Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Film Perang Dunia 2 Terbaik, Diangkat dari Kisah Nyata

Haru dan menegangkan

Nafi' Khoiriyah

Perang Dunia 2 merupakan salah satu sejarah kelam yang kini menjadi inspirasi banyak film. Kisah yang diangkat kebanyakan tentang pertempuran yang terjadi di darat, laut, udara.

Namun bukan itu saja, film Perang Dunia 2 di bawah ini juga ada yang bercerita tentang trauma yang dialami oleh para tokoh. Berikut ini adalah 7 judul film Perang Dunia 2 yang bisa kamu tonton. 

1. Saving Private Ryan (1998)

Film pertama tentang Perang Dunia 2 yang wajib ditonton berjudul Saving Private Ryan. Film karya Steven Spielberg ini akan membawa penonton untuk melihat invasi Normandia dan pertumpahan darah yang terjadi. 

Menariknya, Saving Private Ryan dibintangi oleh Tom Hanks bersama Vin Diesel dan Matt Damon. Mereka akan mengikuti misi heroik satu unit untuk membawa pulang seorang prajurit setelah ketiga saudaranya tewas. 

2. The Forgotten Battle (2020)

Bisa ditonton di Netflix, The Forgotten Battle adalah film Perang Dunia 2 yang berlatar tahun 1944. Film asal Belanda ini mengisahkan tentang seorang pilot gilder Inggris yang berjuang untuk Jerman dan seorang perempuan anggota perlawanan Belanda. 

Pusat ceritanya adalah saat pertempuran Scheldt, operasi militer yang bertujuan untuk menguasai Sungai Scheldt dari pasukan Axis. Mereka masing-masing memiliki pilihan yang berbeda, tetapi sama-sama berjuang untuk kebebasan dan kemerdekaan. 

3. Dunkirk (2017)

Dunkirk merupakan film Perang Dunia 2 yang mengisahkan tentang evakuasi Angkatan Darat Inggris terhadap ribuan tentara dari Pantai Dunkirk. Film karya Christopher Nolan ini juga menggabungkan berbagai perspektif dari mereka yang mengalami pertempuran. 

Film ini memang diangkat dari peristiwa nyata dari tahun 1940 yang juga dibintangi oleh Harry Styles. Dunkirk menjadi film Perang Dunia 2 yang layak ditonton karena sempat membawa pulang tiga penghargaan, termasuk Film Terbaik, Sutradara Terbaik, dan Sinematografi terbaik. 

4. The Imitation Game (2014)

Berbeda dengan film Perang Dunia 2 kebanyakan, The Imitation Game mengaitkan peperangan dengan matematika. Film ini membuktikan bahwa matematika sama menariknya dengan peperangan. 

Dibintangi oleh Benedict Cumberbatch, ia menjadi Alan Turing yang merupakan seorang kriptografer Inggris. Ia mencoba memecahkan kode intelijen Jerman sambil berdamai dengan konfliknya sendiri. 

5. Oppenheimer (2023)

Oppenheimer jadi film Perang Dunia 2 paling baru di antara film lainnya. Menjadi karya Christopher Nolan, Oppenheimer berdurasi cukup panjang sampai tiga jam lamanya. Meski begitu, durasinya dimanfaatkan cukup baik sehingga tidak membuat bosan. 

Cerita film ini mengisahkan tentang Perang Dunia 2 yang dikaitkan dengan sejarah bapak bom atom J. Robert Oppenheimer. Di dalamnya, film ini penuh dengan hal fisika yang dikaitkan dengan kebijakan nuklir pasca perang.

6. Mudbound (2017)

Film Perang Dunia 2 yang selanjutnya menyoroti dua keluarga yang terperosok dalam kemiskinan. Mereka masing-masing memiliki seorang putra yang berperang dalam Perang Dunia II. Selain mengangkat tentang Perang Dunia II, film ini juga menyoroti konflik rasial tentang perbedaan warna kulit. 

Konflik itu ditunjukkan dengan perbedaan warna kulit keluarga Jackson dan McAllan. Mudbound juga akan menyoroti tentang trauma yang dihadapi oleh mereka yang berperang dan mengikat satu sama lain. 

7. The Pianist (2002)

Dari tahun 2002, ada film berjudul The Pianist yang memberikan gambaran mengerikan tentang kehancuran Warsaw dan kehancuran akibat perang di mata seorang musisi Yahudi. 

Meski diselimuti dengan kontroversi, tetapi film yang disutradarai oleh Roman Polanski ini berhasil mendapatkan beberapa penghargaan. Salah satu penghargaan yang didapatkan adalah penghargaan Aktor Terbaik untuk Adrien Brody. 

Itulah kumpulan film Perang Dunia 2 yang menceritakan kondisi para pejuang di lapangan saat perang maupun dampak dari konflik tersebut. Masing-masing memberikan gambaran betapa berdampaknya Perang Dunia untuk kehidupan selanjutnya.

Mana yang menurutmu paling menarik, Bela? 

IDN Channels

Latest from Inspiration