7 Cara Menghilangkan Kantung Mata Secara Alami

Yuk, segera dicoba tipsnya!

7 Cara Menghilangkan Kantung Mata Secara Alami

Setiap orang pasti pernah bermasalah dengan yang namanya kantung mata. Kehadirannya tentu disebabkan banyak faktor, kantung mata dapat membuat tampilan wajah menjadi kurang segar. Walau dapat disamarkan dengan riasan, namun lebih baik dihilangkan dengan cara yang lebih ampuh. 

Sudah teruji dan minim efek samping, berbagai bahan alami pun dapat menjadi pilihan perawatan kantung mata yang dapat kamu lakukan. Untuk mengetahui apa saja bahan alami tersebut, yuk simak terus artikelnya sampai habis!

1. Mentimun

7 Cara Menghilangkan Kantung Mata Secara Alami

Pastinya kamu sudah tak asing dengan cara menghilangkan kantung mata yang satu ini bukan? Yup, sejak dulu mentimun sudah dipercaya menjadi bahan alami dalam mengatasi kantung mata. Kandungan vitamin C dan mineralnya memang bekerja untuk mencerahkan warna kantung mata. Kamu cukup mengaplikasikan irisan mentimun pada kedua matamu untuk dibiarkan selama 30 menit dan gunakan secara rutin untuk hasil yang maksimal.

2. Kentang

Asam fosfat yang merupakan agen pemutih alami pada kentang membuat sayur yang satu ini sering digunakan sebagai cara menghilangkan kantung mata. Sama seperti menggunakan mentimun, iris kentang secara tipis, kemudian taruh pada kedua matamu selama 30 menit.

3. Teh hijau

Ternyata, teh hijau juga kerap kali digunakan sebagai cara menghilangkan kantung mata yang tak kalah ampuh dari mentimun dan kentang. Beberapa kandungannya yang dapat menenangkan dapat mengurangi kantung matamu. Cara menggunakannya, kamu cukup gunakan kantung teh bekas yang sudah didinginkan pada kulkas untuk digunakan sebagai masker mata.

4. Kunyit

Jarang diketahui banyak orang, ternyata kunyit juga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan kantung mata karena kandungan kurkuminnya yang terdapat di dalam kunyit dapat mencerahkan kantung mata dengan seketika. Gunakan bubuk kunyit yang dicampur dengan sedikit air hingga membentuk pasta, aplikasikan pada kantung mata, biarkan selama 15 menit, dan bilas hingga bersih.

5. Lidah buaya

Tak hanya dapat menenangkan kulit yang bermasalah, lidah buaya juga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan kantung mata yang mudah untuk didapatkan. Memiliki kandungan vitamin E dan C yang dapat mengurangi kantung mata, baurkan gel lidah buaya pada area kantung mata setiap hari, sebelum tidur.

6. Putih telur

Kamu juga bisa menggunakan putih telur sebagai perawatan dalam mengatasi kantung mata karena manfaatnya yang dapat mengurangi kantung mata sekaligus membuatnya tampak kencang. Cara penggunaannya, cukup oleskan putih telur pada area kantung mata sebanyak 1 kali dalam seminggu maka kantung matamu akan segera memudar. 

7. Minyak kelapa

Cara menghilangkan kantung mata yang terakhir ialah dengan menggunakan minyak kelapa yang dioleskan pada bagian kantung mata. Pijat dengan lembut secara perlahan pada area mata dan biarkan semalaman hingga bilas di pagi harinya.

Itulah dia cara menghilangkan kantung mata dengan berbagai pilihan bahan alami yang dapat kamu coba langsung di rumah. Jangan lupa untuk menggunakannya secara rutin agar hasilnya lebih maksimal. Selamat mencoba Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved