Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Hal yang Perlu Disiapkan Anak Kos Jelang Puasa Ramadan

Bagaimana persiapan puasamu di bulan Ramadan?

Nindi Widya Wati

Keindahan bulan suci Ramadan, sebentar lagi akan dirasakan umat Islam. Ada yang menjalani hangatnya Ramadan bersama keluarga atau harus hidup mandiri sebagai anak kos. Karena situasi tersebut, maka perlu persiapan yang lebih untuk bisa beribadah puasa meski jauh dari keluarga.

Apalagi, bagi anak kos yang selama Ramadan tetap memikirkan kesibukan padat dan keterbatasan fasilitas. Lantas, kira-kira apa saja hal yang patut dipersiapkan anak kos selama bulan Ramadan? Yuk, simak informasinya berikut ini, Bela!

1. Persiapan fisik dan mental

Pexels.com

Meski terdengar sepele, namun sangat penting untuk mempersiapkan fisik dan mental dengan baik untuk menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan. Fisik yang terjaga bisa membuatmu kuat menahan lapar dan haus sepanjang hari. Apalagi, kalau kamu punya pekerjaan yang banyak melakoni aktivitas fisik dan jadwal yang padat.

Lalu, mempersiapkan mental selama Ramadan juga patut diperhatikan, terutama bagi anak kos yang hidup jauh dari keluarga. Selain itu, kesiapan mental juga dapat menjaga konsentrasi dalam menjalankan ibadah serta melewati tantangan yang mungkin muncul di tengah kesibukan kampus atau pekerjaan.

2. Penuhi asupan makanan dan minuman

Pexels.com

Kehidupan anak kos selama Ramadan, terkadang perlu usaha yang lebih. Apalagi, saat harus menyiapkan sahur dan berbuka puasa seorang diri. Maka dari itu, penting untuk membuat perencanaan makanan dan minuman yang sehat dan bergizi. 

Tentunya, nutrisi makanan yang bergizi bisa membantu untuk menjaga stamina dan kesehatan selama menjalankan ibadah puasa. Selain itu, siapkan pula stok air minum yang cukup untuk menghindari dehidrasi.     

3. Stok frozen food

Pexels.com

Untuk persiapan saat mungkin telat bangun sahur, maka anak kos perlu menyediakan frozen food. Nggak perlu khawatir bosan dengan pilihan menunya, karena sekarang frozen food makin banyak menu enak. Apalagi, buat kamu yang rindu masakan ibu, kalau melihat di market place mulai dari menu sederhana seperti nugget, sambal ikan cakalang, sampai olahan rendang juga tersedia. 

4. Sedia vitamin

Pexels.com

Supaya tubuh sehat selama bulan Ramadan, maka penting pula untuk memenuhi asupan vitamin. Mulai dari itu, penting untuk meminum vitamin sesuai kebutuhan dan mengetahui cara yang tepat untuk meminumnya. 

Kalau vitamin A, vitamin D, vitamin E, dan vitamin K yang paling baik dikonsumsi malam hari, setelah menjalankan ibadah puasa. Sedangkan, vitamin B dan vitamin C sangat dianjurkan untuk diminum saat 30 menit sebelum makan sahur, supaya bisa menjaga stamina selama puasa seharian.

5. Punya alat masak elektrik

Pexels.com

Bagi kamu yang ingin masak serba sat-set dengan hanya di kamar kos saja, maka punya alat masak elektrik bisa jadi pilihan. Mulai dari panci, wajan, sampai teko elektrik bisa meringankan waktu memasakmu. Bahkan, ada pula rekomendasi panci yang bisa dibuat untuk menanak nasi, menggoreng, hingga mengukus, lho. Tertarik untuk membelinya? 

6. Susun kegiatan ibadah

Pexels.com

Sebagai anak kos yang biasanya tinggal sendiri, maka sangat penting untuk mempersiapkan kegiatan ibadah selama bulan Ramadan. Kamu perlu mencari tahu jadwal imsak dan waktu salat secara akurat, baik melalui pengumuman masjid terdekat atau melalui aplikasi terpercaya secara online. 

Lalu, bisa pula menyiapkan tempat untuk menjalankan ibadah, baik itu di kamar kos atau di masjid terdekat. Memastikan bahwa lingkungan tempat tinggal dapat mendukung untuk beribadah, baik dari segi kebersihan maupun ketenangan. 

7. Rapikan jadwal aktivitas sehari-hari

Pexels.com

Saat bulan Ramadan, biasanya ada kegiatan yang punya rutinitas cukup berbeda. Maka dari itu, sebagai anak kos perlu mengatur ulang jadwal dan kegiatan sehari-hari. Terlebih, memikirkan prioritas ibadah dan menjaga energi selama berpuasa. 

Lalu, penting pula untuk mengatur waktu dengan lebih efisien, menghindari kegiatan yang melelahkan di siang hari, dan manfaatkan waktu istirahat dengan baik untuk menjaga stamina. Satu hal lagi yang tidak kalah penting, kamu perlu memperhatikan interaksi sosial agar tetap produktif dan tidak terlalu terbebani selama bulan Ramadan.

8. Persiapan spiritual dan refleksi diri

Pexels.com

Kehadiran bulan Ramadan, memang waktu yang tepat untuk meningkatkan kualitas spiritual dan melakukan introspeksi diri. Maka, kamu bisa mengisi ibadah puasamu dengan membaca Al-Qur'an serta mempelajari Islam lebih mendalam. 

Perlu juga untuk merenungkan perjalanan hidupmu, memperbaiki diri, dan memperkuat hubungan dengan Allah SWT. Persiapan spiritual tersebut, akan membantumu menghadapi tantangan dan cobaan di masa depan dengan lebih tegar dan optimis.

Itulah, 8 hal yang perlu disiapkan anak kos selama menjalankan ibadah di bulan Ramadan. Adakah hal lain yang kamu tahu, Bela? 

IDN Channels

Latest from Inspiration