5 Nasihat Rasulullah SAW Tentang Kematian dan Manfaat Mengingatnya

Agar kamu mempersiapkan amalan sebaik-baiknya

5 Nasihat Rasulullah SAW Tentang Kematian dan Manfaat Mengingatnya

Kematian adalah sesuatu yang pasti, setiap manusia akan meninggalkan dunia ini cepat atau lambat. Tidak ada satupun makhluk yang tahu kapan kematian akan menjemputnya. 

Jangan sampai kita sebagai orang yang beriman lalai, sehingga lupa menyiapkan bekal untuk di akhirat kelak. Namun, kita juga tidak boleh terus-terusan memikirkan akhirat hingga melupakan urusan dunia. Islam mengajarkan umatnya untuk memiliki kehidupan berimbang.

5 Nasihat Rasulullah SAW Tentang Kematian dan Manfaat Mengingatnya

Dari Anas RA, bahwasannya Rasulullah SAW telah bersabda, "Bukanlah yang terbaik di antara kamu orang yang meninggalkan urusan dunia karena mengejar urusan akhirat, dan bukan pula orang yang terbaik orang yang meninggalkan akhiratnya karena mengejar urusan dunianya, sehingga ia memperoleh kedua-duanya, karena dunia itu adalah perantara yang menyampaikan ke akhirat, dan janganlah kamu menjadi beban orang lain."

Sudah banyak ayat di dalam Alquran yang mengingatkan bahwa hidup di dunia hanya sementara. Rasulullah SAW pun telah memberikan banyak nasihat mengenai kematian, agar umatnya menyiapkan amalan sebaik-baiknya. Inilah nasihat Rasulullah SAW tentang kematian dan manfaat mengingat kematian

Nasihat 1: Memperbanyak mengingat kematian

Nasihat Rasulullah SAW tentang kematian yang pertama, yaitu dengan memperbanyak mengingat kematian. Dengan mengingat kematian, kamu akan senantiasa bersyukur dan berusaha untuk selalu meningkatkan keimanan. Hal ini juga tertulis dalam buku 'Etika Islam Menuju Evolusi Diri' oleh Faidh Kasyani, cara paling tepat untuk melupakan kenikmatan duniawi adalah dengan mengingat kematian.

Rasulullah SAW bersabda, “Perbanyaklah banyak mengingat pemutus kelezatan (yaitu kematian) karena jika seseorang mengingatnya saat kehidupannya sempit, maka ia akan merasa lapang dan jika seseorang mengingatnya saat kehidupannya lapang, maka ia tidak akan tertipu dengan dunia (sehingga lalai akan akhirat).” (HR. Al Baihaqi).

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved