Can Relate! 5 Fakta 'Suka Duka Berduka', Drama Keluarga Bersalut Satir

Drama komedi yang tayang mulai 7 Juli 2022 mendatang

Can Relate! 5 Fakta 'Suka Duka Berduka', Drama Keluarga Bersalut Satir

Menyambut bulan Juli, Vidio kembali menghadirkan Original Series terbaru garapan sutradara  Andri Cung dan Nia Dinata. Bekerja sama dengan Rapi Films dan Kalyana Shira Films, Suka Duka Berduka akan tayang mulai Kamis (07/7/2022), sebanyak delapan episode.

Dibintangi oleh Jihane Almira, Ersa Mayori, Luna Maya, Tora Sudiro, Oka Antara, Atiqah Hasiholan, Samudra Taylor, Krisjiana Baharudin, Shalom Razade, Ayushita, hingga Jajang C. Noer, seperti apa kisah yang akan ditampilkan?

1. Drama komedi satir

Can Relate! 5 Fakta 'Suka Duka Berduka', Drama Keluarga Bersalut Satir

Ditulis oleh Agasyah Karim dan Khalid Kashogi, sang sutradara Andri Cung dan Nia Dinata juga turut campur tangan dalam penulisan kisah drama komedi satir ini. Berkisah tentang kehidupan keluarga Affan yang merupakan keluarga terpandang di Ibu Kota. Rauf Affan, 77 tahun, ditemukan oleh Istri mudanya Lilis (Atiqah Hasiholan), telah meninggal dunia karena serangan jantung. 

Untuk menghormati mendiang almarhum, pengajian pun dilakukan secara rutin pada hari ke tiga, hari ke tujuh dan hari ke 40. Di sinilah berbagai cerita dan emosi bermunculan. Satu persatu anak cucu dan saudara Rauf Affan, yaitu Mitha (Ersa Mayori), Ella (Luna Maya), Rasyid (Oka Antara), Paul (Tora Sudiro), Naumi (Jihane Almira), Ipung (Krisjiana Baharudin), Vano (Samudra Taylor), Indri (Ayushita) dan NJT (Jajang C. Noer) silih berganti memberi rentetan kejutan, konflik, hingga kisah penuh misteri.

2. Esensi suka dan duka dalam berduka

Berbagai konflik yang dihadirkan Original Series Vidio Suka Duka Berduka berujung pada serangkaian peristiwa yang mendebarkan, mengharukan, sekaligus menghadirkan tangis paling keras namun juga mengundang tawa paling lepas.

Bagi Nia Dinata, “Eksplorasi kreatif dalam tim di 'Suka Duka Berduka' sangat kompak, mempelajari dan mengeksplorasi emosi manusia saat berduka berpotensi kuat menjadi drama, tetapi sebenarnya ada sisi sisi komedi dalam ruang ruang di saat keluarga besar berkumpul,” ungkapnya.

3. Jalan cerita lewat sudut pandang cucu menantu

Istilah cucu menantu diberikan kakek atau nenek kepada istri atau suami dari cucu. Nah, Suka Duka Berduka akan menghadirkan serial dari sudut cucu menantu yaitu, Naumi (Jihane Almira). 

Mengapa bukan dari anggota keluarga utama? Sebab, Naumi yang notabene ‘orang luar’ dalam keluarga Affan dianggap sebagai karakter yang paling objektif dalam menilai keluarga ini. 

“Naumi ini adalah reviewer keluarga, jadi dia itu objektif dan netral untuk menilai setiap sisi dari keluarga ini, dia memiliki pandangan yang lebih luas dibandingkan keluarga Affan, istilahnya pelakunya, jadi bisa melihat semuanya lebih banyak gitu,” ungkap Jihane Almira.

4. Apa yang membuat serial ini berbeda dari yang lainnya?

Original Series Vidio Suka Duka Berduka akan membawa penonton menyelami kisah suka dan duka sebuah keluarga konglomerat saat mengalami kedukaan. Situasi penuh duka ini membuat keluarga besar Affan berkumpul, sekaligus menjadi sumber berbagai drama dan konflik yang akan terjadi. Dirancang sebagai series yang menghadirkan komedi satir, topik tragedi keluarga masih jarang diangkat dalam series Tanah Air. 

“Komedi tragedi keluarga adalah topik yang jarang diangkat, kami memproduksi 'Suka Duka Berduka' dengan sepenuh hati, membentuk teamwork yang kuat dan dinamika kerjasama dengan Kalyana Shira Films sangat terbuka. Sebuah proses kreatif yang progresif. Semoga hasilnya bisa memberikan alternatif tontonan untuk publik,” ungkap Sunil Samtani, produser dari Vidio Original Series Suka Duka Berduka.

5. Kenapa harus nonton serial ini?

Pada akhir pemaparan konferensi pers Suka Duka Berduka, Selasa (28/06/2022), Nia Dinata mengungkapkan alasan kuat buat kamu yang masih ragu buat nonton series ini.

“Harus nonton karena kita bisa terharu sekaligus tersenyum bersama-sama keluarga ini. Tapi juga mungkin di zaman sekarang ini, kadang-kadang kita sudah mulai lupa arti pentingnya ruang aman. Biar segila-gilanya apapun keluarga ini, masing-masing tuh bisa memberikan ruang aman untuk each other. Kita bisa merasakan value keluarga yang nggak munafik, menerima apa adanya pada akhirnya di keluarga Affan ini,” tuturnya.

Menghadirkan kisah yang relate dengan banyak keluarga di masa kini, Suka Duka Berduka akan mengajak penontonnya untuk ikut tersenyum dan terharu pada tiap-tiap episode yang dihadirkannya. Jangan sampai ketinggalan keseruannya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved