Ada banyak jenis konten yang dibagikan di media sosial, yang dapat kamu lihat setiap detiknya. Ada video kekonyolan idolamu, video inspiratif dari pembicara yang kamu kagumi, sampai video binatang yang menggemaskan. Nggak memungkiri, terkadang kamu ingin mengunduh video tersebut untuk dapat kamu bagikan juga melalui akunmu. Namun jika melalui Instagram, rasanya sulit untuk dapat melakukan hal tersebut, atau nggak?
Sudah ada beberapa aplikasi terpisah yang dapat membantumu mengunduh atau langsung me-regram konten berupa foto di Instagram. Namun, aplikasi tersebut belum tentu bekerja pada video. Melansir dari Esocmedia, kamu membutuhkan aplikasi download video dari instagram. Ada beberapa yang dapat kamu pilih, yuk simak.
1. Video Downloader - for Instagram Repost App
Aplikasi Android bebas bayar ini memudahkanmu untuk dapat langsung me-regram konten di Instagram atau mengunduhnya untuk di simpan dalam gawaimu, baik berupa foto maupun video. Bahkan, aplikasi ini dapat membantu menyalin hashtag yang digunakan pada kolom caption ketika kamu ingin langsung membagikan video itu. Kerennya lagi, kamu nggak perlu keluar dari aplikasi Instagram untuk dapat mengakses aplikasi ini.
2. Save and Repost for Instagram
Aplikasi yang dapat ditemukan di Google Play Store ini dapat langsung mengunduh konten foto dan video dari Instagram untuk langsung disimpan pada galerimu. Kamu pun dapat menggunakannya tanpa perlu keluar dari aplikasi media sosial. Saat membagikan konten itu pun, nggak ada watermark atau logo yang dapat mengganggu konten itu sendiri. Namun sayangnya, aplikasi ini nggak meninggalkan kredit pemilik konten asli saat ingin me-regram. Jadi, pastikan kamu sudah meminta izin pada pemilik video atau foto sebelum membagikannya ulang.
3. Social Video Downloader
Nggak hanya foto dan video dalam feed, kamu dapat menyimpan konten yang dibagikan melalui Instagram Story menggunakan aplikasi ini. Selain itu, aplikasi Social Video Downloader ini pun membantumu untuk mengunduh konten dari media sosial lainnya, seperti Facebook dan Twitter. Juga, kamu dapat membagikan konten dari satu platform ke platform lainnya. Bagi kamu yang memang rutin membagikan konten di berbagai platform media sosial, aplikasi ini mungkin pilihan yang tepat untukmu.
4. Inst Download
Berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Inst Download memiliki banyak langkah untuk mengunduh konten dari Instagram. Salah satunya adalah, kamu perlu menyalin link dari konten yang ingin kamu unduh dari Instagram, kemudian memasangnya ke dalam aplikasi agar dapat tersimpan ke dalam galeri. Ukuran foto atau video pun dapat berubah menjadi lebih kecil sehingga memengaruhi kualitas konten. Namun nilai tambahnya, konten yang kamu unduh nggak akan terkena watermark.
5. FastSave for Instagram
Seperti namanya, aplikasi ini dapat mengunduh dan menyimpan konten dari Instagram dengan cepat, baik itu foto maupun video. Jadi, aplikasi ini akan menyimpan seluruh konten yang diunduh ke dalam dashboard-nya. Kemudian, kamu dapat memilih untuk menyimpannya ke dalam galeri gawai atau membagikannya lagi media sosialmu. Menariknya, aplikasi ini memiliki loker sendiri sehingga kamu dapat menyimpan konten tersebut secara rahasia! Namun kekurangannya, aplikasi ini bisa mengalami gangguan kapan saja.
6. Repost for Instagram - Photo Video
Aplikasi bebas bayar di iOS ini dapat langsung membagikan konten yang kamu sukai di media sosial apapun, seperti Instagram, Facebook, dan Twitter. Selain mudah, nggak akan ada watermark yang mengganggu pada konten yang kamu unduh, kok.
7. SaveIG - Save Picture and Video from Instagram
Berbeda dengan semua aplikasi yang dibahas sebelumnya, SaveIG merupakan aplikasi berbayar yang dapat ditemukan di iOS. Dengan mengunduh aplikasi ini, kamu menambahkan widget ke gawaimu sehingga memudahkan langkah menyimpan konten yang kamu suka dari Instagram. Aplikasi ini pun memiliki tampilan yang sederhana sehingga kamu nggak akan kebingungan ketika menggunakannya.
8. InsSave - Download & Save Photos & Videos from Instagram with ease
Masih sama berbayar dan merupakan aplikasi untuk pengguna iOS, aplikasi ini membantumu mengunduh konten foto atau video dari Instagram. Namun, kamu perlu menyalin link dari konten yang diinginkan, kemudian memasangnya ke dalam aplikasi untuk dapat diunduh dan tersimpan ke dalam galeri. Aplikasi ini nggak menghabiskan banyak memori penyimpanan, namun terkadang dapat mengalami gangguan saat mencoba mengunduh video.
Ada beberapa aplikasi download video dari instagram, baik untuk pengguna Android maupun iOS, gratis dan berbayar. Coba beberapa di antaranya sehingga kamu bisa menentukan aplikasi terbaik yang sesuai dengan kebutuhanmu.