Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Rekomendasi Film Horor Malaysia Paling Seram, Ada Munafik

Daftar film untuk para pemberani

Aisyah Banowati

Horor adalah salah satu genre yang memiliki banyak penggemar, apalagi di Indonesia. Kesan menyeramkan, menegangkan, dan misteri yang membalut film horor menjadi beberapa faktor yang membuat film horor banyak dicari.

Bukan hanya film horor karya sineas Tanah Air yang laku keras, tak jarang film horor dari negeri tetangga pun banyak yang mencuri perhatian. Mulai dari adegan kesurupan, arwah gentayangan, serta sedikit sisipan adegan thriller membuat film-film ini cukup populer di Indonesia. 

Siap tak bisa tidur dan terbayang potongan adegan menyeramkan saat berada di dalam kamar mandi? Jika siap, Popbela akan memberikan kamu sederet rekomendasi film horor Malaysia untuk kamu buktikan sendiri kehororannya. Let’s check this out.

1. Ada Hantu (2021)

Disutradarai oleh Hairul Azreen, Ada Hantu adalah film horor komedi yang masuk ke dalam daftar rekomendasi film horor Malaysia yang terbaru. Dibintangi oleh Zahiril Adzim, Shiqin Kamal, hingga Nafiez Zaidi, Ada Hantu merupakan film debut Hairul Azreen sebagai sutradara. 

Film yang sudah dapat dinikmati di platform streaming online Disney+ ini mengisahkan Alif yang tidak percaya hantu. Ia kemudian merayakan ulang tahunnya bersama teman-temannya di sebuah rumah kosong yang sebelumnya ditempati oleh militer Jepang. Mulai dari sinilah perjalanan tak terlupakan untuknya dimulai.

2. Roh (2020)

Lagi-lagi merupakan film debut, kali ini Emir Ezwan yang unjuk gigi. Rilis pada 6 Agustus 2020 silam di Malaysia, kini Roh sudah dapat kamu saksikan di Netflix. Layak diperhitungkan dalam skala internasional, Roh berhasil mencuri perhatian sejak film ini didaftarkan dalam kategori Best International Feature Film pada ajang bergengsi Oscar 2021. 

Roh adalah film horror art-house yang memiliki enam karakter utama, yakni tiga anak-anak dan tiga orang dewasa. Film ini mengisahkan kehidupan keluarga kecil Mak (Farah Ahmad) yang memilih untuk membesarkan kedua anaknya Along (Mhia Farhana) dan Angah (Harith Haziq) di dalam hutan. Bertahan hidup bukan dengan cara duniawi pada umumnya, keluarga kecil ini hidup dengan berpegang teguh pada hukum rimba.

3. Pusaka (2019)

Di bawah arahan sutradara Razaisyam Rashid, Pusaka sukses mengumpulkan RM12 juta di box office. Film berdurasi 94 menit ini dibintangi oleh Syafiq Kyle, Mimi Lana, Hafidz Roshdi, hingga Faizal Hussein. 

Pusaka menceritakan seorang polisi bernama Nuar yang menemukan anak kembar, Balqis dan Qistina di rumah kosong. Setelah kejadian itu, entah mengapa Nuar mulai mengalami serangkaian kejadian mistis. Lantas, apa yang sebenarnya terjadi?

4. The Hantus (2018)

The Hantus merupakan film antologi yang berisi lima cerita pendek berdasarkan legenda urban. Diproduksi oleh KMN Production dengan mempercayakan Helmi Yusof dan Nabil Ahmad sebagai sutradara, The Hantus sukses tayang pada 15 Juni 2018 lalu. Setiap cerita dalam film ini memiliki benang merah yang menghubungkan satu sama lain. 

Cerita berawal dengan kisah tentang bus yang mengalami kecelakaan hingga menewaskan seluruh penumpang sekaligus pengemudi kecuali Fami (Alif Satar). Ia yang terbangun dengan berlumuran darah mencoba mendaki bukit dan meminta bantuan dari mobil yang lewat.

5. Hantu Kak Limah (2018)

Rekomendasi film horor Malaysia yang nggak kalah menyeramkan lainnya adalah karya sutradara Mamat Khalid berjudul Hantu Kak Limah. Mengusung genre horror dan komedi, film ini didistribusikan oleh Astro Shaw yang telah terkenal dengan judul film lokal terlarisnya seperti Polis Evo 2, Paskal, hingga Pusaka

Hantu Kak Limah mengisahkan Kak Limah yang baru saja berumah tangga namun secara mendadak ia ditemukan meninggal dengan kondisi yang mengenaskan. Peristiwa ini membuat para tetangga kaget dan bingung, mereka pun memutuskan untuk mencari tahu penyebabnya. Di tengah proses pencarian, warga desa terus dibuat ketakutan karena hantu Kak Limah terus bergentayangan.

6. Dukun (2018)

Di cap kontroversial, film yang telah diproduksi sejak tahun 2006 ini baru resmi dirilis pada tahun 2018. Dukun merupakan film yang terinspirasi dari kisah nyata pembunuhan seorang politikus oleh seorang dukun. 

