Banyak orang yang setuju kalau tema drama Korea yang paling seru dan menegangkan adalah tentang monster. Sebab, penonton seolah-olah diajak untuk berada di situasi yang menegangkan seperti di dalam drama.
Apalagi di saat para tokoh sedang bertarung dengan para monster, penonton makin dibuat deg-degan. Alur yang disajikan dalam drama Korea bertema monster pun kebanyakan tidak membosankan.
Biasanya, akan ada bumbu romansa yang membuat penonton makin semangat untuk mengikuti dramanya. Nah, di bawah ini ada drama Korea tentang monster terbaru yang nggak boleh kamu lewatkan begitu saja.
1. Gyeongseong Creature (2023)
Drama Korea tentang monster paling baru bisa kamu saksikan di Netflix. Gyeongseong Creature dibintangi oleh Park Seo Jun dan Han So Hee sebagai pemeran utamanya.
Drama ini berlatar tahun 1945 di Gyeongseong yang merupakan nama lama dari Kota Seoul. Di saat itu, Gyeongseong masih berada di bawah kekuasaan Jepang.
Park Seo Jun berperan sebagai orang kaya bernama Jang Tae Sang. Sedangkan Han So Hee berperan sebagai pencari orang hilang bernama Yooon Chae Ok.
Tanpa diduga, keduanya terlibat dalam serangkaian kasus orang hilang misterius yang berkaitan dengan monster.
2. Sweet Home Season 2 (2023)
Kalau kamu sudah menonton Sweet Home season pertama, maka season keduanya tak boleh dilewatkan. Di musim selanjutnya ini, kamu akan disuguhkan dengan para penyintas yang mempertahankan hidup.
Para penghuni Green Home kini terpencar-pencar, salah satunya Hyun Su (Song Kang). Para penyintas kemudian berada di bawah pengawasan Crow Platoon yang secara khusus menangani monster.
Lantas, bagaimana nasib mereka? Temukan jawabannya setelah menonton Sweet Home Season 2.
3. Duty After School Season 2 (2023)
Duty After School Season 2 juga akan melanjutkan kisah para siswa yang melawan monster asing. Kalau di season pertamanya mereka masih banyak berseteru satu sama lain, di season keduanya ini tidak lagi demikian.
Para siswa kelas 3-2 akhirnya lebih kompak daripada sebelumnya. Namun, mereka menemukan monster bola alien yang lebih aneh dan sulit untuk dilawan di season keduanya.
Kira-kira, siapakah yang akhirnya bisa selamat?
4. All of Us Are Dead (2022)
Drama Korea tentang monster All of Us Are Dead juga sangat populer pada 2022 lalu. Masih sama-sama berlatar sekolah, tetapi monster yang muncul di sini adalah zombie.
Zombie itu muncul setelah eksperimen sains sehingga menuntut para siswa sekolah menengah atas melawan monster tersebut. Mereka juga harus bekerja sama untuk bertahan hidup di tengah ancaman itu.
Kamu bukan hanya dibuat tegang dengan alur cerita All of Us Are Dead, tetapi juga turut emosi. Sebab, penonton ikut dibuat hanyut dengan kehidupan dan perasaan para karakternya.
5. Dark Hole (2021)
Berbeda dengan drama zombie pada umumnya, Dark Hole dikemas lebih misterius dan unik. Dark Hole itu ada di sebuah kota karena adanya lubang runtuhan besar yang mengeluarkan asap aneh.
Namun, asap itu ternyata bisa menginfeksi manusia dengan virus yang mengubah mereka menjadi monster. Kisahnya kemudian makin menarik karena adanya sekelompok penyintas yang harus menyelematkan diri.
6. Happiness (2021)
Happiness merupakan drama Korea tentang monster selanjutnya yang bermula dari wabah yang menyebar secara misterius. Banyak orang terjangkit wabah monster berbentuk zombie hanya karena gigitan.
Kondisi pun menjadi sangat kacau karena banyaknya intrik di hunian apartemen tempat mereka bertahan hidup. Namun jangan salah sangka, drama ini masih dibumbui dengan kisah romansa para tokoh yang bisa membuatmu bahagia.
7. Hellbound (2021)
Kalau kebanyakan drama Korea tentang monster berkaitan dengan sains, maka Hellbound ini sedikit berbeda. Drama ini menceritakan tentang dunia tempat makhluk supranatural atau monster muncul dan menarik orang ke neraka.
Penduduk Korea Selatan dalam drama ini mendapatkan ramalan tentang tanggal dan waktu kematian mereka. Saat waktu kematian tiba, monster supranatural raksasa akan datang dan menarik mereka.
8. Search (2021)
Kalau kamu suka dengan Gyeongseong Creature, maka cobalah untuk menonton drama Search yang tayang 2020 lalu. Drama ini juga bergenre thriller yang dibalut dengan kasus militer.
Kisahnya bermula dari kasus kematian aneh di zona demiliterisasi antara Korea Selatan dan Korea Utara (DMZ). Oleh karena itu, pemimpin militer pun memutuskan membentuk regu pencarian. Merekalah yang akan terjerat dengan misteri tentang monster yang mengerikan.
Kumpulan drama Korea tentang monster di atas pasti akan membuatmu ketagihan saat memulainya. Kamu bisa menontonnya bersama dengan teman atau pasangan supaya emosi dan ketegangannya makin terasa ya, Bela!