Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Korea Indonesia Film Festival 2024, Nonton di Bioskop Cuma Rp15 Ribu!

Cek lineup filmnya di sini!

Zikra Mulia Irawati

Korea Indonesia Film Festival 2024 akan digelar pada 1–3 November mendatang. Event tahunan dalam rangka kerja sama Indonesia dan Korea Selatan ini akan menayangkan 19 judul film dengan harga tiket hanya Rp15 ribu saja.

Tiga kota yang akan menjadi tempat perhelatan Korea Indonesia Film Festival 2024 adalah Jakarta (CGV Grand Indonesia), Bandung (CGV Paris Van Java), dan Palembang (CGV Palembang Town Center). Kira-kira apa saja yang baru dari program ini? Simak informasi berikut.

Memasuki tahun ke-15

Dok. Korea Indonesia Film Festival 2024

Korea Indonesia Film Festival 2024 bisa memasuki tahun ke-15 berkat dukungan pemerintah kedua negara, lembaga perfilman, dan para pelaku industri film. Selain itu, masyarakat Indonesia juga memiliki ketertarikan yang tinggi terhadap film-film Indonesia dan Korea. 

"Kami menyambut baik hadirnya Korea Indonesia Film Festival di CGV sebagai sebuah jembatan untuk mempererat hubungan dan kolaborasi Indonesia dengan Korea. Bekerjasama dengan Korea Cultural Center, kami berharap festival ini bisa menjadi wadah pertukaran seni dan budaya yang berkelanjutan serta memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi penonton," jelas Mark Nah, CEO CGV Indonesia.

Film My Annoying Brother jadi film pembuka

Dok. Korea Indonesia Film Festival 2024

Selain menyertakan dua film independen asal Korea Selatan, Korea Indonesia Film Festival 2024 memilih My Annoying Brother versi Indonesia sebagai film pembuka. Film ini dibintangi oleh Vino G. Bastian, Angga Yunanda, Caitlin Halderman, dan Kristo Immanuel. 

Karya yang diadaptasi dari film Korea berjudul sama ini memang baru akan tayang serempak di bioskop mulai 24 Oktober. Melihat momen yang bertepatan dengan gelaran Korea Indonesia Film Festival 2024, My Annoying Brother akhirnya diputuskan menjadi film pembuka.

‘’Senang sekali My Annoying Brother dipilih menjadi film pembuka di KIFF, suatu kehormatan bagi kami. My Annoying Brother yg merupakan adaptasi dari film Korea dengan judul yang sama, menunjukan bahwa adanya kemiripan budaya antara Indonesia dan Korea. Semoga rasa cinta kakak beradik yang universal ini bisa dinikmati dan memberikan rasa hangat di hati para penonton," ujar produser dan penulis naskah My Annoying Brother Lala Timothy.

Lineup film dan cara beli tiket

Dok. Korea Indonesia Film Festival 2024

Tak hanya bisa menonton film di bioskop dengan harga yang lebih murah, Korea Indonesia Film Festival 2024 menyajikan lineup film yang lebih banyak. Ada 19 film dan satu di antaranya merupakan surprise movie yang baru akan terungkap saat hari penayangan. Berikut daftarnya.

Film Indonesia:

  1. My Annoying Brother (film pembuka)
  2. Laut Tengah
  3. Laura
  4. Siksa Kubur
  5. Kang Mak

Film Korea (komersil):

  1. Single In Seoul
  2. Alienoid: Return to the Future
  3. The Roundup: Punishment
  4. The Plot
  5. Escape
  6. Project Silence
  7. I, The Executioner
  8. Pilot
  9. Victory
  10. Beautiful Audrey
  11. Exhuma

Film Korea (independen):

  1. Apres Girl
  2. Bori

Penjualan tiket Korea Indonesia Film Festival 2024 baru akan dibuka Jumat (25/10) secara online di aplikasi dan website CGV. Tiket juga dapat dibeli langsung di bioskop CGV yang ditunjuk menjadi tempat pelaksanaan program ini. Jangan sampai kehabisan, ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Inspiration