Kemarin aktris sinetron Andrea Dian Bimo mengumumkan bahwa dirinya terinfeksi virus corona dan harus menjalani isolasi di salah satu rumah sakit rujukan di Jakarta. Istri dari Ganindra Bimo ini dinyatakan positif COVID-19 pada tanggal 18 Maret 2020 setelah melalui observasi yang cukup panjang.
Andrea Dian dikenal sebagai aktris yang cukup produktif hingga saat ini. Ia kini juga menjadi brand ambassador sebuah merek pakaian olahraga karena kecintaannya pada olahraga.
Yuk simak kembali rekam jejak perjalanan karier Andrea Dian, si Ratu FTV berikut ini.
1. Andrea Dian Indria Sari Setiawan memulai kariernya di tahun 2004 saat ia memenangkan kategori Favorit di ajang pencarian bakat Top Guest 2004 yang diadakan oleh majalan Aneka Yess!
2. Kemenangannya di ajang pencarian bakat tersebut membuat alumni SMA St. Bellarminus ini mendapat banyak tawaran bermain sinetron dan bintang iklan
3. Pada tahun 2004 juga, debut sinetron Andrea tayang di layar kaca. Ia ikut membintangi sinetron Dia yang diproduksi oleh MD Entertainment
4. Di tahun 2007, Andrea melebarkan sayap ke layar lebar. Tercatat sejak tahun 2007 hingga saat ini sudah ada tiga judul film yang dibintanginya, yakni Selamanya, From Bandung with Love dan Gangster
5. Pada tahun 2006, Andrea Dian membintangi video klip Kerispatih yang berjudul "Mengenangmu". Karena proyek ini, keduanya dikabarkan cinlok dan berpacaran pada waktu itu
6. Seiring berjalannya waktu, Andrea Dian terus produktif membintangi banyak judul FTV. Tercatat sudah 90 judul FTV yang dibintanginya, wow!
7. Kini Andrea Dian dikenal sebagai influencer yang gemar olahraga. Ia sering mengunggah kegiatan olahraganya bersama sang suami di akun instagram miliknya
Kita doakan semoga Andrea Dian cepat pulih kembali dan bisa beraktivitas seperti biasa ya, Bela.
Baca Juga :
Menurut WHO, Ini 7 Cara Efektif Hindari Penyebaran Corona di Kantor
Kenali Gejala, Penyebab dan Cara Mengobati Virus Corona
Cegah Virus Corona, Ini 7 Cara Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Jangan Asal, Begini Tahapan Mencuci Tangan Yang Benar
7 Cara yang Bisa Kamu Lakukan untuk Mencegah Virus Corona