MCU atau Marvel Cinematic Universe bukan cuma punya superhero sebagai bintang. Ada puluhan karakter villain yang berhasil menarik atensi penggemar berkat otak licik, kekuatan, dan taktik yang mereka gunakan untuk menjatuhkan para superhero.
Namun, di antara jajaran villain yang sulit ditaklukan oleh Iron Man dan kawan-kawan, ada juga villain yang dianggap lemah dan tak sepadan untuk melawan sang superhero utama dalam film.
Entah karakter mereka sengaja dibuat seperti itu atau MCU yang gagal memenuhi ekspektasi penonton. Melansir dari situr Screen Rant, inilah karakter villain yang dianggap lemah dalam franchise MCU.
1. Todd Phelps
Todd Phelps merupakan seorang miliarder dan pendiri Intellegencia atau yang dikenal sebagai HulkKing. Ia benar-benar terobsesi untuk menghancurkan citra She-Hulk atau Jennifer Walters yang merupakan sepupu Bruce Banner.
Todd merasa bahwa dirinya lebih pantas untuk mendapatkan kekuatan super Hulk dibanding She-Hulk. Dalam upayanya, Todd menyuntikkan darah Jennifer ke dalam tubuhnya sendiri. Ia kemudian berubah menjadi "Hulk" versinya.
Namun, meski telah memiliki kekuatan Hulk-nya sendiri, peristiwa dalam akhir serial She-Hulk: Attorney at Law membuatnya kehilangan kekuatan. Kini, Todd Phelps hanyalah orang jahat—yang kebetulan punya banyak uang—tanpa kekuatan.
2. Sadie Deever
Post credit episode pertama dari serial Ms. Marvel menampilkan P. Clearly dan Sadie Deever yang merupakan agen Damage Control. Keduanya sedang mengawasi Kamala Khan (Night Light) yang secara tak sengaja membuat keributan dalam acara Avenger Con.
Dalam penyelidikannya untuk menangkap Kamala Khan, Sadie kehilangan jejak saat Kamala ditolong oleh Kamran. Namun, sebuah peristiwa yang melibatkan Damage Control membuat Kamran menjadi sosok antagonis.
Kini, baik Kamala maupun Kamran adalah buronan Damage Control yang dalam misi ini dipimpin Sadie Deever. Pada akhir episode Ms. Marvel, Sadie Deever resmi menjadi villain setelah mengabaikan perintah P. Clearly.
Sadie Deever menyerang sebuah sekolah yang menyebabkan kerusakan dan kemarahan publik kepada Departemen Pengendalian Kerusakan. Pada akhirnya, aksi Sadie Deever membuatnya dibebastugaskan dari tim.
3. Ivan Vanko
Dendam Ivan Vanko kepada Tony Stark telah membuatnya gelap mata. Dalam film Iron Man 2 dijelaskan jika ia adalah putra dari Anton Vanko yang membantu Howard Stark dalam menciptakan Arc Reactor.
Untuk membalaskan dendamnya, Ivan membuat Armor Whiplash Mark 1 dan menyerang Tony Stark di Monako. Setelah gagal, ia kembali dengan menyabotase drone milik Hammer Industry dan membuat kekacauan dalam acara Stark Expo.
Meski Ivan telah berhasil menciptakan Amor Whiplash Mark 2 yang lebih canggih dari milik Tony Stark (Iron Man), namun ia tetap kalah saat melawan Iron Man dan War Machine. Kini, statusnya telah meninggal dalam dunia MCU.
4. Darren Cross
Ada banyak milioner dalam MCU, salah satunya adalah Darren Cross. Perusahaannya, Cross Technological Enterprises, berhasil menjadi pesaing terkuat di antara yang lain. Saat ia meninggal, kemudian hidup kembali, perusahaannya dipegang oleh putranya.
Dalam usahanya untuk menyelamatkan putranya, Augustine yang terkena ledakan energi milik Crossfire, Darren melihat prototype baju perang yang dibuat Hank Pym. Setelan ini menggunakan Partikel Pym milik penggunaanya sebagai senjata.
Dalam setelah curiannya Darren berhasil mengalahkan Ant-Man. Namun, kemenangannya langsung usai ketika ia dipaksa menelan pil penetral Partikel Pym yang menyebabkan setelan Yellowjacket yang dikenakannya mati.
5. Ghost
Komik Marvel menggambar Ghost sebagai sosok serakah yang terus menggunakan kekuatannya untuk mendapatkan keuntungan finansial. Ia begitu iri dengan kejayaan, kekayaan, dan beragam teknologi yang diciptakan Tony Stark.
Berbeda dengan komik, dalam versi cerita MCU sosok Ava Starr aka Ghost adalah villain bagi Ant-Man. Kemampuannya untuk melewati benda membuat Ghost mampu menjangkau dan mematikan jantung musuh dengan mudah.
Namun, kelemahan terbesarnya adalah ketidakstabilan molekul dalam tubuh yang dapat menyebabkan kematian. Potensi penuh dalam dirinya tidak benar-benar disadari, sebab kemampuannya tersebut membuatnya kesakitan terus menerus.
6. The Vulture
Diketahui jika dalam film Spider-Man: Homecoming Vulture telah dipenjara. Punya bentuk yang menyerupai burung hering, Vulture merupakan alter ego dari Adrian Toomes, seorang insiyur yang jenius juga gila.
Sayangnya, meski kuat dan berbahaya, Vulture mengidap kanker akibat radiasi elektromagnetik yang membuatnya berada di ambang kematian. Di dalam komik, Vulture juga menderita stroke di salah satu sisi tubuh setelah jatuh dari ketinggian.
7. Kingpin
Sebagai villain utama yang muncul dalam serial Hawkeye, kekuatan utama Kingpin adalah pertarungan jarak dekat. Kingpin a.k.a. Wilson Fisk, sudah menunjukkan kegigihannya sejak kecil. Ia bahkan telah memimpin organisasi kriminal ketika usianya 15 tahun.
Selama bertahun-tahun ia melatih fisiknya agar kuat lewat berbagai macam ilmu bela diri. Namun, meski licik dan haus kekuasaan, Kingpin hanyalah manusia biasa dengan fisik yang luar biasa kuat. Kesuksesannya didapat berkat kecerdasan dan koneksi dalam mengoperasikan bisnis ilegal.
Itulah tujuh villain lemah dalam MCU. Bagaimana pendapat kamu? Setujukah jika jajaran villain di atas di anggap yang paling lemah?