Buat kamu para pecinta travelling, bulan puasa bukan halangan untuk melakukan perjalanan. Bahkan kamu akan lebih senang karena dapat memiliki pengalaman travelling di bulan ramadan. Untuk melakukan perjalanan travelling di bulan puasa, kamu perlu menyiapkan beberapa hal. Berikut barang-barang yang perlu kamu bawa sewaktu travelling di bulan puasa.
Travelling bukan alasan buat kamu untuk meninggalkan ibadah, karena kamu tetap bisa beribadah selama perjalanan. Hal yang wajib kamu bawa pastinya adalah alat-alat untuk ibadah. Kamu perlu bawa peralatan salat dan membaca al-Qur’an jika kamu ingin mengisi perjalananmu dengan hal yang sangat bermanfaat untuk dilakukan saat Bulan Puasa.
Kalau biasanya kamu bawa air putih untuk diminum setiap kamu haus, kali ini kamu bawa air minum untuk membatalkan puasamu nanti saat dalam perjalanan. Jika kamu sedang dalam perjalanan dan tiba waktunya berbuka, kamu bisa membatalkan puasamu dengan minum air putih yang kamu bawa di dalam ransel.
Boleh saja membawa snack lain yang kamu sukai, tetapi dengan membawa buah kurma itu akan lebih bermanfaat di saat puasa. Dengan makan buah kurma, maka buka puasa dengan tidak langsung makan nasi jadi tidak masalah. Kamu bisa mengganjalnya dengan makan kurma dan kurma bermanfaat baik untuk mengembalikan tenagamu
setelah puasa seharian.
Jika kamu merasa berkeringat atau panas, kamu bisa menyemprotkan spray wajah. Hal ini dimaksudkan agar kamu nggak merasa gerah saat dalam perjalanan. Selain itu, spray wajah juga bisa kamu pakai untuk mencuci tanganmu sebelum melakukan tayamum di dalam kendaraan umum atau tempat di mana kamu sulit mencari air.
Memakai sepatu memang enak untuk jalan-jalan. Tetapi, ingatlah untuk membawa sandal jepit karena kamu akan membutuhkannya saat sedang berada di masjid. Selain itu, kamu juga bisa memilih untuk memakai sandal jika kakimu merasa kepanasan.
Isi ransel adalah hal yang perlu kamu pertimbangkan saat travelling. Jika kamu tidak ingin merasa keberatan saat membawa ransel, maka bawalah baju secukupnya saja. Kamu bisa memilih baju-baju yang sederhana dan ringan untuk dibawa. Hal itu dapat berguna
untuk mengurangi beban dari tas ranselmu.
Jika ternyata perjalananmu malam hari, maka kamu akan memerlukan makan untuk sahur. Kamu bisa membawa kue-kue atau biskuit. Bahkan kamu bisa membawa mie instan untuk makan sahurmu. Jadi, kamu nggak perlu bingung-bingung lagi mencari makan untuk sahur karena kamu sudah membawa bekal.
Jika kamu memilih untuk membawa mie instan saat travelling, maka bawalah termos air mini berisi air panas. Dengan begitu kamu bisa membuat mie instan di manapun kamu berada saat waktunya berbuka atau makan sahur. Kamu bisa mengisi air panas tersebut kembali dengan membeli di warung jika ada.
Ini adalah barang yang kamu perlukan saat perjalanan selama puasa. Dengan begitu, kondisi tubuhmu akan tetap terjaga dan kamu bisa terhindar dari rasa lemas bahkan sakit. Multivitamin bisa jadi barang yang mudah untuk dibawa di dalam tas ranselmu.
Bulan Puasa adalah saatnya bagi kamu untuk memperoleh pahala yang berlipat-lipat. Saat travelling, pastinya kamu akan banyak bertemu dengan orang-orang yang membutuhkan. Itu bisa jadi kesempatan kamu untuk memberikan sedekah atau infak di masjid.
Membawa permen herbal bisa jadi pilihan yang tepat karena kamu bisa menggunakannya untuk membatalkan puasamu juga. Selain itu permen herbal bisa berguna disaat kamu sedang merasa tidak enak badan. Ini akan bermanfaat jika kamu hanya merasa pusing-pusing ringan.
Sebenarnya bukan di waktu bulan ramadan saja kamu perlu membawa obat-obatan. Tetapi, membawa obat-obatan sangat penting maka dari itu ini adalah hal yang wajib kamu bawa sewaktu kamu travelling. Jadi, kamu tidak harus bingung mencari apotik misalnya tempat yang kamu kunjungi jauh dari mana-mana.
Bagaimana? Bela sudah siap untuk melakukan perjalanan travelling disaat bulan puasa?
Info lebih lengkapnya, kamu bisa cek di sini