Di samping memiliki kelebihan yang banyak, kulit berminyak kerap dianggap sebagai permasalahan kulit yang harus diatasi. Padahal, sebenarnya kamu hanya cukup membutuhkan perawatan wajah yang tepat saja lho!
Merawat kulit berminyak memang membutuhkan beberapa langkah yang cukup banyak dan butuh ketelitian dalam memperhatikan setiap kandungan yang terdapat pada produk perawatan yang akan dipilih.
Buat kamu si pemilik kulit berminyak yang mungkin masih bingung dengan bagaimana cara merawat kulit berminyak yang dapat kamu lakukan, sebaiknya ikuti terus artikel yang satu ini ya Bela! Karena pada artikel ini, Popbela akan membahas langkah merawat kulit berminyak yang bisa membantumu.
1. Mencuci wajah dengan produk khusus kulit berminyak
Salah satu cara merawat kulit berminyak pada tahapan awal ialah dengan memilih produk pencuci wajah yang khusus untuk kulit berminyak. Biasanya produk tersebut memiliki kandungan bahan yang memang diciptakan dapat mengontrol minyak pada wajah dengan sangat baik dan membersihkannya dari debu dan kotoran yang menempel,
2. Menggunakan toner dengan kandungan aktif
Setiap hari pastinya kulit wajah akan mengeluarkan sel kulit mati. Jika sel kulit mati bercampur dengan minyak pada wajah, tentunya dapat menyumbat pori-pori sehingga menimbulkan masalah kulit seperti komedo dan jerawat. Melihat hal tersebut, gunakan toner yang memiliki kandungan aktif guna untuk mengeksfoliasi secara kimia agar kulitmu tetap terjaga.
3. Menggunakan moisturizer yang dapat mengontrol minyak
Salah satu tahapan cara merawat kulit berminyak, menggunakan moisturizer tak hanya berlaku bagi pemilik kulit kering dan normal tetapi juga pemilik kulit yang berminyak. Namun, hanya saja saat memilih produk moisturizer, sebaiknya pilih produk yang dapat mengontrol minyak berlebih pada wajah sehingga wajahmu bebas kilap seharian.
4. Jangan lupa pakai sunscreen berjenis chemical
Umumnya, sunscreen memiliki 2 jenis yaitu physical sunscreen dan chemical sunscreen. Untuk si pemilik kulit berminyak, sebaiknya gunakan sunscreen berjenis chemical agar tidak menutupi pori-pori dan juga dapat menyerap dengan sempurna pada kulit yang berminyak sekaligus melindungi dari paparan sinar matahari.
5. Semprotkan face spray yang mengandung oksigen
Bagi pemilik kulit berminyak, akan sangat mudah bila debu dan kotoran menempel hingga kemudian bercampur dengan bakteri yang dapat menyebabkan jerawat. Untuk mencegah hal tersebut, sebaiknya gunakan face spray yang memiliki kandungan oksigen yang dapat mencegah bertumbuhnya bakteri penyebab jerawat dan menjaga kondisi pori-pori wajah.