ZAP Fest 2024 Jadi Festival Musik Khusus Member Terbesar 

Bertabur musisi papan atas, lho

ZAP Fest 2024 telah usai diadakan pada 23-24 Agustus 2024 di Jakarta Convention Center. Dengan penampilan deretan musisi papan atas di antaranya Tulus, Raisa, Vidi
Aldiano, Afgan, Mahalini, Maliq & D’Essentials, Vierratale, Juicy Lucy, Adrian Khalif, OKAAY, Denny Caknan, dan Feel Koplo, acara ini menjadi perayaan hari jadi kelima belas ZAP.

Semangat inovasi mendorong ZAP untuk terus menyajikan solusi dari kebutuhan perawatan yang lebih dari sekadar hair removal. ZAP konsisten menghadirkan perawatan
modern berbasis teknologi laser dan cahaya hingga akhirnya berhasil menjadi klinik kecantikan berbasis laser terbesar di Indonesia. ZAP juga meluncurkan campaign “Semua Bisa di ZAP” untuk menjadikan ZAP sebagai klinik kecantikan yang menawarkan one-stop-solution.

Salah satu inovasi terbaru yang diperkenalkan JUVA by ZAP adalah suplemen kesehatan kulit Juvathione. Suplemen ini mengandung tiga bahan aktif pencerah kulit, yaitu Glutathione 300mg, vitamin C non-acidic, dan alpha lipoic acid 100mg. Glutathione merupakan antioksidan yang mampu menghambat terbentuknya pigmen kulit hitam dan mencerahkan kulit. Selain itu, Vitamin C yang digunakan pada Juvathione bersidat non-acidic yang lebih aman untuk perut dan lambung.

Dengan kandungan tersebut, Juvathione menawarkan sepuluh manfaat utama bagi kulit, termasuk mencerahkan dan meratakan warna kulit dalam empat minggu, melindungi dari paparan sinar UV, meredakan gejala psoriasis, menjaga elastisitas kulit, hingga membantu regenerasi kulit. Juvathione telah tersertifikasi oleh BPOM, menjadikannya pilihan yang aman dan efektif untuk perawatan kulit dari dalam.

Pada momentum ini, ZAP juga mendapuk kembali Wulan Guritno dan Winky Wiryawan sebagai brand ambassador terbaru untuk ZAP Premiere dan MEN/O/LOGY by ZAP. Keduanya dipilih untuk mewakili misi ZAP dalam menghadirkan perawatan kecantikan dan ketampanan yang modern dan berkelas bagi para perempuan dan laki-laki Indonesia.

ZAP Fest 2024 dipenuhi dengan keseruan booth activity. Tak hanya itu, pengunjung juga dimanjakan dengan glambot photobooth, sebuah fasilitas yang memungkinkan mereka mengambil foto dengan efek-efek glamor a la red carpet.

Suasana festival semakin istimewa dengan lingkungan yang dingin dan wangi karena berada di area indoor, memberikan kenyamanan ekstra di tengah hiruk-pikuk acara. Semua elemen ini berpadu untuk menciptakan suasana festival yang tak hanya meriah tetapi juga sangat stylish, dengan banyak tamu yang hadir mengenakan pakaian sesuai dengan tema ZAP Fest 2024, yaitu ZAPStrology.

ZAP Fest 2024 menjadi festival musik eksklusif terbesar di Indonesia yang digelar khusus untuk lebih dari 10,000 member yang hadir, internal dan stakeholder. ZAPFest 2024 lebih dari sekadar festival musik. ZAP berkomitmen menghadirkan panggung berkualitas untuk menampilkan musisi terbaik Indonesia. 

Setelah sukses di Jakarta, ZAP Fest juga akan menyapa member ZAP di Yogyakarta & Bandung pada Bulan Oktober serta Surabaya & Medan pada Bulan November 2024. 

Baca Juga: Rayakan Anniversary ke-15, ZAP Gelar Festival Musik Eksklusif 

Baca Juga: ZAP Beauty Index 2023: Lelaki Juga Butuh Perawatan Kulit

Baca Juga: Khusus untuk Laki-laki, Ini Perawatan Terbaru di Klinik ZAP

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    See more horoscopes here