Gemas! Ini 6 Momen RM Jadi Guru Bahasa Inggris Bagi Para Member BTS

Ada yang mau mendaftar menjadi muridnya?

Gemas! Ini 6 Momen RM Jadi Guru Bahasa Inggris Bagi Para Member BTS

Tidak perlu waktu lama untuk BTS kembali mencapai prestasi baru, lagu mereka yang berjudul "Life Goes On" sukses meraih posisi teratas tangga lagu Billboard Hot 100. Selain sukses menggarap lagu yang menarik perhatian berbagai kalangan, tapi anggota BTS juga dikenal dengan kemampuan bahasa Inggris yang luar biasa, terutama sang leader, RM.

Menariknya, RM mempelajari bahasa Inggris sewaktu muda secara otodidak, lho. Keren, kan? Kemampuan bahasa Inggrisnya juga pernah RM tularkan ke anggota BTS yang lain, agar para anggota makin fasih berkomunikasi dengan penggemar dari luar negeri. 

Nah, ada beberapa momen unik dan menarik yang terekam kala RM mengajari para anggota BTS yang saat itu belum terlalu mahir berbahasa Inggris. Malah, anggota BTS mengungkapkan kalau RM adalah guru bahasa Inggris terbaik untuk mereka. 

Lantas, bagaimana RM mengajari anggota BTS saat itu? Seperti apa reaksi para anggota saat diajari oleh RM? Kira-kira, ada yang salah pelafalan bahasa Inggrisnya? Yuk, intip di bawah ini, Bela.

1. Mengajari cara mengeja ke Jungkook

Gemas! Ini 6 Momen RM Jadi Guru Bahasa Inggris Bagi Para Member BTS

Dalam sebuah kesempatan, si maknae, Jungkook duduk bersama RM. Jungkook memperkenalkan RM sebagai guru bahasa Inggris dirinya. RM mulai mengajari Jungkook dengan kata sederhana, seperti  "Pardon" .

Selain itu, RM juga meminta Jungkook untuk mengeja, mengucapkan dan menggunakan kata "Pardon" dengan benar. Lewat video ini, terlihat RM menjelaskan kata  "Pardon"  ke Jungkook secara perlahan. Nggak salah, kalau RM dinilai sebagai guru bahasa Inggris yang tepat, soalnya gaya pengajaran RM terlihat santai, tapi mudah dimengerti oleh orang lain. 

2. Membimbing V mengenai pentingnya pelafalan

Saat diwawancarai, V pernah ditanya tentang "apa yang akan ia lakukan jika dirinya tidak menjadi seorang anggota BTS?". V menjawab ingin menjadi saxophonist atau pemain saksofon. 

Di sinilah, RM mengingatkan dan membimbing V soal pentingnya pelafalan bahasa Inggris yang tepat karena jika pelafalannya kurang tepat, maka 'pemain saksofon' yang seharusnya diucapkan V bisa berubah menjadi suatu profesi yang salah, seperti bintang majalah dewasa. 

3. Melatih kemampuan bahasa Inggris Suga

Jika biasanya idol memanfaatkan waktu dengan bermain games, kalau RM memanfaatkan waktu bersama dengan Suga dengan mengajarinya bahasa Inggris. Dari awal video, RM sudah memperkenalkan dirinya dengan bahasa Inggris. 

Suga yang saat itu masih belum terlalu fasih cukup terbata-bata menanggapi kecepatan RM ketika berbahasa Inggris. Suga sendiri mengaku kalau nggak siap buat berbahasa Inggris dengan RM yang levelnya sudah jauh berbeda darinya. 

Tapi, meski begitu, RM tetap berusaha untuk membuat Suga lebih banyak berlatih komunikasi bahasa Inggris dengannya. Hasilnya, anggota BTS sekarang sudah lebih pesat perkembangan bahasa Inggrisnya. 

4. Memberi waktu J-Hope berbahasa Inggris

Dalam video penerbangan BTS ke California, J-Hope terlihat mencoba menggunakan percakapan bahasa Inggris dengan RM. Hal ini, ia lakukan untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggrisnya. 

RM pun menyapa menggunakan bahasa Inggris dengan sangat lancar, hingga membuat J-Hope terpana. J-Hope juga mengakui kalau kemampuan berbahasa Inggris RM sangat luar biasa. 

5. Mengoreksi pelafalan Suga yang salah

Saat melakukan sesi wawancara untuk KCON, RM sengaja melempar pertanyaan ke Suga tentang sosok yang menginspirasi dirinya, tapi menggunakan bahasa Inggris, nih. Suga yang memang belum lihai bahasa Inggrisnya, menjawab pertanyaan RM dengan bahasa Korea lalu berteriak, “infires!” dengan lantang. 

RM pun langsung mengoreksi ucapan Suga yang benar seperti apa. Tapi, anggota BTS yang lain malah tertawa dengan aksi menggemaskan dari Suga ketika menjawab pertanyaan dengan ucapan yang salah. Duh, sabar banget RM mengajarkan mereka, ya!

6. Mengajarkan frasa demi frasa ke V

Di mana pun BTS berada, RM nggak segan dan selalu mengajarkan para anggota untuk berbahasa Inggris. Bahkan, saat siaran langsung di V Live sekali pun. Kali ini, V yang menjadi sasaran empuk RM mengajari bahasa Inggris.

RM mengajarkan V sebuah frasa bahasa Inggris dengan perlahan, kata demi kata. Keduanya mengulangi frasa tersebut, hingga membuat frasa yang tadinya diucapkan perlahan, semakin keras dan berubah menjadi sebuah pelajaran rap bahasa Inggris yang menyenangkan. 

Nggak salah kalau hasil kemampuan bahasa Inggris BTS semakin meningkat, dan tampak percaya diri memakai bahasa Internasional tersebut. Siapa dulu guru terbaiknya, sang leader BTS, RM! 

Bagaimana? Tertarik untuk menjadi seorang murid dari RM BTS, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved