Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Sudah 30 tahun Berkarier, Nadya Hutagalung Rilis Buku Biografi

Didukung penuh BMW

Rara Peni Asih

Setelah menyimpan konsep bertahun-tahun sejak 2015 lalu, akhirnya Nadya Hutagalung baru mewujudkan buku yang menceritakan perjalanan hidupnya pada penghujung akhir tahun 2018 kemarin. “Walk With Me” menjadi judul buku yang dipilih Nadya, di dalam coffee table book ini kisah Nadya yang sudah berkarier selama lebih dari 30 tahun ini pun diceritakan sebanyak tujuh chapter.

Popbela.com/Rara Peni Asih

Buku setebal 348 halaman yang menampilkan beragam sisi personalitas seorang Nadya tak hanya dipenuhi dengan ribuan kata, tetapi di dalam buku ini juga dipercantik dengan potret Nadya karya fotografer Davy Linggar. Di dalamnya pun tak hanya menceritakan sosok Nadya sebagai figur publik yang berkarya di dunia hiburan, tetapi juga bercerita tentang dirinya yang dikenal sebagai aktivis yang rajin banget mengampanyekan tentang preservasi lingkungan dan konservasi satwa.

instagram.com/nadyahutagalung

“Saya sadar bahwa setiap individu sedang menjalani kehidupannya. Setiap pribadi memiliki kisah untuk diceritakan. Tidak ada cerita seseorang yang lebih penting dari kisah orang lain di dunia ini. Yang saya tahu, kita bisa belajar dari pengalaman orang lain dan belajar berempati terhadap pengalaman tersebut, meskipun pengalaman jauh dari kehidupan dan latar belakang kita,” tulis Nadya di press release.

Dalam mewujudkan buku ini, Nadya nggak sendiri. Ada Didit Hediprasetyo, Winda Malika Siregar dan Boedi Basoeki yang bekerjasama dengannya dalam merealisasikan buku yang telah dicetak dan disebarluaskan. Bahkan, buku “Walk With Me” ini pun didukung oleh BMW, produsen otomotif asal Jerman. Menurut mereka, visi misi Nadya dan BMW punya kesamaan, yakni peduli lingkungan.

IDN Channels

Latest from Inspiration