I-LAND merupakan sebuah acara survival yang bertujuan untuk membentuk boy group baru. I-LAND dikelola oleh Belift yang merupakan sebuah perusahaan joint venture dari CJ E&M dan Big Hit Entertainment.
Ditayangkan di Mnet sejak 26 Juni 2020, I-LAND sudah sampai di babak final. Setelah melalui perjalanan panjang, akhirnya pada 18 September 2020 terpilihlah 7 peserta yang akan debut sebagai boy group dengan nama ENHYPEN. Berikut ketujuh peserta tersebut, yuk kenalan.
1. Sunghoon
Sunghoon merupakan peserta I-LAND yang berhasil menduduki peringkat keenam di babak final dengan vote sebanyak 1.088.413. Berzodiak Sagitarius, member bergolongan darah O ini lahir pada 8 Desember 2002.
Tak hanya jago menari dan menyanyi, Sunghoon juga pandai bermain ice skating. Bahkan ia pernah memenangkan kejuaraan skating, lho. Member berkepribadian ISTJ ini telah menjadi trainee selama 2 tahun 1 bulan.
2. Heeseung
Member bernama asli Lee Hee Seung ini merupakan peserta I-LAND pertama yang memastikan diri untuk debut dalam ENHYPEN, ia menduduki peringkat ke-5 dengan vote sebesar 1.137.323. Berzodiak Libra, Heeseung lahir pada 15 Oktober 2001.
Ia memiliki golongan darah A dan berkepribadian INFJ. Heeseung pernah menjalani masa trainee bersama member TXT, tak heran jika ia akrab dengan member TXT. Tak main-main, ia telah menjadi trainee selama 3 tahun 1 bulan.
3. Niki
Niki akan menempati posisi maknae di ENHYPEN, ia lahir pada 9 Desember 2005. Niki sangat berbakat dalam menari, bahkan ia pernah menjadi backup dancer boy group kenamaan SHINee.
Niki adalah satu-satunya member yang berasal dari Jepang, ia bernama asli Nishimura Riki. Niki telah menjalani masa trainee selama 8 bulan sebelum mengikuti ajang survival I-LAND N.
Idol bergolongan darah B ini memiliki kepribadian ENFJ. Niki sendiri menempati posisi keempat di babak final dengan vote sebanyak 1.140.728.
4. Jake
Memperoleh vote sebesar 1.179.633, Jake sukses menempati posisi ketiga di babak final. Member bernama asli Jake Shim ini lahir di Brisbane, Australia pada 15 November 2002.
Selain itu, Jake juga memiliki nama Korea yakni Shim Jae Yoon. Jake diketahui berkepribadian ISTJ dan bergolongan darah O. Ia juga sangat hobi bermain sepak bola. Sebelum mengikuti I-LAND, Jake telah melalui masa trainee selama 9 bulan.
5. Jay
Jay adalah satu-satunya member ENHYPEN yang berkebangsaan Amerika. Lahir dengan nama Jay Park, member yang satu ini memiliki nama Korea yakni Park Jong Seong.
Sebelum bergabung menjadi peserta I-LAND, Jay sudah menjalani masa trainee selama 2 tahun 11 bulan. Member kelahiran 20 April 2002 ini berhasil menempati peringkat kedua dengan vote sebesar 1.192.889. Jay bergolongan darah B dan berkepribadian ENTP.
6. Jungwon
Trainee bernama asli Yang Jung Won ini menduduki peringkat pertama dengan vote sebanyak 1,417,620. Masih berumur 16 tahun, member yang mengidolakan Jungkook BTS ini lahir pada 9 Februari 2004.
Sebelum menjadi trainee selama 1 tahun 4 bulan di BigHit Entertainment, Jungwon pernah menjalani trainee di SM Entertainment, lho. Jungwoon bergolongan darah AB dan memiliki kepribadian ESTJ.
7. Sunoo
Sunoo adalah peserta terakhir yang bergabung sebagai member ENHYPEN. Sempat menempati rangking satu, kemudian terlempar ke posisi delapan, Sunoo akhirnya bisa debut bersama member lainnya setelah menjadi member pilihan produser.
Sunoo memiliki nama asli Kim Sun Woo. Ia diketahui berkepribadian ENFP dan memiliki golongan darah O. Member berzodiak Cancer ini lahir pada 24 Juni 2003. Sunoo telah menjadi trainee selama 10 bulan.
Nah, itulah profil dari ketujuh peserta I-LAND yang berhasil menjadi line debut boy group ENHYPEN. Boy group ini direncanakan debut pada tahun 2020. Hayo, siapa nih, yang nggak sabar menantikan debut mereka?
Disclaimer: artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTimes.com dengan judul "Profil 7 Member ENHYPEN, Boy Group Jebolan I-LAND yang Segera Debut"