Menegangkan, 5 Fakta Film Blockbuster Korea Joo Won 'Carter'

Lagi trending di Netflix

Menegangkan, 5 Fakta Film Blockbuster Korea Joo Won 'Carter'

Rasanya sudah lama tidak melihat Joo Won beraksi di layar lebar. Sang aktor terakhir kali tampil di film Korea thriller berjudul Fatal Intuition. Tahun 2022, akhirnya Joo Won resmi comeback akting melalui film blockbuster Korea berjudul Carter.

Perubahan fisik dan aksi menegangkan Joo Won sebagai agen rahasia, sukses membawa Carter ke Top 10 Netflix di peringkat ke-2 berdasarkan data Flixpatrol. Film bergenre aksi ini sebenarnya sudah tayang sejak 5 Agustus 2022. 

Apa yang membuat film Korea, Carter ini viral di Netflix? Persiapan apa yang dilakukan Joo Won untuk perannya di film ini? Melansir KDramastar, kepoin fakta menariknya buat kamu yang penasaran dan belum menonton Carter. 

1. Joo Won melakukan berbagai persiapan

Menegangkan, 5 Fakta Film Blockbuster Korea Joo Won 'Carter'

Saat konferensi pers Carter, Joo Won membagikan persiapan yang dilakukan dan alasan ia mengambil proyek akting ini.

"Saat saya membaca skenario, saya terus berpikir tentang kemungkinan tampil di film ini. Saya ingin sekali mencoba dan percaya bahwa film ini dapat menjadi filmografi yang bagus jika saya bisa tampil dengan baik. Jadi, saya memutuskan untuk mengambil tantangan," ujar Joo Won. 

Tidak seperti peran-peran sebelumnya, Joo Won berpendapat bahwa memainkan agen Carter sangat menantang. Ia harus menaikkan berat badannya sebanyak 7 kilogram dan mencukur rambutnya seperti tentara militer.  

"Ada adegan saat saya harus menampilkan tubuh saya secara fisik. Hal ini menjadi kesan pertama penonton terhadap karakter Carter. Jadi, saya berusaha membentuk tubuh saya semaksimal mungkin," tambah Joo Won. 

Sang aktor mengakui bahwa ia tidak ingin mengecewakan penonton dan ia menghabiskan waktu sekitar 3 sampai 4 bulan pelatihan intensif demi menyempurnakan adegan aksinya di film tersebut. 

2. Joo Won sempat kesulitan kembali ke dirinya

Totalitas Joo Won di film Carter luar biasa dan menuai decak kagum dari berbagai pihak. 

"Saya membuat banyak perubahan seperti suara hingga bekas operasi di belakang kepala, agar karakter Carter terasa hidup," ujar Joo Won. 

Namun di balik kesempurnaan yang diberikan sang aktor, ada kendala yang dialami. Joo Won mengaku bahwa semua transformasi yang dilakukan, ia mengalami sedikit kesulitan kembali ke dirinya sendiri setelah proses produksi film selesai. 

3. Menyoroti kisah agen rahasia yang amnesia

Dieksekusi oleh sutradara Jung Byung Gil, film Korea Carter menyoroti kisah seorang agen rahasia berbakat bernama Carter. Ia terbangun dalam kondisi amnesia alias kehilangan semua ingatannya di masa lalu. 

Tidak memiliki petunjuk tentang dirinya, Carter memulai hidup baru dengan sebuah misi berbahaya. Ia melakukan aksi menantang maut ini demi mendapatkan kembali ingatannya, identitasnya, dan selamat dari maut yang mengincarnya.

4. Dimeriahkan deretan artis Korea lain

Di film Carter, Joo Won beradu akting dengan Lee Sung Jae sebagai Kim Jong Hyuk, Jung Jae Young sebagai Dr. Jung Byung Ho, hingga Kim Bo Min (Ha Na). Chemistry para pemain menjadi salah satu bagian yang tidak boleh dilewatkan. 

Pasalnya, kehidupan Carter dipertaruhkan melalui sosok karakter bernama Ha Na yang merupakan anak dari Dr. Jung Byung Ho. Ia harus menyelamatkan dan membawa Ha Na  ke Korea Utara yang memiliki antibodi virus DMZ.

Virus mematikan ini telah menghancurkan Amerika dan Korea Utara dengan menewaskan seseorang kurang dari 13 hari setelah infeksi.   

5. Muncul teori dalam film Carter

Sensasi menonton film Carter tidak hanya terletak dari segi alur cerita, penampilan fisik Joo Won, atau aksi menegangkan lainnya. Namun, muncul teori yang mengungkap Carter adalah 'otak' di balik misi berbahaya ini. 

Bahkan, hilang ingatan yang dialaminya juga merupakan ulah Carter agar bisa mengelabui musuh. Buat mengetahui kebenaran teori yang beredar, kamu perlu menonton film ini dari awal hingga akhir. 

Film Carter juga menyelipkan adegan aksi yang cukup berani dan vulgar. Makanya, tidak salah jika Jung Byung Gil sempat menjamin film blockbuster Korea ini akan disukai oleh siapa saja.

Dilihat dari still cut saja, film Korea Carter terlihat menegangkan. Sudah menontonnya, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved