Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Sal Priadi Bersiap Sapa 6 Kota Lewat Tur Zuzuzaza 2024

Bakal tampilkan seluruh lagu di album terbaru

Zikra Mulia Irawati

Sal Priadi akhirnya akan mewujudkannya salah satu impian terpendamnya, yaitu mengadakan showcase album bertajuk Tur Zuzuzaza 2024 di enam kota. Ide ini sebenarnya sudah tercetus sejak ia merilis album pertamanya, Berhati (2020).

Hal ini baru bisa ia realisasikan pada 2024 untuk album keduanya, Markers and Such Pens Flashdisk (2024). Tak cuma menggelar pertunjukan musik di panggung, ia juga menyediakan rangkaian acara lain agar lebih dekat dengan penggemarnya. Seperti apa detail rencananya?

Mampir ke enam kota

instagram.com/serayalive

Tur Zuzuzaza 2024 direncanakan mampir ke enam kota, yang terdiri dari 5 kota di Indonesia dan 1 kota di Malaysia. Rangkaian tur di Indonesia masing-masing akan diselenggarakan selama tiga hari. Berikut jadwalnya:

  1. Jakarta: 28–30 Agustus 2024, Basket Hall Senayan
  2. Bali: 4–6 September 2024, International Conference Center Bali
  3. Bandung: 12–14 September 2024, The House Convention Hall
  4. Malang: 19–21 September 2024, UMM Dom Y
  5. Yogyakarta: 27–29 September 2024, S Portorium UMY
  6. Kuala Lumpur Malaysia: 13 Oktober 2024, Zepp

Ada kegiatan workshop

instagram.com/salpriadi

Adapun alasan Sal Priadi menggelar Tur Zuzuzaza 2024 selama tiga hari di lima kota adalah ia ingin menawarkan pengalaman baru kepada penggemarnya. Di hari pertama, ia membuat sebuah workshop kreatif bersama dua penyanyi latarnya, Natania Karin dan Syanine Prameswari.

Kegiatan yang kemudian dinamakan dengan Extrakurikuler di Pipi ini merupakan wadah bagi penggemarnya untuk belajar menyanyi dan menari. Siapapun boleh ikut meski tak memiliki latar belakang yang relevan dengan dua cabang seni tersebut.

Tampilkan orkes di hari kedua

instagram.com/salpriadi

Peserta dari workshop Extrakurikuler di Pipi itu kemudian berkesempatan tampil di hari kedua, dalam acara Duh Gusti Ada Orkes. Gusti Irwan Wibowo–salah satu produser album kedua Sal Priadi–akan tampil bersama rekan-rekannya dengan pertunjukan yang mengocok perut.

"Yang selalu terbayang adalah satu konsep rangkaian, yang tidak melulu tentang saya main musik dan mempertontonkan lagu-lagu dari Markers and Such Pens Flashdisk secara utuh. Saya selalu ingin mengundang sebanyak mungkin orang untuk bisa terlibat dalam pertunjukannya," ujar pelantun "Gala Bunga Matahari" itu.

Seating Plan Tur Zuzuzaza 2024

instagram.com/serayalive

Seluruh tiket Tur Zuzuzaza 2024 sudah dapat dibeli melalui situs www.salpriadi.com. Tiap kota memiliki harga tiket yang berbeda karena perbedaan skala venue yang digunakan. Sebagai catatan, harga tiket showcase hari terakhir yang tertera di situs belum termasuk pajak dan biaya admin.

Informasi lebih lengkap dapat dijumpai di Instagram @serayalive selaku promotor. Berikut contoh seating plan Jakarta yang menjadi pertunjukan pembuka beserta benefitnya:

  • MARKERS AND SUCH - FESTIVAL: Rp350.000
  • MARKERS AND SUCH - TRIBUNE A: Rp400.000 (numbered seating)
  • MARKERS AND SUCH - TRIBUNE B: Rp400.000 (numbered seating)
  • PENS - FESTIVAL: Rp500.000 (Sticker Pack, Early Entry Access to Venue, Early Access to Booth Merch)
  • FLASHDISKS - FESTIVAL: Rp1.000.000 (T-Shirt, Early Entry Access to Venue, Early Access to Booth Merch, Meet & Greet)
  • EXTRAKURIKULER DI PIPI + DUH GUSTI ADA ORKES: Rp300.000
  • DUH GUSTI ADA ORKES: Rp150.000 (termasuk tiket masuk Galeri Nasional yang menjadi venue)

Sal Priadi akan menampilkan 15 lagu dari Markers and Such Pens Flashdisk ditambah lagu-lagu hitsnya yang ada di album lain. Jadi, tandai tanggalnya dan jangan lupa untuk mengamankan tiket kamu, ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Inspiration