Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

James Cameron Akui Jack Bisa Selamat, Ending Film 'Titanic' Beda, Nih!

James Cameron ungkap penyelamatan Jack dan Rose

Nindi Widya Wati

Film Titanic akan segera naik layar bioskop, penayangan film Titanic ini merupakan versi remastered dengan visual yang lebih canggih dan modern berupa format 3D 4K HDR. Melansir dari New York Post, sebenarnya kalau melihat sisi lain penayangan film Titanic, James Cameron selaku sutradara mengungkap beberapa proses penting dari penggarapan film berusia 25 tahun ini. 

Termasuk mengenai pengakuan Cameron tentang upaya penyelamatan dua sejoli ini di bagian akhir adegan film Titanic. Bahkan, dalam sebuah cuplikan klip Titanic: 25 Years Later with James Cameron yang ditayangkan Good Morning America, Cameron menayangkan reka ulang adegan itu dalam sebuah laboratorium. 

Penasaran? Kira-kira bagaimana proses penggarapan adegan di bagian akhir film Titanic ini? Selengkapnya, simak dalam artikel berikut, Bela!

1. James Cameron sempat memimpin eksperimen sains, guna menentukan sebuah keberadaan ruang yang kiranya cukup untuk dua sejoli ini bisa mengapung di atas puing-puing kayu.

Dok. MSN

2. Selama proses tersebut tentunya dibantu oleh ahli hipotermia, karena tim Cameron melakukan analisis forensik secara menyeluruh lengkap dengan pembuatan rakit darurat.

Dok. MSN

3. Mengutip dari Toronto Sun, ada pengambilan dua orang pemeran pengganti yang memiliki massa tubuh sama dengan Kate dan Leo.

Dok. Toronto Sun

4. Tim Cameron meletakkan sensor di seluruh tubuh mereka dan memasukkannya ke dalam air es untuk menguji ketahanan tubuh. Namun jawabannya, hanya satu orang yang dapat bertahan hidup.

Dok. Toronto Sun

5. Cameron menegaskan kalaupun ada potongan kayu yang mengapung cukup lebar, Jack tetap mati.

Dok. The Guardian

6. Lantaran, film ini seperti Romeo dan Juliet yang menceritakan tentang cinta, pengorbanan dan kefanaan. Dari sini ada cinta yang diukur dengan pengorbanan.

Dok. The Guardian

7. Sebenarnya, eksperimen ini buntut dari kekecewaan penggemar yang bertahun-tahun marah karena cerita kematian Jack.

Dok. The Guardian

8. Padahal, saat itu Winslet juga sudah mengatakan kalau pasangan ini tidak mungkin bisa selamat, sedangkan di sisi lain DiCaprio memilih tak berkomentar apapun.

Dok. Reddit

9. Dari beberapa perdebatan yang muncul, membuat program televisi Myth Busters menguji adegan ikonik tersebut pada tahun 2013.

Dok. Reddit

10. Mereka berpendapat kalau Jack dapat mengikat pelampung Rose ke bagian bawah pintu untuk meningkatkan daya apung. Pendapat itu yang akhirnya mendapat cemooh dari Cameron.

Dok. SlideShare

11. Melansir dari Daily Beast, saat itu Cameron sempat memberi komentar. Kalau Jack di sini tenggelam di air bersuhu 28 derajat dan bagian otak sudah pasti mengalami hipotermia.

Dok. SlideShare

12. Kalaupun mereka (Myth Busters) berpendapat pemain bisa melepas pelampung, itu akan memakan waktu 5-10 menit dan tetap tak membuahkan hasil apapun.

Dok. SlideShare

Itulah beberapa proses yang cukup kompleks mengenai penggarapan film Titanic yang bakal tayang di bioskop Indonesia pada 10 Februari 2023. Jadi, sudah siap bernostalgia dengan film Titanic

IDN Channels

Latest from Inspiration