Bela, kamu sudah punya rencana di akhir pekan selama bulan November ini? Kalau belum, siapa tahu kalian ingin menghabiskan waktu dengan menonton film-film Hollywood yang akan tayang di bulan November ini.
Nah, kalian nggak usah repot-repot lagi mencari film apa saja yang akan tayang di bulan November ini karena Popbela sudah merangkumnya untuk kalian. Yuk kita simak artikel di bawah ini Bela!
1. Terminator: Dark Fate
Film Terminator: Dark Fate merupakan sekuel terbaru dari franchise Terminator. Film ini berfokus pada upaya sekelompok wanita untuk mengalahkan robot pembunuh dan menyelamatkan masa depan umat manusia.
Linda Hamilton (Sarah Connor) dan Arnold Schwarzenegger (T-800) kembali dalam peran ikonik mereka dalam Terminator: Dark Fate, disutradarai oleh Tim Miller (Deadpool) dan diproduksi oleh pembuat film visioner James Cameron dan David Ellison. Mengikuti peristiwa Terminator 2: Judgment Day, Terminator: Dark Fate juga dibintangi Mackenzie Davis, Natalia Reyes, Gabriel Luna, dan Diego Boneta.
Tanggal tayang: 1 November 2019
2. Sorry We Missed You
Film ini merupakan film drama British yang disutradarai dan ditulis oleh Paul Laverty. Film ini mengisahkan sebuah keluarga yang sedang mengalami masalah keuangan. Ricky (Kris Hitchen) sang ayah dan keluarganya berjuang untuk memulihkan keadaan usai keluarganya terlilit hutan sejak krisis tahun 2008.
Keluarga ini berusaha mencari jalan keluar atas permasalahan hutang keluarganya. Hingga pada suatu saat datang sebuah kesempatan berjualan keliling dengan menggunakan mobil van. Pekerjaan ini memerlukan kerja keras yang teramat besar. Bantuan dari sang istri yang hadir juga tidak kemudian menjadikannya lebih mudah. Masing-masing anggota keluarganya begitu bertenaga, namun saat kedua belah (suami dan istri) tersebut mengalami perbedaan tujuan, semua masalahnya kemudian semakin memuncak.
Tanggal tayang: 1 November 2019
3. Doctor Sleep
Film ber-genre horor ini menceritakan kisah bertahun-tahun setelah peristiwa The Shining, Danny Torrance (Ewan McGregor) yang sekarang telah dewasa bertemu dengan seorang gadis muda dengan kekuatan yang sama dengan dirinya. Danny berusaha melindungi gadis muda ini dari sekte bernama The True Knot. Sekte sesat ini dikenal sebagai pemangsa anak-anak pemilik kekuatan demi untuk tetap hidup abadi.
Tanggal tayang: 6 November 2019
4. Charlie’s Angels
Nah bagi kalian pecinta film Charlie’s Angels, film ini merupakan seri ketiga dari Charlie's Angels dan lanjutan dari film sebelumnya, Charlie's Angels (2000) dan Charlie's Angels: Full Throttle (2003). Versi terbaru Charlie's Angels akan membawa kita pada petualangan baru yang lebih seru dan lebih segar.
Sabina Wilson (Kristen Stewart) dan rekannya, Jane Kano (Ella Balinska), diberi tugas oleh Charlie untuk melindungi Elena Houghlin (Naomi Scott), seorang insinyur muda yang merevolusi industri listrik, namun memiliki potensi untuk menjadi senjata mematikan. Charlie's Angels menjalankan misi dan mempertaruhkan nyawa mereka demi menyelamatkan dunia dan mencegah teroris menyalahgunakan teknologi alat tersebut
Tanggal tayang: 8 November 2019
5. Midway
Fillm Midway yang ber-genre action, drama, dan history ini bercerita tentang pasca serangan terhadap Pearl Harbour, perwira intelijen militer Edwin Layton (Patrick Wilson) menyebut Jepang kembali akan menyerang AS. Kali ini serangan akan menuju Midway.
