Pernah dengar lagu Rockabye? Pasti kamu terngiang suara sang penyanyinya kan? Yap! She is Anne-Marie. Semalam, Anne-Marie sempat tampil membawakan dua lagu di ajang pencarian bakat Indonesian Idol dan membuat semua penonton heboh dengan penampilannya. Dalam acara yang disiarkan langsung di salah satu stasiun televisi swasta tersebut, Anne-Marie membawakan Rockabye dan Friends.
Debut Anne-Marie di dunia musik memang belum lama terdengar, Bela. Meski telah terjun ke dunia musik pada tahun 2015, nama Anne-Marie baru melejit pada tahun 2016 setelah dirinya dan Sean Paul membawakan lagu Rockabye bersama dengan Clean Bandit. Selain hal tersebut, berikut lima fakta lain tentang Anne-Marie yang wajib kamu tahu.
1. Jago karate
Siapa sangka, di balik sosoknya yang terlihat feminin, ternyata Anne jago bela diri karate lho. Di usianya yang ke-17 tahun, Anne berhasil memenangkan tiga kejuaraan karate. Wow!
2. Sudah bisa menyanyi sejak usia 7 tahun
Anne menyimpan bakat menyanyi sejak kecil. Dilansir dari MTV.co.uk, Anne sudah bisa menyanyi dengan sangat sempurna di usia yang terbilang sangat muda, yakni 7 tahun.
3. Ikut audisi tanpa sepengetahuan orangtuanya
Kecintaan Anne pada dunia seni sangat tinggi. Dengan rasa penasaran yang besar, membuat Anne nggak ragu untuk mengikuti banyak audisi hanya untuk membuktikan kemampuannya. Anne sempat terlibat dan mendapat peran di pertunjukkan Les Misreable. Padahal saat audisi untuk pertunjukkan tersebut, Anne nggak memberitahukan orangtuanya.
4. Pecinta binatang
Salah satu kegiatan yang paling Anne suka setelah sibuk dengan padatnya aktivitas adalah bermain bersama peliharaannya. Anne dikenal sangat cinta binatang, makanya ia memelihara kelinci sebagai teman bermainnya saat day off.
5. Jadwal tur padat sampai akhir tahun
Sampai dengan akhir tahun 2018 ini, Anne memiliki jadwal tur Eropa yang padat. Di beberapa lokasi, tiket konser Anne sudah sold out, Bela. Seperti di Birmingham, Manchester, London, dan Dublin.
Ada fakta menarik lainnya yang kamu tahu, Bela? Tulis di kolom komentar ya!