Netflix kembali merilis serial terbaru bertajuk Adolescene pada 13 Maret 2025. Mini seri yang disutradarai oleh Philip Barantini ini merupakan miniseri drama yang mengangkat genre thriller psikologis.
Tayang hanya 4 episode, serial ini juga menarik perhatian netizen dengan alur cerita yang menarik. Adolescene, mengisahkan Jamie Miller (Owen Cooper) seorang anak berusia 13 tahun yang diduga membunuh teman sekolahnya.
Mengangkat tema kejahatan remaja di Inggris, Adolescence menjadi tontonan yang penuh ketegangan. Lantas, seperti apa fakta dan sinopsis dari serial Adolescene? Kita simak melalui artikel ini, yuk!
1. Lokasi syuting di Pontefract, Inggris
Sebagian besar proses syuting Adolescence mengambil lokasi di Pontefract, Inggris. Menariknya, studio yang digunakan untuk produksi berada dekat dengan lokasi asli yang menjadi latar cerita dalam serial ini.
Mengutip dari netflix.com, Philip Barantini mengungkapkan pemilihan lokasi tersebut sangat memengaruhi pendalaman karakter Jamie dan pengambilan gambar yang ditayangkan.
Selain itu, film Adolescene juga memiliki latar tempat di Inggris Utara yang menjadi tempat asal Jamie Miller. Bahkan, lokasi film ini sangat besar dan menjadi pemilihan yang tepat bagi sang sutradara.
2. Penggunaan one-take shot dalam setiap episode
Salah satu hal yang membuat Adolescence begitu unik adalah penggunaan teknik one-take shot yang ekstensif. Setiap episodenya direkam dalam satu pengambilan gambar tanpa pemotongan.
Sehingga, menjadikan serial ini terasa lebih berkesan real-time yang mendalam dan memberikan ketegangan dalam cerita. Proses pengambilan syuting tersebut pemeran memerlukan persiapan dalam waktu berbulan-bulan untuk berlatih dengan acting coach mereka.
Setiap minggunya, para pemeran melakukan berbagai tahap pelatihan, mulai dari pembacaan naskah, lokasi syuting, hingga angle kamera yang akan mengambil gambar dari setiap sudut.
3. Serial yang digarap oleh Jack Thorne dan Stephen Graham
Walaupun bukan diadaptasi dari kisah nyata, Adolescence terinspirasi dari kasus kriminal yang sempat menggemparkan Inggris. Kasus ini melibatkan anak laki-laki remaja yang diduga menikam anak perempuan.
Berdasarkan kasus tersebut, membuat Jack Thorne dan Stephen Graham menciptakan serial Adolescene yang terinspirasi dari dunia remaja yang kelam. Melansir dari netflix.com, Stephen menyatakan, bahwa kasus ini muncul dari laporan yang ia dengar dari salah satu kreator Inggris.
4. Alur cerita yang memfokuskan pada karakter Jamie Miller
Serial Adolescene memiliki alur cerita yang berpusat pada karakter Jamie Miller, seorang remaja berusia 13 tahun yang tiba-tiba ditangkap karena dicurigai membunuh teman sekelasnya.
Jamie, yang diperankan oleh aktor pendatang baru, Owen Cooper menjadi inti cerita yang mengerikan dan penuh ketegangan, misteri, hingga eksplorasi psikologis. Di sisi lain, Jamie tumbuh dari keluarga yang penuh dengan hal kriminal. Ibunya, Manda Miller (Christine Tremarco) merupakan seorang pecandu alkohol dan ayahnya, Eddie Miller (Stephen Graham) seorang pelaku kekerasan.
5. Mengangkat isu sosial yang relevan
Tak sekadar menghadirkan serial yang menengangkan, serial ini mencoba menyampaikan pesan yang kuat, terutama di era yang serba digital.
Adolescence mengangkat isu sosial yang terjadi di lingkungan sekolah, seperti kesehatan mental, perundungan, dan perlindungan anak. Tekanan tersebut dapat memengaruhi kondisi mental seorang remaja untuk melakukan kejahatan.
Serial ini juga menyoroti bagaimana pentingnya peran orang tua dalam mengawasi anak di bawah umur untuk menghadapi situasi yang tidak terduga.
Sinopsis Adolescene
Adolescene menceritakan Jamie Miller (Owen Cooper), seorang anak laki-laki berusia 13 tahun yang diduga membunuh teman sekolahnya. Berawal dari Ashley Walters (DI Luke Bascombe) menerima laporan untuk menangkap Jamie di kediamannya.
Jamie dilaporkan atas pembunuhan seorang anak perempuan dengan penikaman berulang kali menggunakan pisau dapur pada malam hari sebelumnya. Keadaan keluarga Miller berubah drastis semenjak kabar tersebut.
Eddie Miller (Stephen Graham) dan Manda Miller (Christine Tremarco) sebagai orang tua Jamie tidak menyangka hal ini terjadi pada keluarganya dan selalu meyakinkan polisi bahwa anaknya tidak bersalah.
Itulah lima fakta dan sinopsis dari serial Adolescene. Dengan akting para pemeran yang memukau, dan pesan moral yang kuat, serial ini layak untuk kamu tonton.
Apakah kamu sudah menontonnya sampai akhir, Bela?