Nama Melaney Ricardo pasti sudah tidak asing lagi di telinga para penikmat komedi Indonesia. Pembawa acara sekaligus pelawak ini memang kerap wara wiri di berbagai program acara stasiun televisi. Tak hanya di televisi, kini Melaney juga melambungkan sayapnya dengan membuat saluran YouTube sendiri. Di akun YouTube miliknya tersebut, Melaney kerap kali membagikan aktivitas kesehariannya dan juga bercerita seputar kehidupannya.
Namun, tak seperti biasanya, pada pertengahan April lalu, Melaney membuat sebuah konten yang menunjukkan isi rumah mewah-nya. Di konten yang berjudul "Akhirnya.. House Tour!!" tersebut, terlihat rumah Melaney yang ternyata penuh dengan fasilitas serbaguna nan mewah. Nah, untuk kamu yang penasaran dengan isi rumah Melaney tersebut, berikut Popbela berikan 7 potret rumah mewah Melaney Ricardo.
1. Ruang depan yang dilengkapi dengan bangku mewah
Ruang pertama yang bisa ditemui saat pertama kali memasuki rumah Melaney ialah sebuah ruang yang cukup luas. Di ruang yang bercat abu-abu tersebut, Melaney memasang dua foto yang merupakan foto pre-wedding bersama sang suami. Untuk melengkapi estetika ruangan, Melaney meletakkan dua bangku bewarna merah dan hitam yang ia sebut dengan bangku pengantin. Selain itu, ibu dua anak ini juga meletakkan sebuah bunga sintetis cantik di pot putih yang elegan untuk menambah kemewahan dari ruang tersebut.
2. Ruang tamu serba putih
Setelah melewati ruang depan, maka bagian selanjutnya dari rumah Melaney ialah ruang tamu. Di ruang tamu ini, warna yang digunakan Melaney masih sama, yaitu putih dan abu-abu. Tampak putih mendominasi ruangan, yang bisa terlihat dari pemilahan warna sofa putih bernuansa klasik. Ruang yang berfungsi untuk menerima tamu ini juga tak kalah mewah dibandingkan dengan ruang lain yang ada di rumah Melaney, lho. Di ruang ini, Melaney memasang lampu gantung kristal dan juga melettakan beberapa guci mewahnya.
3. Kolam renang yang aman
Tentu saja rumah mewah tak lengkap tanpa kolam renang. Berbeda dengan ruang tamu yang bernuansa klasik, kolam renang di rumah Melaney mengusung konsep yang modern. Hal ini bisa terlihat dari desain kolam renang dan area di sekitarnya. Pada bagian sisi kolam renang, Melaney menggunakan sebuah pagar besi yang digunakan sebagai pengaman bagi anak-anaknya. Kesan modern juga datang dari pemilihan dinding kolam renang bewarna hitam yang dikombinasikan dengan ubin bermotif bambu.
4. Ruang olahraga yang dilengkapi dengan alat-alat
Untuk menjadikan rumah sebagai tempat yang paling nyaman, Melaney melengkapi rumahnya tersebut dengan ruang olahraga. Di ruang yang masih mengusung tema abu-abu dan putih ini, Melaney meletakkan berbagai peralatan olahraga, mulai dari treadmill sampai kepada gym ball. Di ruang ini lah Melaney bersama Tyson, sang suami, berolahraga bersama.
5. Ruang santai yang serbaguna
Ruang yang satu ini berada di lantai 2. Melaney menyebutkan bahwa ruang ini menjadi ruang serbaguna, karena selain sering dipakai sebagai tempat berkumpul keluarga, di area ini pula ia berkarya membuat konten youtube. i ruang ini Melaney juga sering bersantai sambil membaca dan menuliskan berbagai macam ide yang muncul di benaknya.
6. Taman bermain anak
Menggunakan arsitek dari Australia, rumah Melaney ini juga memiliki ruang untuk bermain, lho. Di ruang ini, Melaney melengkapi spot favorit kedua putrinya tersebut dengan berbagai permainan yang sangat seru. Mulai dari rumah-rumahan hingga perosotan ada di ruang yang beralas rerumputan sintesis ini.
7. Walk-in closet dengan barang mewah
Kemewahan dari rumah Melaney nggak hanya berhenti di fasilitas lengkap, namun juga terus berlanjut di ruang walk-in closet nya. Di ruang yang bercat merah dan abu-abu ini, tersimpang banyak sekali koleksi barang-barang mewah Melaney. Mulai dari sepatu, tas, ikat pinggang, hingga topi semua ada di ruang yang disebut Melaney sebagai tempat favoritnya ini. Sama dengan kolam renang, ruang ini juga mengusung tema yang lebih modern yang terlihat dari pemilihan mebel, lampu gantung, corak lantai hingga hiasan dinding yang dipamerkan.
Mewah dan lengkap sekali rumah Melaney Ricardo ya, Bela. Inspirasi buat lemari pakaian di masa depan, nih!