Nikmati hidupmu selagi masih muda. Itu lah ucapan yang sering kita dengar, bukan? Kamu bisa menemukan jati dirimu yang sesungguhnya saat melakukan solo travelling, Bela. Kamu juga bisa melihat perspektif yang berbeda saat kamu melihat dunia dan dirimu sendiri. Melakukan solo travelling adalah hal yang cukup menantang bagi dirimu karena dapat meningkatkan rasa mandiri, pengetahuan duniawi, dan lainnya. Di bawah ini Popbela sudah merangkum 10 pelajaran hidup yang akan kamu dapatkan setelah melakukan solo travelling. Apa saja ya?
Dengan melakukan solo travelling, kamu bisa menenangkan pikiranmu, mendapatkan pengalaman dengan pikiran yang lebih terbuka, lebih mengajarkanmu tentang orang-orang sekitar, termasuk dirimu sendiri, serta mengajarkanmu untuk mengambil resiko. Kalau kamu bisa melakukan itu semua dengan percaya diri, maka kamu akan bisa melakukan apapun!
Berada di tempat asing yang dikelilingi oleh budaya asing merupakan rintangan baru bagi kamu. Semakin banyak kamu mendapatkan pengalaman , maka hati dan pikiranmu akan semakin terbuka. Kamu pun akan siap menerima pengalaman yang lebih banyak lagi.
Ketika kamu melakukan solo travelling dan mulai banyak bepergian ke berbagai tempat, kamu akan bertemu dengan orang-orang dari seluruh dunia. Saat itu kamu akan merasakan bahwa semua orang benar-benar sama, hanya bentuk tubuh dan penampilan lah yang membedakannya.
Memang kita nggak bisa hidup tanpa bantuan orang lain, tapi dengan bepergian sendiri, kamu nggak punya pilihan selain mengandalkan pada dirimu sendiri.
Jika kamu memiliki kendala dengan bahasa, coba kamu googling dulu bagaimana biasanya cara menanyakan arah yang benar pakai bahasa setempat supaya kamu nggak bingung.
Saat kamu melakukan solo travelling dan kamu melihat banyak orang lain dari berbagai negara juga melakukan hal yang sama, kamu akan berpikir kalau kamu nggak sendirian. Pada titik itu lah kamu merasa lebih berani untuk melakukan hal baru sendirian.
Dari melihat disekelilingmu, kamu bisa belajar dengan setidaknya melihat atau pada saat berkomunikasi dengan orang lain. Kamu bisa mengambil pelajaran penting yang positif untuk dirimu dari melihat dan berbicara dengan orang lain.
Ketika kamu melakukan perjalanan sendiri, secara otomatis kamu akan belajar bagaimana cara untuk sampai ke tempat yang kamu kunjungi. Dalam perjalanan itu, kamu akan banyak melihat tempat-tempat baru untuk pengetahuanmu.
Mau nggak mau kamu harus berinteraksi dengan berbagai macam orang dari berbagai latar belakang untuk bertukar informasi. Berangkat dari hal ini, kamu juga akan belajar berkomunikasi secara efektif , lho.
Seenggaknya kamu harus melakukan solo travelling sekali dalam hidupmu. Dari sini lah kamu akan mengetahui rasanya belajar mandiri dengan melakukan apapun serba sendiri.
Ditulis oleh: Salsabil Nabila Afhani