5 Perawatan Kulit Kering karena Sering Cuci Tangan

Kulit kering bisa jadi sarang bakteri lho

5 Perawatan Kulit Kering karena Sering Cuci Tangan

Kalau boleh Popbela tahu, seberapa sering sih Bela mencuci tangan setiap hari? Wah, pasti nggak kehitung ya. Memang, kegiatan mencuci tangan ini sudah harus jadi kewajiban deh. Apalagi dengan semakin meningkatnya penularan virus. Pasti Bela nggak mau tertular kan?

Tapi, ada hal yang jadi permasalahan nih ketika Bela sering mencuci tangan. Yap bener banget, kulit jadi kering bahkan sampai ada yang terkelupas. Kira-kira ada solusinya nggak sih? Eits, tenang Popbela punya cara merawat kulit kering akibat terlalu sering cuci tangan. Penasaran?

1. Cuci tangan dengan air dingin

5 Perawatan Kulit Kering karena Sering Cuci Tangan

Banyak yang beranggapan bahwa cuci tangan dengan air hangat dapat lebih efektif dalam membunuh kuman. Eits, jangan tertipu faktanya nggak begitu lho. Mencuci tangan dengan air dingin sama efektifnya dengan mencuci tangan dengan air panas.

Yang terpenting adalah bagaimana kita mencuci tangan. Apakah sudah mengikuti protokol yang sesuai? Selain itu, mencuci tangan dengan air dingin juga cenderung lebih hemat energi untuk menyesuaikan suhu tubuh dengan suhu air. 

2. Jangan asal pilih sabun

Kita memang nggak boleh asal dalam memilih sabun cuci tangan yang efektif untuk membunuh kuman dan memberi perlindungan untuk kita setiap saat. Untuk itu, sebelum kamu memilih sabun cuci tangan secara asal, Popbela.com mau kasih rekomendasi sabun cuci tangan yang wajib kamu coba nih, yaitu Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Hand Wash

Ini mengandung 100% tea tree oil yang bisa membersihkan 99.9% kuman dan aroma nggak sedap sekalipun. Kandungan Aloe Vera & Green Tea-nya juga punya wangi yang menyegarkan dan bisa menjaga kulit agar selalu terasa lembab dan lembut. Oh ya, ada Micellar Technology-nya juga, jadi bisa angkat kotoran secara lembut dan mempertahankan kelembaban kulit. Paket lengkap!

3. Sebagai alternatif pakai hand sanitizer yang mengandung ekstrak aloe vera organik

Kalau kamu nggak bisa melakukan cuci tangan sesuai dengan protokol, keberadaan hand sanitizer pasti akan sangat membantumu. Tapi terlalu sering menggunakan hand sanitizer bisa bikin kulit kering lho! Eits tenang dulu, hal ini nggak akan kejadian kalau kamu menggunakan Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Hand Gel kok.

Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Hand Gel ini mengandung 80% alkohol yang halal untuk menghilangkan kuman hingga 99%, bahkan dan memberikan kelembaban dari ekstrak aloe vera organik itu sendiri. Ini membantu kulit terasa lembap dan halus, jadi sudah pasti nyaman digunakan sehari-hari.

4. Jangan terlalu keras menggosok tangan

Banyak yang beranggapan bahwa jika menggosok tangan dengan keras saat mencuci tangan dapat mengusir kuman lebih ampuh, dibandingkan jika kita tidak menggosoknya dengan keras. Padahal, kalau kamu menggosok tangan terlalu keras justru berpotensi membuat tangan terluka dan menjadi “jalan masuk” bagi kuman lho.

Untuk itu pastikan kamu mencuci tangan sesuai dengan protokol kesehatan seperti melakukannya selama 20 detik, menggosok ke seluruh bagian tangan dengan lembut lalu bilas sampai bersih dan keringkan dari sisa-sisa air. 

5. Gunakan pelembab di seluruh bagian tangan

Sebagai finishing touch untuk perawatan kulit kering, gunakan pelembab yang bisa diaplikasikan di seluruh bagian tanganmu. Buat yang satu ini, Popbela.com sarankan kamu menggunakan moisturizer berbahan dasar gel supaya nggak meninggalkan kesan lengket. Selalu pilih moisturizer berbahan dasar aloe vera ya, karena ini bisa melembabkan kulit dan mengandung anti-inflamasi yang dapat mempercepat kesembuhan jika kamu alami iritasi.

Kamu bisa andalkan Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Multifunction Gel ke manapun kamu pergi. Produk satu ini bisa merawat dari luar dan dalam kulitmu serta memberikan sensasi sejuk saat digunakan. Makin lengkap karena Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Multifunction Gel ini seperti namanya, multifungsi banget. Bisa untuk wajah maupun badan lho!

Dengan kandungan Aloe Vera Extract dan Triple Humectant System, Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Multifunction Gel dapat melembabkan kulit secara optimal. Rasa sejuk yang kamu rasakan saat menggunakannya datang dari formula Triple Soothing agent yang juga dapat merawat kulit yang merah karena iritasi.

Ada yang sudah pakai rangkaian Wardah Nature Daily Hydramild? Coba sharing di kolom komentar dong! (CSC)

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved