10 Rekomendasi Game Ponsel Populer yang Wajib Dicoba

Bermain sama teman jadi semakin seru

10 Rekomendasi Game Ponsel Populer yang Wajib Dicoba

Hobi bermain game? Sekarang sudah banyak game menarik yang dapat diunduh gratis melalui ponselmu. Ditambah, permainan populer dari PC, juga sudah tersedia untuk diunduh dari ponsel.

Jika kamu ingin mengisi waktu kosong, berikut ini adalah rekomendasi game ponsel populer pilihan Popbela yang wajib kamu coba. Mulai dari permainan balapan, yang mengasah otak, menguji kesabaran, sekarang bisa kamu unduh melalui iOS atau Android.

1. UNO

Rekomendasi game ponsel pertama yang wajib diunduh adalah UNO. Permainan versi ponsel jauh lebih seru dibandingkan menggunakan kartu aslinya.

Kamu bisa bebas bermain dengan lebih banyak pemain. Game ini jauh lebih kompetitif karena memungkinan para pemain untuk menebak kartu yang dimiliki para pemain lainnya. 

2. Plants vs. Zombies 1 dan 2

Game Plants vs. Zombies yang sangat populer ini juga tersedia gratis untuk diunduh melalui iOS dan Android. Permainan ini memuaskan keinginan untuk melawan zombie yang ingin makan otak manusia dan menyerang dunia.

Perlawanan zombie dilakukan dengan macam-macam tanaman yang lucu dan menggemaskan. 

3. The Sims Mobile

Rekomendasi game ponsel populer selanjutnya yang wajib diunduh adalah The Sims Mobile. Siapa yang nggak kenal The Sims game PC yang sudah booming dari dulu? 

Para penggemar game The Sims versi PC bisa menikmati permainan seru ini dari ponsel, tersedia gratis untuk iOS dan Android. Membangun rumah, belanja, bertanam, bekerja jadi lebih seru!

4. A Street Cat's Tale

Pernahkah kamu berpikir bagaimana menjaladi kehidupan seekor kucing? Nah, melalui game satu ini, kamu diberi kesempatan untuk menjalani kehidupan seekor kucing.

Para pemain mulai sebagai anak kucing yang hidup sendirian di jalanan. Pastikan kamu mengambil keputusan yang tepat untuk bertahan hidup sebagai seekor kucing!

5. The Room

The Room merupakan sebuah game misteri 3D yang mengangkat tema 'escape room'. Terdiri dari tiga sekuel (The Room Two, The Room Three, dan The Room: Old Sins), game ini cocok bagi kamu yang suka tantangan memecahkan teka-teki.

Teka-teki yang menantang harus dipecahkan di setiap ruangan agar bisa bebas dan keluar dari ruangan tersebut. 

6. Stardew Valley

Mungkin kamu sudah mengenal game populer satu ini. Stardew Valley merupakan sebuah role-play game sederhana yang menugaskankmu untuk mengelola sebuah kebun, bertani, dan mencari uang. 

Konsepnya mirip game jadul Harvest Moon yang dulu sangat populer di console Playstation 1 (PS 1).  Game dengan alur cerita kehidupan ini juga memungkinkan pemainnya untuk membangun hubungan dan keluarga dengan calon pasangan.

7. Aquapark.io

Aquapark.io merupakan rekomendasi game ponsel lainnya yang wajib kamu coba. Game seluncuran air ini sangat seru karena memungkinkan para pemain untuk berlomba meluncur ke posisi pertama, melewati para pemain lainnya dan berbagai rintangan.

8. Mario Kart Tour

Ingat racing game yang dulu sering kamu mainkan di Timezone dan XXI? Ya, Mario Kart juga bisa kamu mainkan melalui ponselmu.

Game balap mobil milik Nintendo untuk iOS/ Android ini memungkinkan untuk balapan melawan hingga tujuh pemain lainnya dari seluruh dunia.

9. SuperCity: My Town Life

Rekomendasi game selanjutnya yang wajib kamu download di ponsel adalah SuperCity: My Town Life. Game ini memberikan kesempatan untuk merancang kembali sebuah kota yang terdiri dari banyak gedung. 

Kamu bebas membangun gedung-gedung sesuai keinginanmu.

10. Choices: Stories You Play

Bagi kamu yang senang membaca visual novel, maka wajib mencoba game satu ini. Choices: Stories You Play menyediakan berbagai kisah yang dikemas secara visual dan setiap keputusan yang diambil para pemain memengaruhi kelanjutan kisahnya.

Permainan pengambilan keputusan ini diperbarui setiap minggu, sehingga kamu pasti tidak bosan memainkannya dan malah penasaran dengan kisah selanjutnya.

Itulah rekomendasi game ponsel populer yang wajib kamu coba, Bela, untuk mengisi waktu kosong. Kira-kira kamu senang bermain game dengan genre apa?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved