Di era digital seperti sekarang ini, profesi content creator memang sedang naik daun. Banyak brand yang tertarik menggunakan jasa para content creator untuk melakukan promosi. Apalagi content creator tersebut memiliki engagement yang tinggi dengan konsumen.
Tetapi, menjadi seorang content creator tidak semudah kelihatannya, lho. Banyak sekali tantangan yang harus mereka hadapi agar mereka memiliki personal branding yang bagus dan engagement yang tinggi.
Dalam acara IMS 2020 kali ini, Arief Muhammad memberikan beberapa kunci atau tips untuk para generasi digital agar sukses menjadi seorang content creator yang baik. Menurut Arief Muhammad, kunci menjadi content creator khusunya di media sosial adalah ‘3K‘, yaitu karakter yang kita miliki, konten apa yang ingin disajikan, dan yang paling susah adalah konsisten.
"Sebenernya musuh utama menjadi content creator selain malas adalah malu," kata Arief. Menurutnya sampai saat ini, apa pun yang dilakukan oleh seorang content creator pasti selalu salah di mata netizen. "Kalau nggak nyoba, ya lo nggak bakal ke mana-mana. Jadi ya coba saja dulu," tambahnya.
Lain lagi dengan Baim Wong. Menurutnya, karakater menjadi hal utama untuk menjadi seorang content creator. "Bikin sesuatu yang kreatif dan jauh dari pemikiran orang lain dan berani melangkah," kata Baim. Berani dalam membuat sebuah konten dan tidak memikirkan apa kata orang. "Tidak perlu dengerin orang ngomong apa. Tampilin apa yang kalian suka," tambahnya.