Drama Park Shin Hye terbaru, The Judge from Hell, baru saja menyelesaikan penayangannya pada 2 November lalu. Memerankan tokoh Kang Bit Na dalam drama tersebut, akting Park Shin Hye pun tak perlu diragukan lagi.
Ia memang sudah membintangi banyak judul drama hingga film Korea Selatan. Kalau kamu penasaran dengan drama yang dibintangi Park Shin Hye lainnya, simak deretan film dan acara TV Park Shin Hye berikut ini.
1. The Judge from Hell (2024)
Drama Park Shin Hye yang terbaru adalah The Judge from Hell yang dibintanginya bersama Kim Jae Yong. Drama ini bercerita tentang Kang Bit Na (Park Shin Hye) yang dikenal dingin dan bereputasi buruk.
Namun, ia sebenarnya adalah hakim iblis yang dihukum hidup dengan misi menjebloskan 10 manusia paling berdosa ke neraka. Ia kemudain bertemu dengan seorang detektif bernama Han Da On (Kim Jae Young) yang dikenal kompeten.
2. Doctor Slump (2024)
Sebelum The Judge from Hell, Park Shin Hye berpasangan dengan Park Hyung Sik dalam drama Doctor Slump. Drama ini menjadi reuni mereka setelah sebelumnya sempat beradu peran di drama The Heirs.
Drama Doctor Slump menceritakan tentang dua orang yang mencoba bangkit dan mendapatkan kehidupan mereka kembali. Mereka adalah Yeo Jung Woo (Park Hyung Sik) dan Nam Ha Neul (Park Shin Hye).
3. Sisyphus: The Myth (2021)
Pada tahun 2021, ada drama Korea Park Shin Hye yang berjudul Sisyphus: The Myth. Drama yang bergenre fiksi ilmiah, action, dan fantasi ini dibintanginya bersama Cho Seung Woo
Dalam Sisyphus: The Myth, Park Shin Hye memerankan tokoh Kang Seo Hae. Ia adalah penyelamat dari masa depan yang akan menyelamatkan seorang insinyur genius bernama Han Tae Sool (Cho Seung Woo).
4. The Call (2020)
The Call adalah film Park Shin Hye yang bergenre horor. Diadaptasi dari film The Caller, ceritanya tentang Seo Yeon (Park Shin Hye) yang merupakan seorang perempuan yang hidup di masa sekarang.
Tanpa sengaja, ia menemukan sebuah telepon tua di rumah masa kecilnya. Ia kerap mendapat panggilan telepon misterius dari seseorang yang mencari temannya. Orang yang menghubunginya itu adalah Young Sook (Jeon Jong Seo) yang hidup di masa lalu.
5. Alive (2020)
Di antara banyaknya film dan acara TV Park Shin Hye, Alive adalah salah satu yang menarik untuk ditonton. Film ini mengisahkan tentang wabah zombie saat pandemi masih berlangsung.
Mulanya, Oh Joon Woo (Yoo Ah In) yang merupakan seorang gamer mengetahui situasi aneh di sekitarnya. Setelah melihat ke luar tempat tinggalnya, semua porak poranda. Sementara itu, Park Shin Hye memerankan tokoh Kim Yoo Bin yang tinggal di seberang apartemennya.
6. Memories of the Alhambra (2018-2019)
Kembali dengan drama Park Shin Hye, tetapi kali ini bergenre romance dan fiksi. Kali ini, ia akan beradu peran dengan Hyun Bin yang sebelumnya populer karena membintangi drama Crash Landing on You.
Berlatar di Granada, Spanyol, Memories of the Alhambra membawa penonton mengikuti kisah Yoo Jin Woo (Hyun Bin). Ia merupakan seorang CEO perusahaan investasi dan teknologi.
Sementara Park Shin Hye, memerankan kakak tokoh Se Joo yang bernama Jung Hee Joo yang menjadi tulang punggung keluarga.
7. Heart Blackened (2017)
Selain berpasangan dengan aktor dan aktris muda, Park Shin Hye juga sempat beradu peran dengan Choi Min Sik yang merupakan aktor veteran Korea di film Heart Blackened.
Heart Blackened merupakan film drama kriminal yang diangkat dari film Tiongkok Silent Witness. Kisah di dalamnya adalah tentang putri seorang pengusaha berpengaruh yang menjadi tersangka pembunuhan tunangan ayahnya.
8. Doctors (2016)
Dari genre medis, ada drama Korea Park Shin Hye pada tahun 2016 lalu berjudul Doctors. Drama ini dibintangi Park Shin Hye bernama aktris dan aktor ternama lainnya seperti Kim Rae Won, Lee Sung Kyung, dan Yoon Kyun Sang.
Doctors bercerita tentang kisah dokter spesialis bedah syaraf bernama Yoo Hye Jung (Park Shin Hye). Ia memiliki latar belakang keluarga dan kehidupan yang cukup sulit sebelum akhirnya bertemu dengan Hong Ji Hong (Rae Won).
9. Pinocchio (2014-2015)
Pinocchio menjadi salah satu drama hits pada masanya. Ternyata, drama ini juga termasuk salah satu acara TV Park Shin Hye yang dibintanginya bersama Lee Jong Suk. Meski sudah tayang sejak 2014, tetapi Pinocchio masih menarik ditonton karena jalan cerita yang menarik.
Ceritanya adalah tentang anak jenius bernama Ki Ha Myeong yang menghadapi tekanan psikologis karena kemarahan publik lantaran tuduhan tak berdasar. Ia akan bertemu dengan Choi In Ha (Park Shin Hye) yang memiliki sindrom pinocchio.
10. The Heirs (2013)
Berikutnya, pada tahun 2013 ada drama Korea populer berjudul The Heirs yang dibintangi banyak aktor dan aktris ternama termasuk Park Shin Hye. Mereka adalah Lee Min Ho, Kim Woo Bin, dan Kim Ji Won.
The Heirs menceritakan tentang cinta segitiga antara dua konglomerat pewaris tahta bernama Kim Tan (Lee Min ho) dan Choi Young Do (Kim Woo Bin). Mereka berebut untuk mendapatkan perempuan sederhana bernama Cha Eun Sang (Park Shin Hye).
Itu dia deretan film dan acara TV Park Shin Hye yang tak kalah menarik dengan The Judge from Hell. Di antara film dan acara TV Park Shin Hye di atas, mana yang sudah kamu tonton, Bela?