Ditulis oleh Huzir Sulaiman, Dukun menceritakan seorang pengacara bernama Karim (Faizal Hussein) yang sedang menyelesaikan kasus pembunuhan seorang pengusaha bernama Datuk Jefri (Adlin Aman Ramlie) oleh seorang dukun bernama Diana Dahlan (Umie Aida).

7. Munafik 2 (2018)

Dua tahun setelah keberhasilan Munafik (2016), sekuel film ini hadir pada Agustus 2018 di Malaysia dan September 2018 di Indonesia. Masih disutradarai dan dibintangi oleh Syamsul Yusof, Munafik 2 berhasil meraup pendapatan hingga 43 juta ringgit yang artinya hampir tiga kali lipat dari film pertamanya yang mengumpulkan 19 juta ringgit. 

Munafik 2 masih mengisahkan tentang Adam yang kini memiliki hidup yang perlahan normal. Namun, ia masih dihantui bayang-bayang masa lalunya. Di sisi lain, tinggal seorang perempuan bernama Sakinah (Maya Karin) yang kehidupannya diteror oleh kejadian mistis serta ayahnya yang mengidap penyakit misterius. 

Sakinah percaya jika semua ini adalah ulah Abuja (Nasir Bilal Khan) yang merupakan seorang pemimpin sekte aliran sesat. Abuja bahkan tak segan menggunakan sihir untuk menghancurkan orang-orang yang tak mau menjadi pengikutnya. Suatu hari, Sakinah mengalami peristiwa mengerikan yang membawanya bertemu dengan Adam.

8. Munafik (2016)

Munafik merupakan salah satu rekomendasi film horor Malaysia yang masuk sebagai film terlaris tahun 2016. Film karya Syamsul Yusof ini berhasil bikin merinding penontonnya. Bukan hanya menjadi sutradara dan penulis skenario, Syamsul juga mengambil peran sebagai tokoh utama bernama Adam.

Dikisahkan, pasca kehilangan istrinya Adam masih tenggelam dalam duka dan kehilangan sampai-sampai membuatnya kehilangan kepercayaan kepada tuhan. Suatu hari, ia diminta datang ke rumah warga yang membutuhkannya untuk menggelar prosesi pengusiran roh. Tak disangka ia malah menemukan fakta mengejutkan tentang kematian istrinya. 

Setelah kejadian ini, ambisi Adam untuk mencari tahu penyebab kematian sang istri pun semakin besar. Namun, kejadian aneh mulai terjadi di sekitarnya. Mulai dari imam terpandang di desanya tewas mengenaskan, kesurupan sambil berbicara bahasa Arab, hingga ada warga yang menghilang.

9. Jwanita (2015)

Osman Ali berhasil mengarahkan Jwanita dengan begitu apik. Bahkan film ini disebut-sebut terlalu menyeramkan untuk ditonton. Dalam sebuah wawancara, sang sutradara menceritakan saat proses syuting pun ada saja kejadian yang sulit dijelaskan dengan logika. Film ini sendiri dibintangi oleh Maya Karin, Cristina Suzanne, hingga Bront Palarae. 

Jwanita mengisahkan perempuan bernama Jwanita yang mengalami masalah kesehatan mental akibat di masa lalu sering disiksa secara mental dan fisik oleh ibu tirinya yang menggunakan ilmu hitam. Saat dewasa, ia semakin depresi karena laki-laki yang ia sukai malah menikahi adik kandungnya. Ketika timbul dendam dalam hatinya, ia pun ingin membunuh semua orang yang mengganggu kehidupannya.

10. Khurafat: Perjanjian Syaitan (2011)

Rekomendasi film horor Malaysia terakhir adalah Khurafat: Perjanjian Syaitan yang tayang pada 2011 lalu. Film berdurasi 80 menit ini merupakan karya horor pertama pemenang Sutradara Terbaik FFM 23, Syamsul Yusof. Selain film, Khurafat: Perjanjian Syaitan juga hadir dalam bentuk serial TV berjudul Khurafat The Series

Khurafat: Perjanjian Syaitan mengisahkan Johan, seorang pemuda yang bekerja sebagai asisten rumah sakit. Awalnya, Johan (Syamsul Yusof) memiliki kehidupan yang damai bersama istrinya, Aisyah (Liyana Jasmay). Namun, kejadian-kejadian aneh mulai menghantui kehidupan pernikahan mereka. Membuat Johan stres dan ketakutan. 

Puncak dari semua kejadian aneh yang menghantuinya terjadi saat mantan pacar Johan, Anna (Sabrina Ali) ditemukan tewas bunuh diri. Bayangan perempuan itu mulai mengganggu kehidupan keduanya. Setelah didorong berbagai kejadian mistis, akhirnya Johan mengetahui jika semua ini terjadi akibat kesalahannya di masa lalu.

Itulah sepuluh rekomendasi film horor Malaysia yang layak menjadi tontonan kamu di saat senggang. Mulai dari horor komedi hingga horor yang benar-benar menegangkan, judul mana yang pernah kamu tonton? Punya rekomendasi lainnya? Tulis di kolom komentar, ya!

IDN Channels

Latest from Inspiration