Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Profil Arafah Rianti, Viral Dilabrak Tetangga Gara-Gara Parkiran Mobil

Seorang komika gemas yang tampil unik!

Evelyn Anggraini

Belakangan ini, nama Arafah Rianti mencuat di internet lantaran menghadapi masalah dengan tetangganya. Pasalnya, ia mengaku dilabrak oleh lima tetangga laki-laki karena mobilnya terparkir di pinggir jalan depan rumahnya. Hal ini berdasarkan keterangan unggahannya dan menyertakan foto dirinya yang terlihat sembab sehabis menangis.

Tentunya, kejadian ini menimbulkan banyak spekulasi, seperti dugaan parkir mobil sembarangan yang membuat dirinya menuai hujatan. Meskipun telah melewati miskomunikasi dan mengetahui perumahannya termasuk klaster kecil, pada akhirnya Arafah dan tetangganya pun sudah melakukan mediasi dan berdamai secara kedua pihak. Lantas, siapakah Arafah Rianti?

Awal kehidupan dan karier

Arafah Rianti adalah salah satu komika Indonesia yang dikenal dengan gaya komedi yang segar, unik, dan cenderung lucu tanpa disengaja. Lahir pada 2 September 1997, ia merupakan anak kedua dari tiga bersaudara, mempunyai seorang kakak laki-laki dan seorang adik perempuan yang bernama Halda Rianta. Arafah juga merupakan lulusan dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta pada program studi S-1 Manajemen Pendidikan.

Ketertarikannya di dunia komedi dimulai sejak ia aktif mengikuti berbagai perlombaan stand-up comedy di kampus hingga bergabung dengan Stand Up Indo Depok. Dari situlah, ia memutuskan untuk mencoba peruntungannya di ranah hiburan.

gorontalo.tribunnews.com via Youtube/Indosiar

Arafah pun mengikuti audisi Stand Up Comedy Academy musim kedua di Jakarta dan berhasil lolos sebagai salah satu dari 42 finalis. Awalnya, Arafah hanya dikenal dengan suara yang unik dan dapat mengundang tawa, sedangkan materi komedinya kurang seimbang dengan hal tersebut. Namun, Arafah dapat mematahkan anggapan tersebut dan tampil konsisten secara terus-menerus.

Ia berada di bawah bimbingan komika bernama Mo Sidik untuk berlatih dan bersaing dengan kontestan lain. Arafah banyak menceritakan sisi lain dari kehidupannya ketika melawak tunggal dengan gaya yang absurd. Sempat menghadapi penurunan performa, pada akhirnya ia mencapai babak grand final bersama Aci Resti dan Hernawan Yoga dan berhasil menjadi runner-up.

Keunikan gaya komedi Arafah Rianti

instagram.com/arafahrianti

Mengaku sebagai introvert dan sedikit canggung, rupanya Arafah memiliki karakteristik komedi yang khas dengan kepolosan dan ketidaktahuan menghadirkan nuansa yang berbeda. Ia sering kali membuat penonton terhibur dengan cara yang ringan dan sederhana, punchline-nya juga terkesan santai dan tidak berlebihan. Selain itu, suaranya yang lembut dan wajahnya yang lugu menambah pesonanya tersendiri.

Meniti kariernya di luar Stand Up

instagram.com/arafahrianti; tvtime.com

Selain sebagai komika, Arafah juga aktif di dunia perfilman dan pernah membintangi beberapa film layar lebar. Di tahun ini, ia memerankan sebagai Ameng di film terbaru, yakni Azzamine yang disutradarai oleh Benni Setiawan. Kemudian, di film Cek Toko Sebelah yang disutradarai Ernest Prakasa, ia membawakan karakter Tini yang jenaka dan berkesan, semakin memantapkan posisinya sebagai entertainer serba bisa.

Tidak hanya film, ia juga terlibat dalam acara televisi, iklan, serta aktif mengunggah konten di media sosial yang kerap kali menjadi viral berkat humornya yang khas.

Kehadirannya di media sosial

instagram.com/arafahrianti

Arafah juga sangat aktif di media sosial, seperti Instagram, ia sering berbagi cerita kesehariannya dan konten komedi. Sukses membintangi beberapa judul film dan serial, Arafah kini juga eksis menjadi pembawa acara Ada Podcast, yang tayang di kanal YouTube miliknya. Pengikutnya kerap kali dibuat tertawa dengan konten-konten video komedinya yang sering kali mengangkat tema sederhana, namun relatable.

Demikianlah profil dari Arafah Rianti. Sebagai komika perempuan, ia berhasil membuktikan bahwa dengan keunikan dan kerja keras, ia mampu bersaing di dunia hiburan Indonesia. Kegigihannya dan kemampuan unik dalam mengolah humor menjadi ciri khas tersendiri darinya. Bagaimana menurutmu, Bela?

IDN Channels

Latest from Inspiration