Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Simak Yuk Inspirasi Desain Furnitur Multifungsi di Ruang Minimalis

Rumahmu, Idemu

Niken Ari Prayitno

Saat ini memiliki hunian sendiri di kota-kota besar memang tidak mudah. Jika pun bisa memiliki rumah sendiri, pastilah ukurannya tidak besar mengingat keterbatasan lahan di perkotaan. Menyiasati hal ini, banyak Millennial yang lebih memilih tinggal di apartemen yang ukurannya pun terbatas.

Karena ukuran ruang yang terbatas, kita harus bisa menyiasatinya dengan pemilihan furnitur multifungsi. Alasannya, selain menghemat ruang, furnitur multifungsi juga bisa memaksimalkan lahan terbatas sebagai ruang penyimpanan.

Penasaran seperti apa inspirasi desain furnitur multifungsi di ruang minimalis yang bisa kamu contek.

Kamar anak yang berukuran minimalis ini memiliki banyak ruang penyimpanan. Kamar ini bisa dihuni oleh dua anak dengan konsep bunk bed pada tempat tidurnya

Popbela.com/Idemu

Tak perlu khawatir jika ruanganmu sempit dan tak cukup banyak ruang untuk menyimpan barang. Kamu bisa menggunakan konsep tatami a la Jepang berikut ini

Popbela.com/Idemu

Tak hanya bisa digunakan sebagai tempat duduk lesehan dengan ruang penyimpanan di bawahnya, tatami juga bisa diputar ke atas untuk bisa difungsikan sebagai meja kerja

Popbela.com/Idemu

Dapur pun tak boleh dibiarkan begitu saja. Setiap dindingnya bisa kamu manfatkaan sebagai rak penyimpanan yang bisa menghemat ruang minimalismu

Popbela.com/Idemu

Punya koleksi pakaian dan sepatu yang cukup banyak? Desain satu ini bisa menjadi inspirasimu

Popbela.com/Idemu

Terakhir, ruang minimalis satu ini bisa kamu contek untuk mendesain kamar apartemenmu. Kecil namun nyaman

Popbela.com/Idemu

Menyadari kriteria dan keinginan yang beragam akan kebutuhan desain furnitur yang fungsional, Idemu dari Vivere hadir untuk mewujudkan rumah sesuai dengan impianmu. PT. VIVERE Multi Kreasi resmi meluncurkan Idemu showroom di Lippo Mall Kemang lantai 2, dimana pelanggan dapat mempersonalisasikan desain furnitur built-in yang fungsional sesuai dengan ide yang diinginkan dengan teknologi 4.0 pertama di Indonesia.

“Idemu hadir sebagai solusi untuk mengisi rumah dengan desain dan model furniture yang bisa disesuaikan dengan keinginan setiap customer. Dengan adanya pabrik produksi sendiri di dalam negeri, konsistensi kualitas produk hingga instalasi akan terjaga dengan baik. Kami ingin semua masyarakat Indonesia bisa mewujudkan rumah impiannya dengan cara yang lebih mudah, cepat, dan harga yang terjangkau. Misi kami kedepannya ingin mendistribusikan brand dan produk Idemu ke kota-kota lain di seluruh Indonesia,” jelas William Simiadi, Managing Director VIVERE Group.

Popbela.com/Idemu

Sebagai komitmen untuk senantiasa memperluas bisnis yang dimiliki di bidang interior, Idemu dengan tagline “Rumahmu, Idemu”, menawarkan solusi dalam mengisi dan memanfaatkan ruang dalam rumah agar dapat digunakan secara efektif dan fungsional.

Menggunakan teknologi 4.0, Idemu membantu customer untuk mendesain ruangan dengan lebih cepat dengan fitur yang beragam. Untuk melengkapi pengalaman desain furnitur, pelanggan dapat berkonsultasi langsung dengan tim desainer Idemu untuk menentukan desain furnitur yang cocok pada tiap ruangan, seperti kabinet dinding, kitchen set, lemari pakaian, kamar tidur, ruang tamu, hingga ruangan lainnya seperti tatami. Tim Idemu akan melakukan pengecekan serta pengukuran ke rumah untuk memastikan luasan ruang yang ada.

Popbela.com/Idemu

Produk Idemu lahir dari kerjasama kolaborasi VIVERE Group dengan perusahaan Guangzhou Yuanfang Computer Software Engineering Co., Ltd (Guangzhou Shangpin Home Collection Co., Ltd). Kerjasama yang dimulai pada 28 Maret 2019 merupakan bentuk kerjasama yang berbasis desain dan produksi personalisasi furnitur dari kedua belah pihak dengan basis skala digital yang besar. Shangpin sendiri merupakan salah satu brand personalisasi furnitur terbesar di Tiongkok yang menyediakan solusi personalisasi furnitur untuk seluruh bagian rumah pelanggan.

Idemu showroom dibuka untuk umum pertama kalinya tanggal 23 Juli 2019, bertepatan dengan ulang tahun VIVERE retail yang ke-16, di Lippo Mall Kemang lantai 2. Dalam setahun kedepan, Idemu berencana akan membuka 4 showroom lainnya di Jakarta dan selanjutnya akan membuka showroom lainnya di kota-kota besar Indonesia.

IDN Channels

Latest from Inspiration