Kebiasaan Buruk yang Membuat Orang Lain Menjauh karena Kesan Pertama

Jangan salah langkah!

Kebiasaan Buruk yang Membuat Orang Lain Menjauh karena Kesan Pertama

Berkenalan dengan orang baru memang menyenangkan. Entah pada akhirnya bisa jadi rekan, sahabat, atau bahkan pasangan hidup. Suka atau tidak, first impression bisa menjadi penentu kelanjutan hubunganmu dengannya lho. Bukan hanya sekedar penampilan, cara kita berinteraksi dan kebiasaan tertentu justru bisa menjadi alasan orang langsung malas dengan kita. Nggak mau dong dinilai negatif hanya karena salah memberi gestur secara tidak sadar? Untuk menghindari kesalahpahaman seperti ini, sebaiknya hindari kebiasaan ini ya!

Nggak nyambung

Kebiasaan Buruk yang Membuat Orang Lain Menjauh karena Kesan Pertama

Memulai pembicaraan bisa dilakukan dengan membahas topik umum. Nyatanya, nggak semua orang tahu isu hangat yang membuatnya tampak membosankan. Menurut survey, 96% wanita bahkan nggak tertarik mengobrol dengan orang yang kurang berilmu atau terkesan nggak peduli dengan topik yang dibicarakan. Agar nggak dianggap kuper, coba deh ikutin berita-berita ringan hangat yang bahkan bisa kamu tahu dari media sosialmu!

Kurang Tidur

Sambutan hangat bisa membuat lawan bicara nyaman untuk menghabiskan waktu bersama kita. Namun, bagaimana kita bisa beramah tamah bila rasa lelah sedang menyerang? Daripada dianggap jutek dan galak, ada baiknya kamu sudah cukup tidur sebelumnya. Apalagi bila kamu akan bertemu dengan orang penting. Lagipula, pikiran segar akan membawa aura positif bukan?

Stres

Dalam situasi yang penuh tekanan, tubuh akan mengeluarkan hormon-hormon yang memicu amarah. Bila nggak hati-hati, kamu justru akan membuat orang lain bete dengan kelakuanmu. Meskipun kamu banyak masalah, bukan berarti orang lain harus memahami sikapmu lho. Sebisa mungkin, lupakan sejenak pikiran-pikiran yang membebanimu saat bertemu dengan orang baru ya, Bela!

Bau Badan

Bukan hanya fisik semata, aroma tubuh juga bisa membuat image buruk padamu lho. Ew! Malas kan berdekatan dengan orang yang bau badan? Bukannya konsentrasi pada pembicaraan, kamu justru akan lebih fokus mencari udara segar. Meski bisa terjadi karena kondisi kesehatan tertentu, bau badan kerap identik pada orang yang nggak menjaga kebersihan diri sendiri. Untuk menghindarinya, mandi dan gunakan deodoran sebelum berpergian ya! Menyemprotkan sedikit parfum bahkan bisa membuat meninggalkan jejak wangi pada dirimu.

Punya Masalah Gigi

Nggak harus punya gigi yang rapih dan berwarna putih susu, kamu juga perlu memperhatikan kesehatan gigi saat akan bertemu dengan orang baru. Nggak mau dong orang lain melihat ada bekas makanan yang menempel pada gigi atau aroma nggak sedap saat kamu berbicara. Periksa kesehatan gigi dan mulutmu secara rutin dan pastikan kamu telah berkaca untuk memastikan tidak ada barang aneh yang tertinggal. Jangan lupa, kunyah permen minta untuk membuat nafas lebih segar.

Kebiasaan buruk

Meskipun sering nggak sadar, nyatanya kebiasaan buruk yang jarang terlihat bisa membuat orang kehilangan respek padamu. Selain menyebalkan, terkadang kebiasaan buruk seperti menggoyang-goyangkan kaki, bersendawa, meminta makanan, atau bahkan meminum dari gelas yang sama dari lawan bicaramu bisa membuatnya merasa jijik lho. Sebaiknya, kenali kebiasaannya terlebih dahulu dan jaga image untuk membuatnya nggak ilfil padamu!

Terlalu Percaya Diri

Percaya diri memang bagus untuk menarik perhatian lawan bicaramu. Kamu nggak malu untuk berbicara duluan dan memulai topik yang seru untuk didiskusikan. Eits, tetapi jangan sampai kamu terlalu percaya diri! Percaya diri yang berlebihan akan membuatmu terlihat sebagai orang yang sombong atau bahkan sok asik di matanya! Daripada memaksakan diri, lebih baik terlihat apa adanya Bela!

Kepo

Basa-basi memang bisa mencairkan suasana. Bertanya kesibukan, background, atau bahkan hubungan kerap dijadikan senjata untuk mencari topik yang sama. Namun hati-hati, nyatanya nggak semua orang nyaman untuk menceritakan masalah pribadinya. Kamu juga suka sebal kan sama orang baru yang kepo mengenai hidupmu? Daripada melanggar batasan pertemanan, coba deh cari obrolan seru tanpa memaksa dalam memenuhi rasa penasaranmu!

Banyak berbasa Basi

Sering nggak sih memulai obrolan dengan berbasa-basi? Sayangnya, orang yang senang berbasa-basi justru cenderung membosankan. Sekali dua kali memang wajar dilakukan, namun bila terlalu sering? Hmmm... tampaknya cara ini justru dapat membuat orang lain malas untuk berbicara lama denganmu. Kebiasaan ini menunjukkan bahwa kamu nggak tulus untuk mengenal lawan bicara. Sebaiknya, carilah obrolan yang bisa menarik minat bersama!

Banyak Komentar

Mirip dengan orang yang kepo, kamu juga pasti sebal dengan orang yang sering berkomentar. Apalagi bila orang tersebut nggak terlalu dekat denganmu. Meski dia nggak bertanya banyak mengenai privacy-mu, ia justru sering menilai penampilan, sikap, atau kelakuanmu! Duuh... ganggu banget kan? Bukan komentar pedas mengenai fisik, nyatanya merendahkan diri dan membandingkannya denganmu yang dianggap lebih menarik olehnya juga sama menyebalkannya lho!

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here

























    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

    Follow Us :

    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved