Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Deretan Pemenang Seoul International Drama Awards 2023, Ada Bae Suzy!

Pemeran dan drama mana yang jadi favoritmu?

Ainuni Rahmita

Seoul International Drama Awards yang sering disingkat menjadi SDA, baru saja digelar meriah. Acara tahunan terkemuka ini merayakan pencapaian orang-orang yang bekerja dalam memproduksi drama televisi dengan skala global. Seoul International Drama Awards 2023 diadakan pada tanggal 21 September di KBS Hall di Yeouido, Seoul, dan disiarkan langsung oleh KBS2TV.

Terdapat 344 entri dari 44 negara yang dikirimkan kepada SDA, namun hanya ada 12 pemenang dari kategori kompetisi internasional yang dipilih oleh juri. Bae Suzy menjadi salah satu pemenang SDA 2023 yang aktingnya dipuji habis-habisan saat main series berjudul Anna. Bukan hanya Suzy, ada nama-nama lain yang juga menempati posisi pemenang SDA tahun ini.

Melansir dari Allkpop,com, berikut deretan drama dan pemeran yang menang di Seoul International Drama Awards 2023!

Best TV Movie: 'Mayflies' (Britania Raya) dan 'Belascoaran' (Meksiko)

Best Mini-series: 'Reborn Rich' (Korea Selatan) dan 'The Long Season' (China)

Best TV Series: 'Meet Yourself' (China) dan 'Act Like You're Asleep' (Greece)

www.ert.gr

Best Director: Stephanie Murat dalam 'The Fragile Colossus' (Prancis)

www.agencesartistiques.com

Best Screenwriter: Aude Marcle dalam 'The Fragile Colossus' (Prancis) dan Nima Javidi dalam'The Actor' (Iran)

Dok. Istimewa

Best Actor: Wei Fan dalam 'The Long Season' (China)

www.imdb.com

Best Actress: Nina Ellen Odegard dalam 'Afterglow' (Norwegia) dan Bae Suzy dalam 'Anna' (Korea Selatan)

Outstanding Asian Star Awardees: Park Eun Bin (Korea Selatan), Kathryn Bernardo (Filipina), dan Atthaphan Phunsawat (Thailand)

Dok. Istimewa

Outstanding Korean Actor: Lee Sungmin dalam 'Reborn Rich' (Korea Selatan)

Outstanding Korean Drama OST: Kim Ho Joong dalam 'Three Bold Siblings'

Outstanding Korean Dramas: 'Extraordinary Attorney Woo' dan 'The Glory'

Special Prize for Best Program of 2023: 'Cammo' (Norwegia)

www.imdb.com

Grand Prize (Daesang) in International Competition: 'The Fragile Colossus' (Prancis)

Idolchamp Artist Award: Park Sung Hoon (Korea Selatan)

instagram/@theswoonnetflix

Golden Bird Prize for Program: 'Big Bet/Casino' (Korea Selatan)

Selamat untuk para pemenang! APakah idolamu ada di daftar pemenang, Bela?

IDN Channels

Latest from Inspiration