Kisah sebuah pertempuran terbesar yang pernah terjadi di Pasifik yang menjadi titik balik dan mengubah jalan perang dunia ke-II.
Tanggal tayang: 8 November 2019
6. The Good Liar
Film yang disutradarai oleh Bill Condon ini ber-genre drama. Berawal dari perkenalan di situs kencan daring, Roy (Ian McKellen) seorang penipu ulung berhasil mendekati Betty, janda kaya raya dengan harta melimpah. Tapi hubungan keduanya mendapat respon keras dari keluarga Betty, yang menduga Roy punya niat jahat. Saat memulai misinya ternyata Roy justru jatuh cinta kepada Betty. Roy yang awalnya bisa menjalankan misinya dengan mudah, justru harus melalui melewati jalan yang bisa membahayakan dirinya.
Tanggal tayang: 8 November 2019
7. Ford V Ferrari
Film Ford v Ferrari ini bercerita tentang 2 pemenang Academy Award, Matt Damon dan Christian Bale berperan di FORD v FERRARI, berdasarkan kisah nyata yang luar biasa dari Carroll Shelby (Damon), seorang perancang mobil visioner dari Amerika bersama Ken Miles (Bale), seorang pembalap Inggris yang tak kenal takut. Mereka bersama-sama berjuang menghadapi campur tangan perusahaan, hukum fisika, dan masalah pribadi mereka sendiri ketika membangun mobil balap revolusioner bagi Ford Motor Company untuk menantang mobil balap buatan Enzo Ferrari yang mendomniasi 24 Jam Le Mans di Perancis pada tahun 1966.
Tanggal tayang: 15 November 2019
8. Frozen II
Siapa yang sudah nggak sabar dengan film Disney yang satu ini? Dalam film Frozen II kali ini, Anna, Elsa, Kristoff, Olaf dan Sven pergi meninggalkan Arendelle untuk melakukan perjalanan ke sebuah tempat asing dan penuh keajaiban. Mereka berangkat untuk menemukan asal usul kekuatan Elsa dan juga untuk menyelamatkan kerajaan mereka.
Tanggal tayang: 20 November 2019
9. A Beautiful Day in the Neighborhood
Film ini bercerita tentang Lloyd Vogel (Matthew Rhys) yang merupakan seorang jurnalis untuk Esquire Magazine, kurang senang pada saat dia diberi tugas untuk menulis profil singkat mengenai pria yang bernama Fred Rogers (Tom Hanks) yang merupakan bintang kesayangan acara televisi anak-anak yaitu Mister Roger's Neighbourhood. Lloyd Vogel berurusan terhadap ayahnya yang bernama Jerry (Chris Cooper) yang meninggalkan Lloyd dan juga keluarga mereka pada saat Ibu Lloyd sakit. Kini telah lanjut usia, Jerry ingin kembali ke kehidupan Lloyd, namun Lloyd masih membawa banyak kebencian.
Tanggal tayang: 27 November 2019
10. Knives Out
Film yang disutradarai oleh Rian Johnson ini bercerita tentang Harlan Thrombey (Christopher Plummer) adalah penulis novel misteri yang kaya raya. Di ulang tahunnya yang ke-85 ia tewas secara misterius. Keluarga Harlan yang datang berkumpul kini menjadi tersangka. Mereka dicurigai oleh Detektif terkenal Benoit Blanc (Daniel Craig) yang datang untuk menyelidiki insiden ini. Untuk memecahkan misteri kematian Harlan, sang detektif mulai berbicara kepada seluruh anggota keluarga dan menemukan siapa dalang pembunuhan sang novelis terkenal itu.
Tanggal tayang: 27 November 2019
Nah, itu dia 10 daftar film Hollywood yang akan tayang bulan November 2019 ini. Kira-kira kamu mau nonton yang mana Bela?