Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

6 Film Hot Korea yang Tidak Pernah Ditayangkan di TV

Film ini cukup berani menampilkan adegan erotis

Nafi' Khoiriyah

Korea Selatan menjadi negara yang dikenal dengan dunia hiburannya. Mulai dari musik, drama Korea, sampai film dari Negeri Ginseng itu digemari oleh penonton di luar negeri termasuk Indonesia. 

Namun, rupanya terdapat beberapa judul film hot Korea yang tidak pernah ditayangkan di TV. Film-film tersebut tidak ditayangkan karena banyak sensor dan menampilkan adegan 'panas' yang kurang cocok ditonton untuk semua umur. 

Meski begitu, perlu kamu ketahui bahwa film ini bukan hanya menampilkan adegan 'panas' saja, tetapi juga menyiratkan pesan moral. Berikut beberapa judul film Korea tersebut. 

1. Portrait of A Beauty (2008)

imdb.com

Film hot Korea yang tidak pernah ditayangkan di TV pertama berjudul Portrait of A Beauty. Film sageuk atau film tradisional Korea ini dibintangi oleh Kim Gyu Ri, Kim Nam Gil, dan Kim Young Ho.  

Portrait of A Beauty menceritakan seorang pensiunan pelukis istana bernama Shin Han Pyong yang berusaha memaksa putrinya, Yun Jeong (Kim Gyu Ri), menyamar sebagai saudara laki-lakinya supaya menjadi pelukis. 

Ketika Yun Jeong dewasa, ia kemudian bertemu dengan penjual cermin bernama Kang Mu (Kim Nam Gil). Kisah romantis antara keduanya pun dimulai di sini. 

Film ini merupakan adaptasi dari novel Painter of the Wind karya Lee Jung Myung dan disutradarai oleh Jeon Yun Su. 

2. A Muse (2012)

imdb.com

A Muse atau Eungyo menjadi film hot Korea yang tidak pernah ditayangkan di TV selanjutnya. Film ini menampilkan adegan erotis yang dibintangi oleh aktris Kim Go Eun, Park Hae Il, dan Kim Moo Yul. 

Lee Juk Yo (Park Hae Il) merupakan seorang penyair dan profesor yang dihormati di perguruan tinggi. Ia membimbing Seo Ji Woo (Kim Moo Yul) dan berharap ia bisa meneruskannya menjadi penyair. 

Suatu hari, muncul seorang siswi SMA bernama Eun Gyo (Kim Go Eun) di depan pintu rumah profesor. Hubungan rumit pun kemudian terjalin antara penyair tua, anak didiknya, dan siswa SMA tersebut. 

Film ini diangkat dari novel berjudul sama yang ditulis oleh Park Bum Shin. 

3. The Concubine (2012)

imdb.com

The Concubine merupakan film berlatar sejarah yang menampilkan adegan erotis di dalamnya. Itulah sebabnya film ini menjadi film hot Korea yang tidak pernah ditayangkan di TV. 

Film ini mengisahkan cinta segitiga tragis antara Hwa Yeon (Cho Yeon Jeong), Kwon Yoo (Kim Min Jun), dan Pangeran Sungwon (Kim Dong Wook). 

Pangeran jatuh cinta untuk pertama kalinya saat melihat Hwa Yeo, seorang putri bangsawan yang kaya raya. Namun, Hwa Yeon mencintai Kwon Yoo karena telah menyelamatkan nyawa ayahnya. 

Ibu pangeran yang tidak menyukai pilihan anaknya kemudian berencana menjadikan Hwa Yeon sebagai selir untuk raja. Mengetahui hal itu, Hwa Yeon dan Kwon Yoo pun akhirnya kabur dan tertangkap. 

4. Love Lesson (2013)

imdb.com

Film Love Lesson merupakan film erotis yang dibintangi oleh Kim Sun Young dan Byun Jun Suk. 

Love Lesson menceritakan seorang penulis lagu populer bernama Hee Soo (Kim Sun Young) yang tengah mengalami masa-masa yang tidak bersemangat. Ia bertanya-tanya apakah itu disebabkan karena kehilangan inspirasi atau karena kesepian. 

Ia kemudian bertemu dengan seorang laki-laki (Byun Jun Suk) dan menemukan inspirasinya. Dengan dalih memberi pelajaran musik kepada laki-laki tersebut, Hee Soo memberi anak itu pelajaran cinta dan musik. 

Film hot Korea yang tidak pernah ditayangkan di TV ini kemudian diwarnai dengan adegan-adegan erotis antara keduanya. 

5. Scarlet Innocence (2014)

asianwiki.com

Scarlet Innocence merupakan film bergenre drama thriller yang dibintangi oleh Jung Woo Sung dan Esom. 

Film ini mengisahkan seorang profesor sastra Universitas bernama Hak Kyu (Jung Woo Sung) yang pindah ke kota kecil karena sebuah skandal dan meninggalkan istri dan anaknya.

Di desa itu, ia kemudian jatuh cinta dengan wanita muda bernama Deok Yi (Esom) yang bekerja di taman hiburan. Hak Kyu bahkan sampai menghamili Deok Yi namun ia memutuskan untuk menggugurkannya.

Suatu ketika, Hak Hyu diterima kembali di universitas lamanya dan meninggalkan Deok Yi. Ia berjanji untuk kembali kepada Deok Yi, tetapi tidak pernah datang. 

Film ini mengisahkan kembali cerita klasik Korea yang berjudul The Story of Simcheong. 

6. The Housemaid (2010)

imdb.com

Film hot Korea yang tidak pernah ditayangkan di TV terakhir adalah The Housemaid. Film ini pertama kali tayang pada tahun 1960 kemudian dibuat ulang pada tahun 2010. The Housemaid kemudian dibintangi oleh Lee Jung Jae dan Jeon Do Yeon. 

Bergenre erotic thriller, film ini bermula ketika Byeong Sik (Yoon Yuh Jung) bertemu dengan Eun Yi (Jeon Do Yeon) dan menawarinya pekerjaan sebagai pembantu rumah tangga keluarga kaya raya. 

Saat mengurus keluarga tersebut, Eun Yi menjadi kepercayaan Hoon (Lee Jung Jae) dan istrinya Hae Ra yang sedang hamil.

Namun, Hoon kemudian justru tertarik dengan Eun Yi. Ia sering mengamati Eun Yi saat bekerja bahkan menggodanya lewat piano dan segelas anggur. 

Masalah muncul saat kemudian Byeong Sik mengetahui skandal antara Eun Yi dan Hoon hingga diketahui istrinya, Hae Ra. Mereka kemudian berusaha memisahkan Hoon dan Eun Yi. 

Itulah 6 judul film hot Korea yang tidak pernah ditayangkan di TV. Bukan hanya menampilkan adegan erotis saja, film di atas juga menampilkan alur yang menarik untuk diikuti.

Di antara keenam judul di atas, ada yang sudah pernah kamu tonton?

IDN Channels

Latest from Inspiration