Pada 20 Juni 2022, Netflix baru saja menambahkan deretan film blockbuster yang kembali untuk sekuel, salah satunya Believer 2. Aplikasi raksasa streaming tersebut juga secara resmi mengumumkan jajaran pemain Believer 2 yang bertabur bintang.
Believer berkisah tentang film aksi kejahatan antara Won Ho (Cho Jin Woong), seorang detektif yang berupaya menjatuhkan gembong narkoba terbesar di Asia, yang dijalankan oleh Mr Lee dan Rak (Oh Seung Hoon). Film ini pertama kali dirilis pada tahun 2018 dan mencatat rekor yang fantastis.
Film Believer 1 dibintangi oleh Ryu Jun Yeol yang memerankan karakter penting sebagai salah satu anggota dari jaringan narkoba tersebut. Dengan perannya di Believer 1, apakah Ryu Jun Yeol kembali bergabung di musim kedua film Korea, Believer? Buat kamu yang menantikan film ini, simak kabar terbaru Believer 2 di bawah ini.
Netflix memperkenalkan daftar pemain terbaru
Melalui akun Instagram resmi, Netflix memperkenalkan daftar pemain terbaru Believer 2 yang dibintangi oleh Cha Seung Won, Lee Joo Young, Cho Jin Woong, Han Hyo Joo, dan Kim Dong Young.
Cha Seung Won akan memerankan karakter Brian Lee, sosok tersembunyi dari gembong narkoba tersebut. Cho Jin Woong masih memainkan sosok detektif gigih yang melacak keberadaan gembong narkoba terbesar di Asia.
Lalu, muncul anggota baru yang akan diperankan oleh Han Hyo Joo bernama Big Knife. Karakter ini akan menyikap kebenaran tentang karakter Cha Seung Won. Kemunculan Brian Lee yang hilang dan adanya karakter baru Han Hyo Joo membuat film Korea Believer 2 sangat dinantikan.
Posisi Ryu Jun Yeol digantikan oleh Oh Seung Hoon
Namun di Believer 2, Ryu Jun Yeol digantikan posisinya oleh aktor Oh Seung Hoon dan memerankan karakter bernama Seo Young Rak, anggota gembong yang ditinggalkan untuk membantuk penyelidikan Won Ho. Sementara, Kim Dong Young dan Lee Joo Young bekerja sama sebagai saudara tunarungu bernama Manko dan Lona.
Keduanya menjadi juru masak obat yang berbakat. Premis utama dari film Korea, Believer 2 berpusat pada keberadaan misterius Rak usai Brian Lee ditangkap dan penyelidikan Won Ho atas kebenaran gembong narkoba ini terus berlanjut.
Diproduksi oleh sutradara Beauty Inside
Believer musim pertama ditulis dan disutradarai oleh Lee Hae Young, sosok yang pernah menggarap The Silenced. Namun, sekuel kedua Believer akan dipimpin oleh Baek Jong Yeol, sutradara yang ikut memproduksi filmThe Beauty Inside.
Ia diharapkan dapat menyuguhkan sinematografi yang kuat dan baru dari film Believer di musim pertama. Selain itu, Netflix secara tipis memberikan clue untuk sekuel film Korea, Believer.
"Orang-orang tangguh yang mengejar realitas jaringan narkoba terbesar di Asia. Believer akan kembali dengan karakter dan kisah yang lebih kuat dari sebelumnya,"
Film ini akan proyek terbaru dari Cha Seung Won usai menyelesaikan drama Korea, Our Blues bersama Kim Woo Bin, Lee Byung Hun, Shin Min Ah, dan Lee Jung Eun.
Pencapaian Believer musim pertama
Believer 2 diantisipasi bisa menyamai rekor yang dibuat oleh musim pertama. Believer 1 menjadi film tercepat yang menembus 1 juta penonton pada 26 Mei 2022 berdasarkan data Korean Film Council.
Lalu pada 2 Juni 2018, jumlah penonton Believer 1 terus bertambah menjadi 3 juta dan mencapai 5 juta penonton di bulan September 2018. Selain itu, para aktor dan aktris di Believer 1 juga menerima berbagai penghargaan berkat perannya yang mengesankan.
Proses syuting dan tanggal resmi penayangan Believer 2 belum diumumkan secara resmi oleh Netflix. Namun, kemungkinan akan tayang di akhir tahun 2022 atau awal tahun 2023 mendatang. Untuk mengetahui kabar lanjutan dari Believer 2, nantikan informasinya di Popbela.