Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Rekomendasi Drama Korea yang Tayang Maret 2023, Seru Abis!

Mana yang paling kamu tunggu, nih?

Ajenk Rama

Minggu pertama bulan Maret 2023 telah menyapa dan deretan drama Korea terbaru siap menemanimu selepas beraktivitas. Di bulan ini, drama Korea hadir dengan alur cerita baru atau kelanjutan dari musim sebelumnya. 

The Glory 2 menjadi salah satu drama Korea yang bakal tayang di Maret 2023. Gak hanya itu, Seol In Ah yang pernah membintangi drama Korea, Business Proposal juga comeback dengan drama terbaru. Seru, kan!

Dengan menggandeng sejumlah nama besar, apa saja drama Korea yang tayang di Maret 2023? Buat kamu yang candu dengan kisah drama Korea, simak rekomendasinya di sini.  

1. Delivery Man

Tanggal pertama bulan Maret 2023 sudah dibuka dengan drama Korea, Delivery Man yang dibintangi oleh Yoon Chan Young dan Bang Minah sebagai pemeran utama. Bergenre fantasi, Delivery Man menceritakan karakter Seo Yeong Min yang berprofesi sebagai supir taksi. 

Suatu hari, Seo Yeong Min bertemu dengan hantu perempuan bernama Kang Ji Hyun, yang kebetulan naik taksinya. Kang Ji Hyun tidak mengenali dirinya saat masih hidup dan tidak bisa meninggalkan taksi Seo Yeong Min. 

Pertemuan tersebut membawa mereka pada misi baru, yaitu mengabulkan permintaan hantu. Tidak hanya Yeong Min dan Ji Hyun, keduanya juga dibantu oleh sosok Do Gyoo Jin (Kim Min Seok), dokter UGD yang gila kerja dan mampu merasakan peristiwa spiritual. 

Episode perdana Delivery Man telah mengudara sejak 1 Maret 2023 setiap hari Rabu dan Kamis jam 21:10 KST atau 19.10 WIB sebanyak 12 episode di aplikasi streaming, VIU atau Genie TV. 

2. Divorce Attorney Shin

Masih di awal Maret 2023, kamu bisa menyaksikan akting Cho Seung Woo dan Han Hye Jin di drama Korea, Divorce Attorney Shin. Drama tersebut mengisahkan sosok pengacara perceraian andal bernama Shin Seong Han. 

Sebagai pengacara perceraian, Shin Seong Han harus berurusan dengan banyak klien yang memiliki kepribadian yang beragam dan memperlihatkan kehidupan seorang pengacara perceraian. 

Masuk dalam drama slice of life, Divorce Attorney Shin tayang perdana pada 4 Maret 2023 setiap Sabtu dan Minggu jam 22:30 KST atau 20:30 sebanyak 16 episode di JTBC atau aplikasi streaming, Netflix. 

3. Oasis

Hancinema.net

Memasangkan Jang Dong Yoon dan Seol In Ah, Oasis mengambil latar belakang waktu saat pergolakan Korea Selatan di tahun 1980 dan 1990. Premis utama dari drama ini adalah balas dendam dan konflik anak muda. 

Oasis menceritakan sosok Lee Doo Hak, seorang pemuda tampan yang lahir di kota kecil provinsi Jeolla dan memiliki otak yang cerdas. Namun, kehidupannya tidak semulus itu dan terjebak di sebuah konflik kelam. 

Keluarga Doo Hak mengalami penipuan dan ia menjalani kehidupannya untuk membalas dendam kematian sang ayah. Bergenre thriller, Oasis menjadi drama Korea yang sayang untuk dilewatkan di Maret ini. 

Episode perdana Oasis akan mengudara pada 6 Maret 2023 dan mengambil slot tayang setiap Senin dan Selasa jam 21:50 atau 19:50 sebanyak 16 episode di KBS2 atau tvN. 

4. The Glory 2

Masih berkisah seputar aksi balas dendam Moon Dong Eun, kisah The Glory 2 lebih seru dan menegangkan. Pasalnya, ia akan menghukum para pelaku perundungan, beserta orang-orang yang pernah menyakitinya. 

Salah satu di antaranya, Park Yeon Jin yang hidup dengan baik dan hal itu mengusik rasa sakit Moon Dong Eun. Ia ingin para pelaku mendapatkan hukuman yang adil atas apa yang telah mereka lakukan kepada dirinya. 

Baru-baru ini, Netflix resmi mengumumkan jika kelanjutan aksi Moon Dong Eun tayang pada 10 Maret mendatang. Kamu bisa menantikan akting badass Song Hye Kyo di aplikasi streaming, Netflix. 

5. Pandora: Beneath the Paradise

Bak kotak pandora yang dilarang, Pandora: Beneath The Paradise mengisahkan sosok Hong Tae Ra (Lee Ji Ah) yang menjadi Ibu Negara Korea. Hidup Tae Ra sangat sempurna dan dicintai oleh sang suami dan putrinya. 

Namun, ada satu hal yang membuat hatinya tidak bahagia, yaitu ia tidak mengingat masa lalunya. Entah bagaimana, Hong Tae Ra mulai mendapatkan kembali ingatan masa lalu dan menghadapinya. 

Kehidupannya yang sempurna hancur dan ia menemukan dirinya dalam kondisi yang tidak terkendali. Keingintahuannya membuat Hong Tae Ra berjuang untuk membalas dendam kepada sosok yang bertanggung jawab atas masa lalunya tersebut. 

Bergenre makjang-thriller, Pandora: Beneath The Paradise tayang pada 11 Maret 2023 setiap Sabtu dan Minggu jam 21:10 KST atau 19:10 WIB. Kamu bisa menyaksikan drama ini tvN atau aplikasi streaming legal, Vidio. 

6. Women in a Veil

Hancinema.net

Digarap oleh sutradara Shin Chang Seok, Woman in a Veil menceritakan sosok perempuan yang kehilangan penglihatan. Kondisi tersebut diterimanya karena ulah sang suami dan kekasihnya.

Bertema balas dendam, Woman in a Veil patut dinantikan karena menampilkan kehidupan kalangan sosial kelas atas dan dibintangi oleh sejumlah aktris ternama, seperti Choi Yoon Young, Lee Chae Young, dan Shin Go Eun. 

Para penikmat drama makjang, merapat di Woman in a Veil yang dijadwalkan tayang pada 14 Maret mendatang setiap Minggu sampai Jumat jam 19:50 KST atau 17:50 WIB dengan 101 episode di KBS atau VIU. 

7. The Secret Romantic Guesthouse

Bosan dengan drama makjang atau thriller, butuh asupan drama dengan genre saeguk. Di Maret ini, ada The Secret Romantic Guesthouse mengisahkan Yoon Dan Oh (Shin Ye Eun), yang memiliki kehidupan mewah sebagai putri bungsu dari keluarga konglomerat. 

Namun, sebuah peristiwa membuat Dan Oh harus meninggalkan kehidupan nyamannya dan bekerja keras sebagai pencari nafkah keluarga. Di masa kini, ia menjalankan usaha Ihwawon Inn. 

Saat menjalankan usahanya itu, ia menerima tamu seorang sarjana yang tengah berupaya mengikuti ujian masuk PNS. Tamu tersebut adalah Kang San (Ryeoun), Kim Si Yeol (Kang Hoon), dan Jeong Yoo Ha (Jung Gun Joo). 

Ketiganya mempunyai rahasia. Bersama Dan Oh, mereka berbagi informasi dan bekerja sama untuk menemukan Lee Seol yang menghilang 13 tahun lalu. The Secret Romantic Guesthouse bisa kamu saksikan pada 20 Maret mendatang setiap Senin dan Selasa jam 22:00 KST atau 20.00 WIB sebanyak 18 episode di SBS atau VIU. 

8. The Real Deal Has Come!

Hancinema.net

Siapa yang kangen dengan akting Ahn Jae Hyun di layar kaca? Rasanya sudah lama tidak melihat Oppa satu ini comeback drama sejak kontroversi menimpanya. Di Maret ini, The Real Deal Has Come! menjadi langkah baru bagi Ahn Jae Hyun kembali ke dunia hiburan. 

Bersama Baek Jin Hee, Ahn Jae Hyun akan memerankan karakter Goo Tae Kyung, laki-laki yang belum menikah dan bertemu dengan Oh Yeon Doo. Keduanya terlibat kontrak palsu yang mengarah ke percintaan dan seputar rumah tangga. 

Drama bertema keluarga ini dengan bumbu romansa di dalamnya akan tayang perdana pada 25 Maret mendatang setiap Sabtu dan Minggu sebanyak 50 episode di jam 20:05 KST atau 18:05 WIB di KBS. 

9. Joseon Attorney

Di akhir Maret, tepatnya 31 Maret 2023 bakal ada drama Korea terbaru dari Woo Do Hwan berjudul Joseon Attorney. Drama garapan Kim Seung Hoo menggandeng Bona dan Cha Hak Yeon untuk melengkapi karakter Woo Do Hwan. 

Drama bergenre sejarah-hukum ini menceritakan sosok pengacara jahat, Kang Han Soo di era Joseon. Kang Han Soo merupakan pengacara berbakat yang menyelesaikan masalah hukum untuk balas dendam. 

Namun akhirnya, ia menjadi juru bicara dan pahlawan bagi orang sekitar. Joseon Attorney siap menemani kamu di Jumat dan Sabtu jam 21:50 KST atau 19:50 WIB sebanyak 16 episode di MBC atau aplikasi streaming legal. 

Itulah deretan drama Korea yang tayang Maret 2023. Siap untuk marathon nonton drama di bulan ini, Bela?

IDN Channels

Latest from Inspiration