sutradara Han Dong-hwa ini makin menguras air mata, saat semangat sang kakek untuk mengejar cita-cita menjadi Danseur tak pudar meski kondisi fisiknya makin parah.
2. Youth of May
Di drama korea ini, kamu akan menyaksikan kembali akting Lee Do-hyun setelah keberhasilannya membintangi 18 Again. Mengambil genre romansa dengan latar tahun 1980-an, Lee Do-hyun beradu peran dengan Go Min-shi sebagai couple yang romantis. Drama yang sukses membuat banyak para jomblo ini iri juga sempat menuai kecaman, lho. Pasalnya, kisah cinta antara Hee Tae (Lee Do-hyun) dan Myung Hee (Go Min-shi) dianggap melecehkan perjuangan mahasiswa yang pada saat itu melakukan aksi demonstrasi.
3. Mine
Bergenre thriller-misteri, drama Mine yang tayang sejak 8 Mei 2021 ini bisa kamu nikmati di Netflix. Alur dari drama ini sendiri berkisah mengenai seorang perempuan ambisius dan kuat yang digambarkan melalui sosok Lee Bo-young yang diperankan oleh Hee Soo.
Dahulunya, Hee Soo merupakan sosok yang memiliki karier yang cemerlang. Namun, pernikahannya dengan lelaki konglomerat mengubah semuanya. Ia berusaha menyesuaikan diri dengan gaya hidup suaminya, terutama keluarga besar sang suami yang merupakan keluarga terpandang. Di drama yang memiliki aura persis seperti drama Penthouse ini, kamu akan sering kali tercengang saat melihat aksi licik yang dilakukan oleh para anggota keluarga konglomerat tersebut.
4. Doom at Your Service
Keromantisan akting antara Seo In-guk dengan Park Bo-young akhirnya bisa kamu nikmati lagi lewat drama terbaru Doom at Your Service, nih. Di drama yang tayang perdana pada 10 Mei 2021 ini, Park Bo-young akan berperan sebagai Do Kyung dan Seo In-guk sebagai Myeol Mang. Kisah keduanya dimulai saat Do Kyung yang merupakan seorang editor divonis memiliki sisa hidup selama 100 hari lagi.
Di sisa hidupnya tersebut, ia justru bertemu Seo In-guk yang ternyata merupakan kehancuran baginya. Bukannya menjauh, keduanya malah membuat kontrak selama 100 hari yang membuat mereka menjadi semakin dekat dari hari ke hari. Nah, untuk kamu yang penasaran dengan kelanjutan kisah keduanya, kamu bisa saksikan kisah mereka di VIU, ya.
5. My Roommate is Gumiho
Kalau kamu mau tontonan yang bikin perut gelitik, maka judul yang satu ini yang harus dipilih. Diperankan oleh Jang Ki-young dan Lee Hye-ri, drama bergenre komedi-romantis ini siap menghibur kamu dengan alur cerita yang benar-benar ringan dan menyenangkan.
Garis besar cerita dari drama ini sendiri ialah mengenai seorang profesor tampan dan cerdas yang ternyata merupakan seorang siluman yang berusia 999 tahun. Ya, profesor sekaligus siluman ini sendiri adalah Woo Yeo yang berperan sebagai Jang Ki-young.
Ki-young sendiri sebenarnya bisa menjadi seorang manusia dengan syarat ia harus mengumpulkan manik-manik. Oleh karena itu, ia berusaha keras mengumpulkan manik-manik agar bisa menjadi manusia yang seutuhnya. Namun, manik-manik yang sudah mulai dikumpulkannya tersebut tak sengaja tertelan oleh Lee Dam (Lee Hye-ri). Dari sinilah kisah penuh romansa bertabur lelucon akan dimulai.
6. Hospital Playlist 2
Akhirnya drama yang berkisah mengenai keseharian dokter dan orang-orang di RS Yulje ini sudah bisa kamu nikmati season 2, Bela. Pada tanggal 17 Juni lalu, tvN resmi menayangkan kisah persahabatan k Jun (Jo Jung-suk), Jung Won (Yoo Yeon-seok), Jun Wan (Jung Kyung-ho), Seok Hyung (Kim Dae-myung), dan Song Hwa (Jeon Mi-do), ini.
Untuk kamu yang belum tahu, drama besutan sutradara Shin Won-ho ini sendiri memiliki garis besar cerita berupa kisah para dokter dan pasien di ruang gawat darurat, di mana para dokter tersebut sudah bersama sejak tahun 1999 atau saat tahun pertama mereka menempuh pendidikan di Universitas Kedokteran.
7. Mount Jiri
Sempat vakum karena fokus ke keluarga, keapikan Jun Ji-hyun berakting akhirnya bisa dinikmati kembali lewat drama Mount Jiri. Di drama ini, Jun Ji-hyun akan beradu akting dengan Ju Ji-hoon. Drama bergenre misteri ini sendiri memiliki alur yang seru, yaitu mengenai kisah penjaga taman nasional yang melindungi "Mount Jiri". Keduanya menjalani peran sebagai penjaga yang tidak hanya melindungi ekosistem yang ada di dalamnya tapi juga orang-orang yang tinggal di sana.
Itulah rekomendasi drama Korea keluaran tvN 2021 terseru. Mulai tonton dari mana, nih?