Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Penyanyi K-Pop yang Mengisi OST Disney Versi Korea, Bersuara Indah

Nayeon 'TWICE' berkolaborasi dengan Disney untuk 'Moana 2'

Evelyn Anggraini

Film animasi Disney selalu menyajikan jalan cerita unik dan seru hingga mampu menarik banyak penonton dari berbagai kalangan usia. Tak hanya itu, lagu-lagu soundtrack-nya pun memiliki cara istimewa untuk mencuri hati siapa pun yang mendengarnya. Bukan hanya sebagai pengiring cerita, melodi yang memikat hingga lirik yang menggugah emosi menjadikannya bagian tak terpisahkan dari keajaiban sebuah cerita.

Oleh karena itu, beberapa soundtrack Disney dinyanyikan dalam berbagai bahasa, salah satunya versi Korea. Rupanya, Disney telah melirik sejumlah penyanyi dari negara tersebut untuk menyanyikan official soundtrack (OST) mereka. Tak hanya memiliki suara yang merdu, tetapi juga mampu mengutarakan tiap liriknya dengan apik.

Lantas, siapa saja penyanyi K-Pop yang memiliki kesempatan berharga tersebut? Check this out!

1. Hyolyn - "Let It Go" (Frozen)

Berawal dari Disney merilis video musik untuk soundrack film animasi populer, Frozen, yakni "Let It Go" versi Korea berjudul 다 잊어 (da ijeo), yang dibawakan oleh Hyolyn. Suara lembut dari anggota girlgroup SISTAR yang memiliki kekuatan dan emosi mendalam, membuat versinya sangat berbeda dari aslinya yang dinyanyikan Idina Menzel. Meskipun terkenal dengan suara husky-nya, ia berhasil membawakan lagu ini tak kalah mengagumkan.

2. TAEYEON -"Into the Unknown" (Frozen 2)

Sebagai salah satu vokalis terbaik di dunia K-Pop, TAEYEON membawakan lagu "Into the Unknown" dari film Frozen 2 dengan penuh penghayatan. Dalam versi Korea berjudul 숨겨진 세상 (sumgyeojin sesang), vokal TAEYEON yang powerful begitu menonjolkan emosi karakter Elsa yang penuh keberanian. Tak perlu diragukan lagi kalau julukan sang Ratu Soundtrack disematkan oleh anggota Girls Generation satu ini.

3. LEE SUHYUN - "Reflection" (Mulan)

Lee Suhyun dari AKMU menjadi pilihan Disney untuk menyanyikan lagu "Reflection" versi Korea berjudul 숨겨진 내 모습 (sumgyeojin nae moseub). Dengan suara lembutnya yang menenangkan sekaligus menyentuh hati, ia berhasil menghadirkan jiwa Mulan dalam pencariannya untuk menemukan identitas sejati.

4. HYOJUNG - "Lead the Way" (Raya and the Last Dragon)

HYOJUNG dari OH MY GIRL juga berkesempatan menyanyikan lagu soundtrack salah satu film animasi Disney, "Lead the Way", untuk Raya and the Last Dragon versi Korea. Suaranya yang lembut, namun bertenaga berhasil menggambarkan semangat dan keberanian Raya dalam berpetualang mengumpulkan pecahan permata sihir. Dengan vokalnya yang jernih, ia membawa nuansa hangat dan penuh harapan ke dalam lagu ini.

5. DANIELLE - "Part of Your World" (The Little Mermaid)

Kemunculan DANIELLE mencuri perhatian dengan membawakan "Part of Your World" untuk film live-action The Little Mermaid versi Korea. Salah satu anggota dari girlgroup ternama, NewJeans, menunjukkan kemampuan vokalnya yang manis dan penuh penghayatan dalam lagu ikonik ini, yang bercerita tentang impian dan rasa ingin tahu Ariel. Sebuah perasaan baru pada lagu yang berjudul 저곳으로 (jeogos-eulo).

6. ANYUJIN - "This Wish" (Wish)

Suara An Yujin dari IVE yang powerful dan penuh kehangatan ini memberikan beragam emosi pada lagu "This Wish" untuk film animasi Disney, Wish versi Korea. Lagu yang berjudul 소원을 빌어 (sowon-eul bil-eo) menjadi salah satu OST utama yang menggambarkan perjalanan dan harapan Asha, karakter utama film tersebut.

7. Nayeon - "Beyond" ('Moana 2')

Terbaru, Nayeon 'TWICE' berkolaborasi dengan Disney untuk menyanyikan soundtrack dari film Moana 2, yaitu "Beyond" versi Korea. Lagu ini menjadi bagian penting dalam film tersebut lantaran menggambarkan perjalanan Moana dalam memegang teguh keberanian dan hubungan dengan leluhurnya. Selaras dengan vokal Nayeon yang kuat dan mengesankan, dengan nyanyian seruan berbahasa Polynesia, membawakan energi segar dalam lagu yang berjudul 저 너머로 (jeo neomeolo).

Itulah deretan penyanyi K-Pop yang menyanyikan lagu soundtrack Disney versi Korea. Kehadiran lagu dalam versi baru ini memberikan interpretasi berbeda yang memikat hati para pendengar. So, apakah Bela mempunyai favorit dari daftar di atas? Atau mungkin kamu menantikan penyanyi K-Pop lain yang juga akan menyanyikan OST Disney?

IDN Channels

Latest from Inspiration