Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

[EKSKLUSIF] Menantang Diri Berakting Dalam Film Laga 'Bonnie'

Karakter Bonnie diperankan oleh Livi Ciananta

Aisyah Banowati

Film laga terbaru, Bonnie, menampilkan trailer yang menjanjikan. Dalam video berdurasi kurang dari tiga menit tersebut, terlihat banyak scene perkelahian yang cukup intens. Tak tanggung-tanggung, tim produksi turut menggandeng Fandy Fight sebagai Fight Director. 

Sempat berkunjung ke kantor IDN Media, POPBELA pun berkesempatan untuk berbincang langsung dengan para cast dari film Bonnie. Lewat obrolan yang berlansung hampir satu jam lamanya, pembahasan seputar produksi film ini pun berlalu dengan cepat. 

Mencoba tantangan baru

YouTube/Tawang Khan Production

Terus menantang diri untuk mencoba berbagai peran adalah hal umum yang biasa dilakukan para aktor. Termasuk Livi Ciananta yang menantang dirinya untuk debut dalam film laga garapan Agus H Mawardy a.k.a Agus Pestol dan Marsha berjudul Bonnie

Langsung menjadi pemeran utama bernama Bonnie yang jago berkelahi—padahal dirinya sama sekali tak memiliki basic beladiri—Livi harus melewati tiga bulan pelatihan intens untuk mendalami perannya sebagai Bonnie. 

“Disini bukan dari 0 lagi mulainya tapi langsung dari minus,” ungkapnya. 

Kelelahan sebab harus berlatih intens selama dua bulan pun ikut dirasakan Nadila Ernesta. Aktor yang terkenal lewat perannya dalam berbagai judul film bergenre drama ini mencoba tantangan baru dengan berakting dalam film laga. 

“Ini tantangan baru aku karena pertama kali masuk ke dunia action. Jadi, mau keluar dari zona nyaman, pengen tau rasanya gimana sih di gojrog (di-push) untuk memerankan film action.”

Lanjutnya, "Kita latihan dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore baru selesai. Waktu awal kayaknya kita pressure banget, sih. Sampai di tahap dari yang berat banget sampe akhirnya bisa belajar koreo, bisa belajar semuanya. Jadi semuanya itu bener-bener prosesnya bertahap, ngga instan."

YouTube/Tawang Khan Production

Di sisi lain, rekannya, Reza Hilman yang akan memerankan Gaga, serta Macho Virgonta yang didapuk menjadi pemeran Macho memang terkenal sebagai aktor yang punya dasar bela diri. 

Sebelumnya, Reza Hilman telah dikenal sebagai aktor yang memiliki kemampuan pencak silat, sedangkan Macho Virgonta sendiri mengawali kariernya sebagai seorang atlet taekwondo. 

Namun, meski berada di dalam zona nyaman, keduanya tetap mengikuti workshop selama kurang lebih satu bulan. Hal ini dilakukan sebab keduanya perlu melatih koreografi yang telah disiapkan oleh tim produksi. 

“Jadi karakter aku itu (Gaga) basicnya boxing. Jadi aku harus menghilangkan gestur silatnya. Jadi lumayan cukup menyesuaikan dengan desain yang ada di tim koreo,” jelas Reza Hilman.

Merasakan kembali menjadi anak SMA

YouTube/Tawang Khan Production

Menilik trailer dari film Bonnie, terlihat karakter Bonnie masih duduk di bangku SMA, begitupun dengan karakter Gaga (Reza Hilman) dan Macho (Macho Virgonta). Menariknya, ini adalah kali pertama keduanya mengambil peran sebagai anak SMA. 

“Ketika dapet tawaran ini ternyata bukan sekadar action yang secara drama tidak dipikirkan, tapi justru persentasenya balance. Jadi, itu juga yang bikin aku tertarik dan tertantang untuk memerankan karakter ini.”

Ketika ditanya apa yang membuat Macho Virgonta tertarik bergabung dan mengambil peran dalam film ini, jawaban utamanya karena Bonnie merupakan film action.

“Jadi karena ini film action dan saya dapet karakter yang berbeda dengan saya. Jadi, bisa dapet banyak ilmu.”

Rasanya berakting tanpa stuntman

YouTube/Tawang Khan Production

Khususnya dalam film laga, tim produksi selalu menyiapkan stuntman atau pemeran pengganti untuk melakukan berbagai aksi berbahaya. Mereka adalah pemain profesional yang melakukan tindakan berisiko tinggi sebagai pengganti aktor. 

Mengingat produksi film Bonnie punya berbagai scene yang cukup berbahaya, stuntman pun telah dipersiapkan sejak awal. Termasuk stuntman pengganti Nadila Ernesta saat dirinya harus digantung terbalik (scene tersebut telang ditayangkan dalam trailer). 

Namun ternyata, saat take scene tersebut, stuntman yang digandeng oleh tim produksi menghasilkan look yang sangat berbeda dengan sang aktor. Alhasil, Nadila Ernesta harus berakting sambil digantung di ketinggian lebih dari 15 meter. 

“Aku yakin dengan keamanan yang sudah diberikan, jadi aku oke, tapi tentunya dengan penuh drama, ‘Ini udah kenceng, kan? Ini udah aman, kan?’. Dan itu bener-bener digantung setinggi lebih dari 15 meter. Pas long shoot kita juga nggak bisa pakai apa-apa di bawahnya, jadi udah pasrah. Itu pengalaman syuting tergila, sih.”

YouTube/Tawang Khan Production

Punya cerita yang berbeda dengan Nadila Ernesta, Livi Ciananta sendiri sempat kehilangan fokus sewaktu harus berakting saat tawuran. Ia mengakui bahwa sempat muncul rasa takut sebab saat scene tersebut memang di set seperti benar-benar sedang tawuran.

“Rame banget, isinya laki-laki dari berbagai macam umur. Tetep sebagai perempuan gue ada perasaan terhimpit ‘ini aman nggak, ya, gue di sini?’ tapi beberapa detik kemudian, ‘ah, lagi syuting, gue ditemenin banyak orang’. Cuma ada saat-saat di mana kak Marsha bilang ‘ini Bonnienya mana?’. Jadi, yang di situ adalah gue sendiri, karena gue ada rasa takut.”

Film Bonnie akan tayang mulai 29 Februari di jaringan bioskop Tanah Air. Buat kamu penggemar film laga yang nggak mau kena spoiler sebaiknya menonton di hari pertama penayangan.

Yuk, kosongkan jadwal dari sekarang!

IDN Channels

Latest from Inspiration