Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Koper Rusak Saat Jalan-Jalan, Ini 5 Tips Jovi Adhiguna Buatmu yang Mau 'Traveling'

Agar yang dialami Kak Jovi, nggak terulang lagi

Dina Lathifa

Momen travelling bisa menjadi kurang nyaman tatkala hal di luar ekspektasi terjadi, seperti koper barang pribadi yang terlihat rusak saat diterima dari bagasi. Ini yang dialami oleh Jovi Adhiguna Hunter, salah satu content creator ternama di Indonesia. Sekitar sepekan yang lalu, pada tanggal 27 Desember ia merasa geram dan kecewa karena mendapati salah satu kopernya rusak setelah keluar dari antrian bagasi saat tiba di Bali. Ia kemudian mencurahkan kekesalannya melalui akun media sosial dengan men-tag akun maskapai penerbangannya.

Dengan cepat, pihak penerbangan menanggapi pengaduan dari beauty enthusiast ini. Namun karena adanya SOP (Standard Operational Procedure) yang berlaku, Jovi nggak mendapatkan ganti rugi. Karena itu, ia berbagi beberapa tips yang bisa diikuti para followers-nya agar koper tidak mengalami kerusakan.

1. Wrap koper yang masuk bagasi

lo-sons-catalina-deluxe0-c2c4b222862f085b808e7c4703d2f7a7.jpegracked.com

Walau harus mengeluarkan biaya ekstra, tindakan ini dapat mencegah kejadian pengrusakan koper yang nggak disengaja, apalagi disengaja, Bela. "Kalau sudah di-wrap plastik, juga akan lebih mudah terlihat jika barang bawaan rusak atau nggak. Jadi, baiknya dibungkus, ya," tuturnya melalui instastory-nya.

2. Jangan menaruh barang berharga

photo-1502301197179-65228ab57f78-9cdf6f89dc9081d93d070e15bbac3c5f.jpgunsplash.com/STIL

Terutama dalam koper yang akan masuk bagasi, pastikan nggak menaruh barang-barang berharga di dalamnya. Sebab, barang itu bisa saja hilang ketika koper dirusak. "Untungnya aku nggak naruh barang berharga apapun, selain designer handbag dan shoes aja."

3. Pastikan keadaan koper sebelum meninggalkan bandara

photo-1504192951828-4e4e57a9f2fb-758b13aa1f66dcef6380aa8bb39f3790.jpgunsplash.com/Samuel Zeller

Setelah menerima seluruh barang dari antrian bagasi, periksa semua tas dan kopermu, Bela. Pastikan keadaan barang-barang nggak rusak maupun terlihat ada kejanggalan yang nggak semestinya ada pada tas maupun koper. Cek juga isi barang, apakah lengkap atau ada yang hilang?

4. Segera lapor ketika ada kejanggalan

pexels-photo-119777-fda53a0b5910d85beb6d3b173fb53a29.jpegpexel.com/ Tranmautritam

Tentu saja! Ketika koper atau tas terlihat rusak, segera laporkan situasimu ke petugas bandara maupun penerbangan yang berwenang. Jangan sampai kamu membuat laporan setelah baru menyadari hal itu ketika sudah sampai rumah. Dalam kasus yang dialami Jovi dengan pihak penerbangan terkait, laporan pengaduannya disarankan dibuat saat masih berada di bandara. Ketika sudah keluar dari area itu, laporan nggak bisa diproses.

5. Tahu SOP maskapai dan bandara

aha-vogue-travel4-c1fc3b0d3b588f98a50e0b57b97856d3.jpgallisonhenryaver.com/Justin Hollar

Dalam salah satu screenshot percakapan yang dibagikan di instastory Jovi, pihak maskapai mengatakan kalau kejadian kerusakan koper dan tata cara pengaduan sudah dijelaskan di SOP. Namun beauty influencer ini mengaku, nggak semua orang mengetahui tentang hal itu. Jadi, baiknya kamu langsung cari tahu SOP yang berlaku dari pihak maskapai maupun bandara mengenai hal-hal yang nggak diinginkan ini. Jadi ke depannya, kamu tahu yang harus dilakukan saat mengalami ketidaknyamanan seperti ini.

Jovi mengaku nggak kehilangan barang-barang dari dalam kopernya yang rusak, hanya saja resleting koper jadi nggak bisa berfungsi dengan baik. Pihak maskapai pun menawarkan penggantian resleting, hanya saja itu nggak diambilnya karena takut membuat koper jadi lebih rusak. Hmm, semoga hal seperti ini nggak terjadi lagi pada Jovi, dan pada kita semua ke depannya, ya!

BACA JUGA: 7 Tips Packing Efektif Untuk Traveling Agar Bawaanmu Bisa Muat Banyak

IDN Channels

Latest from Inspiration