Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

TREASURE Tour [HELLO] In Jakarta 2023: Explode Like VolKno!

Ini rangkuman keseruan #TREASURE_HELLOinJKT versi Popbela

Zikra Mulia Irawati

What a night! Saya akhirnya bisa menyaksikan salah satu anak asuh YG Entertainment, TREASURE, secara langsung. Satu dekade mengikuti industri musik Korea, lagu-lagu dari agensi yang didirikan Yang Hyun Suk ini hampir tak pernah absen dari playlist saya.

Dengan tur bertajuk HELLO, grup beranggotakan Choi Hyunsuk, Jihoon, Yoshi, Junkyu, Yoon Jaehyuk, Asahi, Doyoung, Haruto, Park Jeongwoo, dan Junghwan ini sukses membuat saya–dan penonton lainnya–terkesima dengan aksi panggung mereka. Kalau diibaratkan dengan salah satu lagunya, penampilan mereka begitu "meledak" seperti "VolKno".

Pedal to the metal

Popbela.com/Zikra Mulia Irawati

Baru pemanasan saja, Teume–sebutan fandomnya–langsung di-ulti dengan lagu-lagu yang viral di TikTok seperti "Jikjin" dan "I Love You". Dari section yellow yang berada di atas, lautan lightstick Teulight berwarna havelock blue tampak begitu indah. Namun, ada saja yang bikin gagal fokus. Saya menemukan satu Bang Bong, lightstick BIGBANG yang berbentuk mahkota! 

Karya sejatinya adalah representasi dari penciptanya. Salah satu baris lirik lagu "Jikjin" yang berbunyi "pedal to the metal" memiliki arti melaju dengan kecepatan maksimal. Demikian pula penampilan pembuka TREASURE malam itu. Setlist lanjutannya bikin headbanging semua! Lagu slow pun dibuat asyik oleh mereka.

Tanpa penerjemah, mereka menggombal

Dok. YG Entertainment

Tiba di sesi ment, saya sudah mengira bahwa mereka akan berbicara dengan bahasa Korea. Lagi-lagi, saya dibuat kagum dengan grup jebolan acara survival YG Treasure Box ini. Semua member berusaha aktif berinteraksi menggunakan bahasa Inggris.

Tak lengkap rasanya kalau ke Indonesia tak belajar bahasa gaul. Sempat ke sini akhir tahun lalu, perbendaharaan kosakata mereka ternyata cukup beragam. Tak cuma "apa kabar" dan "terima kasih", mereka juga bilang "mantul", "kuy", hingga "yagesya (ygy)" . Sang rapper Yoshi bahkan berusaha membuat Teume meleyot dengan memanggilnya dengan sebutan "sayang".

Masih kurang? Di sesi ment selanjutnya, para member TREASURE saling adu gombalan untuk Teume. Menurut saya, yang punya damage terparah justru dua member termudanya, Jeongwoo dan Junghwan. Dengan fasih, Jeongwoo mengatakan, "sayang, nanti aku main ke rumah, ya!" Sementara itu, Junghwan membuat lamaran tak terduga dengan menanyakan, "mau menikah denganku?" Jantung aman, Teume?

Explode like VolKno!

Dalam grup, apalagi yang anggotanya banyak, membuat unit kecil sudah jadi hal yang lumrah. TREASURE sejauh ini sudah punya dua. Lagunya pun candu banget karena pakai iringan band sebagai instrumennya.

Penampilan apik TREASURE kali ini tak lepas dari peran band pengiring mereka, 4Rise Band. Dua lagu unit ini pun jadi makin hidup saat dibawakan secara langsung. Untuk ukuran orang yang bukan Teume, saya semalam sangat menikmati konser ini seolah mereka adalah grup utama yang saya sukai. Seru banget!

Bagian terfavorit saya adalah kala unit rapper yang terdiri dari Choi Hyunsuk, Yoshi, dan Haruto tampil membawakan "VolKno". Sensasi menyaksikan lagu yang membawa ciri khas K-Hiphop era 90-an ini benar-benar bukan main! Meski bukan lagu yang mudah dibawakan langsung, bahkan drummer mereka sempat melewatkan satu ketukan, overall they really nailed it!

"Kami mencurahkan banyak tenaga untuk lagu ini jadi kami sangat menyukainya. Saat menciptakannya, aku bilang ini benar-benar lagu untuk konser. Jadi ketika aku menyelesaikan penampilannya, aku senang sekali. Bagaimana Teume, kalian menyukainya?" ujar Yoshi.

Happy birthday, Jihoon!

Popbela.com/Zikra Mulia Irawati

Ada yang spesial dari konser ini. Selain project fans untuk menyanyikan "It's Okay", ada juga perayaan ulang tahun Jihoon. Pada 14 Maret, co-leader TREASURE ini genap berusia 23 tahun usia internasional. Sebuah kue berbentuk gitar pun dibuat secara khusus untuknya. 

"Setelah merayakannya di Kuala Lumpur, aku tidak mengira akan mendapat perayaan ulang tahun lain. Aku merasa sangat tersentuh karena dibuatkan kue berbentuk gitar. Terima kasih kepada fans Jakarta yang telah menyiapkan ini dan TREASURE yang merayakannya bersamaku. Aku pikir aku bisa melakukannya lebih baik hari ini. Dan untuk mendapatkan ucapan selamat ulang tahun dari Teume di berbagai negara pada 2023, ini membahagiakan dan berarti. Terima kasih dan aku mencintai kalian," ungkap Jihoon.

Gitar itu sendiri merupakan replika dari gitar elektrik miliknya. Raut gembira tak bisa disembunyikan dari wajahnya. Jihoon berulang kali menghampiri kue tersebut dan berusaha memeluknya. Harus diakui, desainnya memang cantik banget!

No YG, no party!

Konser berdurasi 2,5 jam tersebut usai pada pukul 9 malam. TREASURE sukses mengguncang Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City pada 18 Maret. Pertunjukan hari kedua, masih akan mereka gelar hari ini, 19 Maret.

Berangkat headbanging, pulang juga headbanging. Di penampilan encore, mereka membawakan versi remix rock "Darari" serta medley "Going Crazy", " B.L.T", dan "Orange". Keseruan bertambah karena Teume kompak mengangkat lightstick mereka.

Oh iya, saya mau mengapresiasi Mecimapro sebagai promotor karena menyediakan pengalaman konser yang nyaman. Pertunjukan dimulai tepat waktu. Para petugas yang saya temui pun berlaku ramah hingga acara selesai.

Last but not least, terima kasih TREASURE atas keseruan HELLO hari pertama. Ternyata benar, ya, yang dikatakan orang-orang: no YG, no party

IDN Channels

Latest from Inspiration