Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ada Rio Dewanto, 5 Fakta Film 'The Antique Shop' yang Mencekam

Pecinta film horor, wajib nonton!

Ajenk Rama

Kolaborasi antara artis Indonesia dengan artis Korea Selatan memang sering terjadi, baik di dunia musik atau dunia akting. Sebut saja, Atiqah Hasiholan yang sempat beradu akting dengan solois Eru dalam film Hello Goodbye pada 2012 silam. 

Saat itu, Rio Dewanto turut ambil bagian dalam film Hello Goodbye sebagai Abi. Aktor kenamaan Indonesia ini memang terkenal dengan film dan perannya yang berkualitas. Terakhir, ia membintangi film bertema keluarga yang diadaptasi dari novel Marchella FP berjudul Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2020). 

Tahun 2022, Rio Dewanto kembali berlakon dengan film berjudul The Antique Shop. Sejak diungkap, film bergenre horor ini menjadi trending topic di Twitter. Tidak main-main, ia juga  beradu akting dengan idol K-Pop dan dua pemeran luar negeri lainnya.

Seperi apa kisah film The Antique Shop yang dibintangi oleh Rio Dewanto? Buat kamu yang sedang mencari film horor, wajib kepo-in fakta mencekamnya di bawah ini. 

1. Kolaborasi pemeran dari empat negara

Twitter.com/CIX_Official

The Antique Shop menyedot perhatian warganet, karena proyek akting ini merupakan kolaborasi pemeran dari empat negara berbeda. Film ini dibintangi oleh Rio Dewanto (Indonesia), Bae Jinyoung (Korea), Xu Bin (Singapura), dan Mean Phiravich (Thailand). 

Selain menjadi film Rio Dewanto di tahun 2022, The Antique Shop juga menjadi film debut bagi Bae Jinyoung yang bernaung di agensi C9 Entertainment dan YMC Entertainment.

Sementara, Xu Bin merupakan aktor Tiongkok yang berkarier di Thailand dan bernaung di agensi Noontalk Media. Lalu, terakhir yang menjadi pelengkap adalah Mean Phiravich, seorang aktor muda Thailand yang mempunyai popularitas di berbagai film Thailand. 

2. Berkisah tentang malapetaka di Thailand

Sesuai dengan genre, The Antique Shop akan berkisah tentang malapetaka. Masing-masing pemeran menemui kesialan saat mereka datang ke Thailand. Uniknya, film ini merupakan gabungan dari tiga film pendek yang dijadikan satu, yaitu Chair of Death, Love Bracelet, dan Happy Birthday

Ketiga film pendek ini memiliki kisah dan pemeran berbeda. Chair of Death berfokus pada sosok Rio Dewanto, Love Bracelet mendatangkan kesialan bagi Xu Bin, dan Happy Birthday akan mengisahkan kisah horor yang menimpa Bae Jinyoung. Tentu saja, banyak jump scare di film ini yang sudah menjadi ciri khas dari film horor Thailand.

3. Rio Dewanto memainkan peran perantau

Twitter.com/CIX_Official

Dalam kisah Chair of Death di film The Antique Shop, Rio Dewanto memerankan karakter laki-laki bernama Wadi yang mencoba mengadu nasib di Thailand. Wadi digambarkan sebagai sosok yang tidak memiliki pekerjaan tetap di kampung halaman. Demi bertahan hidup, Wadi memberanikan diri pergi ke Thailand.

Ia sempat mengalami kebingungan saat pertama kali menjajakan kaki di Negeri Gajah Putih tersebut. Bukannya hidup bahagia dan sukses, Wadi malah dihadapi dengan serangkaian masalah, termasuk bertemu dengan teror hantu di sekitarnya.

Roh-roh gentayangan tersebut mencecar Wadi dan ia harus menyelamatkan diri dari dua hal yang bakal merenggut nyawanya. Mungkinkah Wadi selamat? Kamu harus menonton film ini buat tahu akhir kisah dari karakter Rio Dewanto 

4. Beradu akting bersama Bae Jinyoung

Twitter.com/wannable_twts

Seperti yang dijelaskan di atas, Rio Dewanto memang beradu akting dengan Bae Jinyoung. Ia adalah bintang idola Korea Selatan yang debut di grup CIX. Sebelumnya, Bae Jinyoung merupakan mantan anggota dari grup Wanna One dan berhasil menempati peringkat ke-10 dalam ajang Produce 101 Season 2 tahun 2017 lalu. 

Di film The Antique Shop, Bae Jinyoung berperan sebagai Song, seorang pelajar Korea Selatan yang sedang belajar di Thailand. Namun sesampainya di Thailand, Song menerima perundungan dari teman-temannya. 

Tak lama setelah itu, Song kembali ke Korea dan berniat merayakan hari ulang tahun bersama teman-temanya. Ia memasak sebuah hidangan. Namun siapa sangka, di hari bahagia tersebut teror menyeramkan mendatangi teman-teman Song yang hadir. Oleh karena itu, kisah Song dinamakan Happy Birthday

5. Baru tayang pada 2 Juni 2022

Twitter.com/derdeep_bae

Digarap oleh Supharkorn Riensuwan, film The Antique Shop baru saja tayang pada 2 Juni 2022. Namun, film horor ini baru dirilis serentak di bioskop Thailand. Hingga saat ini, belum ada informasi mengenai penayangan film tersebut di Indonesia atau Internasional. 

Kendati demikian, bisa saja film The Antique Shop masuk bioskop Indonesia dalam waktu dekat. Mengingat tingginya antusiasme dari penggemar Rio Dewanto dan Bae Jinyoung 'CIX'. 

Biar tidak ketinggalan, nantikan kabar terbaru dari The Antique Shop di sini, Bela. Jangan sampai kelewatan, terutama untuk kamu yang penasaran dengan akting Rio Dewanto bersama Bae Jinyoung. 

IDN Channels

Latest from Inspiration