Cantik, anggun, serta berwawasan luas. Tiga hal tersebut yang pasti terbesit di pikiran kita ketika memikirkan tentang Kontes Kecantikan Miss USA. Menjadi sebuah kehormatan bagi seorang perempuan ketika dirinya disematkan mahkota sebagai tanda bahwa ia adalah wanita terbaik dalam ajang tersebut. Namun, menjadi cantik bukan lagi patokan seseorang untuk terpilih menjadi Miss USA. Buktinya, cewek dengan penyandang Down Syndrome yang bernama Mikayla Holmgren ini sudah buktikan hal tersebut. Penasaran kan apa kata Mikayla saat dirinya terpilih menjadi Miss USA? Langsung kita simak aja yuk, Bela!
“Saya ingin menunjukkan kepada khalayak bahwa orang dengan kebutuhan khusus juga dapat meraih impian yang mereka inginkan.” Begitulah kata-kata yang diucapkan Mikayla, perempuan penyandang Down Syndrome pertama yang berhasil menjadi finalis Miss USA.
Nggak hanya itu, Mikayla juga berhasil menyabet dua gelar sekaligus lho, Bela! Ia berhasil memenangkan kontes wanita berkebutuhan khusus sekaligus Miss USA. Keren banget kan?
“Saya pernah mengikuti kontes wanita berkebutuhan khusus dan sekarang jadi finalis di Miss USA, kontes terbesar di dunia, ini sedikit mengejutkan untuk saya,” kata Mikayla.
Mikayla juga ditunjuk sebagai duta organisasi Best Buddies, sebuah organisasi yang membantu orang-orang dengan kebutuhan khusus.
“Mikayla adalah perempuan yang luar biasa, ia adalah lambang dari organisasi Miss Universe yang sudah lama kami cari dari para kontestan,” kata Executive co-director Miss Minnesota USA, Denise Wallace
Mulai sekarang nggak usah minder dengan kekurangan kamu ya, Bela! Karena semua orang berhak untuk meraih impian yang ingin dicapainya.