Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah karena Ada Kepentingan

Dengan berbagai alasan

Nafi' Khoiriyah

Meski kini zaman sudah makin canggih, tetapi penggunaan surat izin tertulis di sekolah masih terus digunakan. Surat tersebut biasanya menjadi dokumen yang wajib diberikan kepada guru supaya lebih resmi dan jelas. 

Oleh karena itu, banyak orang yang masih mencari contoh surat izin tidak masuk sekolah karena ada kepentingan. Hal itu karena format surat yang dibuat perlu disusun dengan formal dan runtut supaya diterima. 

Nah, di bawah ini adalah contoh surat izin tidak masuk sekolah untuk berbagai kepentingan yang bisa kamu sontek. 

1. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena sakit

scribd.com

Alasan yang paling sering digunakan untuk izin tidak masuk sekolah adalah karena alasan sakit. Biasanya, surat ini ditulis oleh orang tua maupun dokter langsung supaya lebih meyakinkan. Di dalamnya, jangan lupa sertakan nama dan detail sakit yang dialami. 

2. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena acara keluarga

scribd.com

Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena ada kepentingan selanjutnya adalah karena acara keluarga. Namun, mencantumkan alasan acara keluarga saja terkesan tidak terlalu kuat. Kamu perlu menjelaskan apa acara keluarga yang akan kamu datangi tersebut. 

3. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena lomba

scribd.com

Meski harus mengikuti lomba, tetapi surat izin tetap diperlukan untuk keperluan administrasi. Surat izin tidak masuk sekolah karena lomba ini biasanya dibuat oleh pihak penyelenggara dengan mencantumkan nama dan tanggal izin yang bersangkutan.

4. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena melayat

scribd.com

Melayat adalah salah satu hal yang tidak bisa ditinggalkan, apalagi jika yang meninggal adalah orang terdekat. Nah, contoh surat izin tidak masuk sekolah karena ada kepentingan ini bisa kamu sontek jika ingin melayat orang meninggal. 

5. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena kepentingan pribadi

scribd.com

Ada banyak kepentingan pribadi yang bisa menjadi alasan untuk izin tidak masuk sekolah. Salah satunya adalah mengurus pembuatan KTP, perpindahan alamat, dan semacamnya. Nah, surat di atas bisa kamu sontek jika izin karena keperluan yang semacam ini. 

6. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena pulang kampung

scribd.com

Surat izin tidak masuk sekolah karena pulang kampung biasanya diberikan oleh pesantren ataupun panti asuhan. Hal ini untuk menitipkan anak yang bersangkutan kepada pihak lainnya supaya bisa kembali ke asrama pada waktu yang ditentukan. 

7. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena turnamen

scribd.com

Beberapa siswa (khususnya mereka yang aktif dalam olahraga tertentu) kadang tidak bisa masuk ke sekolah karena ada turnamen. Maka dari itu, contoh surat izin tidak masuk sekolah karena ada kepentingan turnamen seperti di atas diperlukan supaya guru mengetahuinya. 

8. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena ke luar kota

scribd.com

Terakhir, izin tidak masuk sekolah karena ke luar kota sebaiknya dibuat supaya meyakinkan guru kalau kamu benar-benar sedang ada kepentingan. Jangan lupa surat tersebut juga disertai dengan tanda tangan orang tua untuk menguatkannya. 

Demikian contoh surat izin tidak masuk sekolah karena ada kepentingan yang bisa kamu ikuti. Jangan lupa susun surat dengan alasan yang jelas, tuliskan tanggalnya, dan lengkapi dengan tanda tangan supaya makin formal.

Semoga membantu!

IDN Channels

Latest from Inspiration