Catat Girls! Ini Dia Kelebihan dan Kekurangan Bahan Sofa Kain

Baca artikel ini, jadi pengen ganti sofa deh rasanya

Catat Girls! Ini Dia Kelebihan dan Kekurangan Bahan Sofa Kain

Siapa yang lagi suka makeover ruangan? Entah itu ruang kamar maupun ruang tamu, kayaknya kehadiran sofa memang jadi pelengkap ya! Soalnya, kamu jadi bisa bersantai-santai ria di atas sofa kesayanganmu itu. Setuju?

Tapi tidak hanya model sofa saja lho yang perlu diperhatikan ketika ingin membelinya, tetapi juga bahan yang digunakan. Apalagi, material sofa cukup beraneka ragam sehingga bisa disesuaikan dengan budget dan kebutuhan.

Kira-kira, bahan sofa yang seperti apa ya yang cocok dan nyaman saat dipakai? Let's check this out!

Sofa berbahan kain selalu paling populer

Catat Girls! Ini Dia Kelebihan dan Kekurangan Bahan Sofa Kain

Yap, di antara banyaknya bahan sofa yang sering kamu temui, ternyata salah satu bahan sofa yang paling populer adalah sofa kain. Biasanya, sofa kain memiliki harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan sofa kulit. Selain itu, sofa kain punya material yang lebih bervariasi, mulai dari kain katun, kain nilon, kain velvet, hingga kain oscar.

Hampir semua jenis sofa kain juga mudah dibersihkan. Kamu hanya perlu menggunakan vacuum cleaner untuk mengangkat debu dan kotoran. Sedangkan buat membersihkan noda, cukup dengan memakai tisu basah atau kain microfiber. 

Kelebihan sofa bahan kain

Selain pilihan materialnya yang bervariasi, harganya yang lebih terjangkau, dan mudah dibersihkan, sofa kain juga punya kelebihan lain. Salah satunya adalah lebih nyaman ketika diduduki karena memiliki bahan yang lembut dan hangat dibandingkan dengan sofa kulit.

Seperti yang sudah Popbela sebutkan, bahwa motif dan warna sofa kain pun lebih beragam. Jadi, kamu akan lebih mudah dalam memilih sofa yang selaras dengan interior di rumah.

 

Kekurangan sofa bahan kain

Tentu, bahan sofa kain juga memiliki beberapa kekurangan. Pertama, sofa kain lebih mudah menyerap air yang mengakibatkan sofa jadi basah dan lembap sehingga mudah menimbulkan jamur.

Selain itu, sofa kain juga cepat menyerap noda. Bila noda kotoran sudah menempel, tentu kamu akan kesulitan untuk membersihkannya.

Kekurangan berikutnya adalah saat membeli sofa kain tanpa memperhatikan kualitasnya. Bisa-bisa sofa kain cepat rusak dan mudah robek. Jadi, tidak hanya material yang menjadi pertimbangan, tetapi juga kualitas jahitan pada sofa perlu diperhatikan.

Yap, kira-kira itulah kelebihan dan kekurangan dari sofa bahan kain. Tapi kalau kamu lagi cari berbagai model sofa, mulai dari sofa bed, sofa 1 seater, hingga sofa recliner, kamu bisa menemukannya hanya di ruparupa.com ya!

Situs belanja online satu ini menawarkan berbagai model sofa dan perabot rumah tangga berkualitas dengan harga terjangkau dari merek unggulan milik Kawan Lama Group, seperti ACE, Informa, Selma, dan masih banyak lagi. (WEB)

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved