Drama Korea yang rilis November 2023 bakal seru, abis! Pasalnya, penikmat drama Korea akan disuguhkan dengan aksi dark hero dari Nam Joo-hyuk di Vigilante. Drama ini bisa menjadi sarana pelepas rindu buat para penggemar yang ingin melihat sang aktor di layar kaca, sekaligus digadang-gadang sebagai pengganti keseruan The Worst of Evil.
Tak hanya Nam Joo-hyuk, kamu juga akan melihat penampilan yang berbeda dan lebih menantang dari drama Korea terbaru Yoo Yeon-seok dan Song Kang. Nah, apa saja drama Korea yang tayang pada November mendatang? Berikut daftar lengkapnya di bawah ini.
1. Moon in the Day
Awal November akan dibuka dengan Moon in the Day, drama dari Kim Young-dae dan Pyo Ye-jin. Drama ini berkisah tentang Han Joon-o, seorang bintang idola yang berpisah dari kekasihnya bernama Kang Young-hwa di masa lalu.
Setelah ribuan tahun, keduanya kembali bertemu dengan reinkarnasi dari Kang Young-hwa dan kembali jatuh cinta. Tetapi, kisah cinta mereka kembali menuai rintangan dan konflik. Drama adaptasi web komik karangan He Yum ini tayang setiap Rabu dan Kamis di Genie TV dan ENA sebanyak 14 episode jam 21:00 KST atau 19:00 WIB.
2. Daily Dose of Sunshine
Daily Dose of Sunshine merupakan drama Korea bertema psikiater yang diangkat dari web komik berjudul Comico karya Lee Ra-ha (2017). Drama garapan Lee Jae Kyu ini berfokus pada kisah Jung Da-eun.
Da-eun bekerja sebagai perawat dan dipindahkan ke bangsal neuropsikiatri di departemen penyakit dalam. Ini pertama kalinya Da-eun bekerja di bangsal tersebut dan mengalami kesulitan beradaptasi.
Namun, Da-eun berupaya memberikan yang terbaik untuk pasien dan berkembang menjadi perawat dengan bantuan Song Hyo-jin, sang Kepala Perawat. Di bangsal itu, kehadirannya memberikan secercah harapan bagi para pasien.
Da-eun juga membangun pertemanan dengan sesama rekan kerja, namun ada satu rekan yang mencuri perhatiannya, yaitu Song Yoo-chan. Apakah akan menumbuhkan benih-benih cinta di antara keduanya? Daily Dose of Sunshine mengudara pada 3 November 2023 di Netflix setiap hari Jumat sebanyak 12 episode.
3. Vigilante
Mengusung genre thriller-crime, drama berjumlah delapan episode ini dapat disaksikan di Disney+ Hotstar pada 8 November mendatang. Vigilante menjadi drama pertama Nam Joo-hyuk dengan peran dualitas.
Ia melakoni peran Kim Ji-yong, seorang mahasiswa di Akademi Kepolisian. Ia mengalami kisah hidup yang tragis dan memicunya untuk bertransformasi menjadi vigilante. Namun, aksinya tak sepenuhnya mendapat dukungan.
Malahan, Ji-yong menjadi target Jo-Heon, penyelidik di Unit Investigasi Metropolitan. Apa aksi dark hero dari karakter Nam Joo-hyuk berhasil menghukum para pelaku kriminal dan lolos dari jeratan Kepolisian?
4. Korea–Khitan War
Korea Selatan memiliki kisah sejarah yang beragam untuk diangkat ke layar kaca. Ini pula yang disuguhkan ke para penonton. Korea-Khitan War mengisahkan pertempuran sengit antara Raja Goryeo Hyeon-jong dan Gang Gam-chan, sang panglima perang.
Raja Hyeon-jong dan Panglima Gam-chan memimpin pasukan buat memenangkan perang melawan bangsa Khitan. Dalam drama ini, kamu bisa melihat kisah sejarah antara Dinasti Goryeo dan bangsa Khitan pada masa itu.
Korea-Khitan War menggandeng Kim Dong-jun, Choi Soo-jong, dan Ji Seung-hyun sebagai pemain utama. Drama tersebut tayang sebanyak 32 episode setiap Sabtu dan Minggu jam 21:25 KST atau 19:25 WIB di KBS.
5. Secret Playlist
Kisah cinta seorang idola menjadi premis utama yang dihadirkan di drama Secret Playlist. Mengisahkan tentang Lee Soo, seorang mahasiswa yang memiliki bakat dalam musik dan bermimpi menjadi seorang penyanyi.
Ia bertemu dengan Yoo-ji, sosok perempuan manis dengan rahasia besar yang dimilikinya dan perkenalan mereka bermula dari aplikasi chatting. Setiap episode Secret Playlist lekat dengan kehidupan romansa gen Z saat ini.
Secret Playlist memasangkan Kim Hyang-gi dan Shin Hyun-seung sebagai pemeran utama dan tayang pada 18 November 2023. Kamu bisa menyaksikan romansa manis keduanya di TVING sebanyak 8 episode setiap hari Jumat.
6. A Bloody Lucky Day
Apa jadinya hari keberuntungan berubah menjadi hari berdarah? Hal ini yang dialami oleh Oh Taek, seorang sopir taksi yang menerima penumpang gelap. Sebelum itu, Ia sempat bermimpi tentang babi dan dianggapnya sebagai keberuntungan.
Sialnya, mimpi tersebut malah berubah menjadi bencana. Penumpang misterius itu adalah psikopat yang baru saja membunuh korban dan berencana untuk membuang mayatnya di pelabuhan Mokpo.
Geum Hyuk-soo bersedia membayar sang sopir taksi dengan 1 juta won. Siapa jasad yang dibuang oleh Hyuk-soo? Nah, aksi berdarah ini tayang di TVING pada 24 November 2023 setiap Senin dan Selasa jam 22:30 KST atau 20:30 WIB berjumlah 10 episode.
7. My Demon
Lama tak muncul di layar kaca, akhirnya Song Kang comeback di My Demon. Ia melakoni peran sebagai Jeong Goo-won, seorang iblis tampan yang terikat kesepakatan dengan manusia.
Do Do-hee menjadi fokus utama dari drama ini. Ia adalah pewaris takta grup Mirae yang tak percaya dengan cinta. Suatu hari, Do-hee harus terlibat perjanjian dengan iblis, yang telah berkeliaran di dunia selama 200 tahun.
Sang iblis membuat kesepakatan nikah kontrak demi mendapatkan kembali kekuatannya yang hilang. Mungkinkah hubungan mereka hanya sebatas perjanjian atau berkembang ke arah yang lebih dalam? Kisah romantis keduanya hadir di My Demon pada 24 November 2023 di Netflix, Wavve, dan SBS setiap Jumat dan Sabtu jam 22:00 KST atau 20:00 WIB.
8. Boyhood
Berlatar kehidupan SMA, Boyhood menjadi drama terbaru Im Si-wan di November. Drama ini berkisah tentang Jang Byeong-tae, seorang pemuda lemah yang tinggal di Onyang, Chungcheong Selatan. Ia dikenal penyendiri dan berharap tidak diintimidasi di sekolah sebelumnya.
Kemudian, Byeong-tae pindah ke sekolah baru dan menghadapi kejadian tak terduga, yang menjadi titik balik dalam hidupnya. Drama besutan Lee Myeong-woo dibintangi oleh Im Si-wan, Kang Hye-won, Lee Si-woo, hingga Lee Sun-bin, yang siap mengudara di JTBC.
9. The Story of Park’s Marriage Contract
The Story of Park’s Marriage Contract mempertemukan Lee Se-young dengan Bae In-hyuk. Drama bertema time-slip ini berkisah tentang pernikahan kontrak antara Park Yeon-woo dan Kim Jin-woo.
Awalnya, Yeon-woo merasakan kehidupannya kacau balau setelah ditinggal suami tercinta saat malam pernikahan mereka di abad ke-19. Suatu malam, ia menemukan kontrak yang ditandatangani oleh sang suami dan seorang pria bernama Kim Jin-woo.
Yeon-woo pun melakukan perjalanan waktu untuk mengetahui kebenarannya. Drama yang digarap oleh Park Sang-hoon tayang perdana pada 17 November 2023 di MBC berjumlah 12 episode setiap Jumat dan Sabtu jam 21:50 KST atau 19:50 WIB.
10. Tell Me That You Love Me
Penantian panjang untuk bisa melihat akting Joo Woo-sung di layar kaca, selama ini sang aktor lebih banyak tampil di layar lebar. Tell Me That You Love Me menjadi drama terbaru Joo Woo-sung di tahun ini.
Berdasarkan drama Jepang, Tell Me That You Love Me menyoroti kisah seorang laki-laki tunarungu bernama Cha Jin-woo dan Jung Mo-eun, aktris yang bercita-cita tinggi, serta berani memperjuangkan apa yang diinginkannya.
Meski berbeda latar belakang dan kondisi, kedua insan ini malah jatuh cinta. Mungkinkah kisah cinta mereka berakhir happy ending atau malah sad ending? Drama ini akan tayang di November sebanyak 16 episode.
Mulai genre komedi-romantis, thrilller, kriminal, hingga time-slip semua ada di drama Korea November 2023. Drama mana yang paling kamu tunggu?